Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

helviafebrizalAvatar border
TS
helviafebrizal
Rahasia Hangatnya Dapur Wedangan Legendaris Dari Kota Solo
Selain mendapat julukan Kota Batik dan Kota Budaya, ternyata Kota Solo juga mendapatkan julukan sebagai Kota 1000 wedangan. Hal ini dikarenakan banyaknya wedangan di kota ini.
 
Wedangan atau biasa disebut dengan angkringan merupakan tempat nongkrong yang biasa buka di malam hari. Makanan dan minuman yang dijual biasanya adalah wedang jahe, teh, wedang jeruk, dan banyak makanan lainnya. Akan tetapi yang paling khas adalah nasi kucing yang disediakan dalam porsi kecil.
 
Wedangan Bung Klithik
Sumber Foto : novriadi.com

 
Kalau Anda berjalan-jalan di Kota Solo pada malam hari, Anda pasti menemukan banyak sekali wedangan di pinggir jalan. Salah satunya adalah Wedangan Bung Klithik, Dapur Wedangan Legendaris Kota Solo yang bertempat di Jalan MT. Haryono 55 Manahan, Banjarsari Solo.
 
Didirikan oleh Pak Sastro pada tahun 1970 membuat wedangan ini sangat dikenal oleh warga Kota Solo. Bunyi “klithik-klithik” pada saat Pak Sastro mengaduk minuman membuat orang-orang lebih familiar dengan sebutan Pak Klithik. Meskipun sekarang Pak Klithik sudah digantikan oleh Pak Samino, Wedangan Bung Klithik masih tetap eksis sampai sekarang. 
 
Demi Kenyamanan Pelanggan, Wedangan Bung Klithik Buka 24 Jam
Sumber Foto : akun.biz

 
Pada Mulanya Wedangan ini bernama Wedangan Pak Klithik. Oleh Pak Samino dipermak menjadi Wedangan Bung Klithik agar lebih kekinian. Sudah 15 tahun lebih Pak Samino menggantikan Pak Klithik untuk mengelola wedangan Bung Klithik. Demi kenyamanan pelanggan, wedangan Bung Klithik tidak hanya buka di malam hari saja, tetapi 24 jam. 
 
Pembukuan Keuangan, Syarat Usaha Berkembang 
 
Pak Samino merupakan orang yang rajin dan telaten. Tidak hanya fokus mengoptimalkan menu yang disajikan saja, Pak Samino juga rajin melakukan pembukuan keuangan. Menurut beliau, pembukuan keuangan adalah hal yang wajib dilakukan dan tidak boleh ditinggalkan. Setiap bulannya Pak Samino melakukan evaluasi penjualan apakah naik atau turun. Apabila terdapat penurunan segera ditelusuri penyebabnya agar ke depannya dapat diperbaiki.
 
Wedangan Bung Klithik kini memiliki tempat yang permanen. Tidak seperti dulu yang buka di pinggir jalan. Dengan konsep lesehan akan semakin membuat nyaman para pengunjung. Pengambilan keputusan untuk memindahkan wedangan ke tempat yang permanen ini ternyata juga didasari oleh pembukuan yang rapi dan teratur. Dengan adanya pembukuan tersebut Pak Samino semakin terbantu ketika akan mengambil suatu keputusan. 
 
Tetap Bertahan saat Pandemi Mewabah
 
Tahun 2020 merupakan tahun yang sulit karena pandemi covid yang mewabah di Indonesia. Banyak usaha terdampak begitu pula dengan Wedangan Bung Klithik. Menurut Pak Samino, penjualan di wedangan ini menurun drastis dikarenakan kebijakan lockdown dan PSBB oleh pemerintah sehingga menjadikan wedangan ini sepi oleh pengunjung. Akan tetapi Pak Samino tidak kehabisan akal. Beliau melakukan perbaikan pada tampilan wedangan agar pengunjung semakin nyaman. Saat ini Wedangan Bung Klithik juga menerima layanan order secara online di layanan delivery food.
 
Baca juga artikel lainnya : Cek Disini! Ini Cara Dapatkan Sertifikasi Halal Gratis Bagi UMKM


0
502
3
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.1KThread83.4KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.