• Beranda
  • ...
  • Papua
  • [Coc Reg. Papua] Kuala Kencana, Kota dengan Tatanan Berbeda di Tengah Rimba Papua

anna1812Avatar border
TS
anna1812
[Coc Reg. Papua] Kuala Kencana, Kota dengan Tatanan Berbeda di Tengah Rimba Papua




Apa yang terlintas di benak Gansis jika mendengar kata Papua? Hamparan pegunungan dan hutan lebat yang kaya flora fauna? Jika itu yang ada di pikiran kalian, kalian salah. Faktanya, Papua adalah sebuah provinsi di pedalaman timur Indonesia yang memiliki berjuta keindahan. Bahkan, banyak destinasi wisata yang sayang dilewatkan jika berkunjung ke pulau ini.

Salah satu kota dengan keindahan serta tatanan kehidupan rapi, bersih, dan terawat adalah Kuala Kencana yang terletak di Kabupaten Mimika, Timika.



Kota yang dulunya bernama Kota Baru ini, dikembangkan untuk mendukung operasi tambang di Tembagapura. Sejak PT Freeport Indonesia beroperasi, kota ini berpenduduk padat dan menjadi salah satu kota administrasi dan pemukiman pekerja Freeport.

Pengelola Kuala Kencana (PT Freeport Indonesia) bahkan telah membuat rencana besar untuk 30 tahun ke depan. Perencanaan itu tidak hanya tentang tatanan kota, tetapi juga menjaga kelestarian hutan di wilayah Timika.



Meskipun berjarak limabelas menit, tetapi kota Kuala Kencana berbeda dengan Timika. Kuala Kencana yang terletak di dataran rendah, memiliki suhu udara cenderung hangat dan bercurah hujan tinggi. Sebab, di sana hujan turun setiap hari yang membuat udara menjadi sejuk. Bahkan, mulai pukul tiga sore, cuaca sudah mendung lalu turun hujan hingga malam.

Kota ini memang dikelola khusus untuk menunjang berjalannya tambang emas terbesar di dunia. Tatanan kota di sini benar-benar membuat takjub. Bayangkan saja, ketika di kota-kota besar padat penduduk masih terdapat sampah berserakan di pinggir jalan, tetapi tidak dengan di Kuala Kencana. Kota ini sangat bersih, rapi, dan terawat, karena kebersihan di distrik ini menjadi tanggungjawab semua penghuninya.







Hal yang tidak ditemukan di kota-kota besar lain yaitu, di sini tidak ada jalur kabel listrik dan telepon yang membentang. Sebab, semuanya tertanam rapi di dalam tanah. Lumayan aman jika terjadi hujan petir yang berpotensi mematikan saluran listrik. Nah, keren sekali kan, Gansis?





Di kota yang masih asri ini, tidak sembarangan orang boleh masuk, loh. Hanya orang-orang dari Universal ID Freeport atau yang sudah memiliki izin khusus yang bisa memasuki Kuala Kencana. Mobil dan kendaraan yang masuk pun diperiksa dengan sangat ketat.

Ada satu hal menarik dari para pengendara mobil di sini, Gansis. Jadi, mereka ini akan mendahulukan pejalan kaki dan sepeda untuk lewat terlebih dahulu ketika kebetulan berpapasan. Benar-benar santun dan patut dicontoh, ya.

Masih banyak lagi keistimewaan-keistimewaan dari Kuala Kencana yang membuat kita bangga memiliki kota tersebut. Keistimewaan tersebut tentunya menjadi salah satu dari sekian banyak kekayaan Papua.

Kuala Kencana, Timika ini bisa diibaratkan surga kecil di tengah rimba Papua. Di sanalah terdapat kekayaan sumber daya alam terbesar, khususnya emas yang membuat Indonesia dikenal dunia dengan PT Freeport-nya.



Semoga saja, kekayaan alam hayati, hutan, dan sumber daya alam di sana, tetap terjaga kelestariannya dan bisa dimanfaatkan dengan baik oleh orang-orang yang bertanggungjawab.




Thread by : @anna1812
Sumber : 1, 2


emoticon-Toast
anomadeniAvatar border
lianasari993Avatar border
tien212700Avatar border
tien212700 dan 44 lainnya memberi reputasi
45
7.8K
153
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Papua
PapuaKASKUS Official
3.3KThread209Anggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.