Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • Bali
  • [Coc Reg. Bali] Sejarah Pengolahan Ayam Betutu Khas Bali, Agan Perlu Tahu Nih!

anna1812Avatar border
TS
anna1812
[Coc Reg. Bali] Sejarah Pengolahan Ayam Betutu Khas Bali, Agan Perlu Tahu Nih!
[Coc Reg. Bali] Sejarah Pengolahan Ayam Betutu Khas Bali, Agan Perlu Tahu Nih!

[Coc Reg. Bali] Sejarah Pengolahan Ayam Betutu Khas Bali, Agan Perlu Tahu Nih!


Indonesia adalah negara yang memiliki keanekaragaman. Di antaranya yaitu keberagaman kuliner. Dan Pulau Bali adalah salah satu wilayah yang memiliki kuliner endes. Siapa yang tidak tahu Pulau Dewata, pulau dengan keindahan panorama yang terkenal hingga ke mancanegara.

Di sana pula, berbagai kuliner melegenda tersedia. Salah satunya adalah ayam Betutu yang sangat terkenal. Gansis pernah mendengar, atau bahkan pernah mencobanya?

[Coc Reg. Bali] Sejarah Pengolahan Ayam Betutu Khas Bali, Agan Perlu Tahu Nih!

Mungkin banyak yang sudah tahu atau malah baru tahu, nih kalau ayam betutu itu sebetulnya bukan jenis masakan.

Betutu sendiri kalau orang Bali bilang, 'be' itu ayam atau daging, 'tutu' artinya masakan yang masih kering lalu direbus dengan menyisakan sedikit kuah. 'Nyemek-nyemek' kalau orang Jawa bilang. Jadi, betutu adalah proses memasak / mengolah daging ayam atau bebek.

Bebek betutu awalnya merupakan salah satu hidangan seremonial yang dimasak dalam waktu lama. Salah satu caranya, bebek dibaluri campuran minyak kelapa, kecap asin dan terasi sambil dipijat dengan tekanan keras. Cara ini bertujuan untuk membuat daging empuk dan tulangnya patah.

Selanjutnya rongga perut bebek atau ayam, diisi bumbu halus warisan kuliner nusantara, seperti bawang merah, bawang putih, cabai rawit, kencur, kunyit, jahe, lengkuas, ketumbar, kemiri, daun salam dan lainnya.

Setelah daging berisi bumbu, pengolahan daging ayam atau bebek ini, ada caranya sendiri, loh Gansis. Menurut cara kuno, ayam atau bebek yang akan diolah, dibungkus terlebih dahulu menggunakan daun pinang yang diberi bara sekam. Setelah itu dikubur dalam tanah hingga berjam-jam sampai benar-benar matang. Unik sekali kan, Gansis?

[Coc Reg. Bali] Sejarah Pengolahan Ayam Betutu Khas Bali, Agan Perlu Tahu Nih!

Namun, dari cara penguburan daging ayam dan bebek sebelum diolah lebih lanjut, juga beragam, loh. Ada yang dimasukan dalam gerabah baru dikubur dalam tanah, tapi ada juga tidak dikubur dalam tanah, melainkan diselimuti dalam bara api dan bara sekam di atasnya.

Cara pengolahan ini merupakan warisan dari zaman Kerajaan Majapahit pada masa abad ke-16, ketika pengaruh Islam masuk ke tanah Jawa. Pada waktu itu, banyak orang Majapahit yang merupakan pemeluk Hindu akhirnya hijrah ke wilayah Bali. Berbagai pengaruh budaya yang ada di masa Majapahit akhirnya beralih ke Bali. Salah satunya ya kuliner ini, Gansis.

[Coc Reg. Bali] Sejarah Pengolahan Ayam Betutu Khas Bali, Agan Perlu Tahu Nih!

Beberapa kuliner khas Bali memang terpengaruh oleh budaya Majapahit. Termasuk perubahan bahan masakan, seperti cabai di masakan Bali serta rasa pedas dan berempah yang menjadi ciri khas ayam betutu. Meskipun di Bali banyak ditemui ayam betutu, tetapi yang paling terkenal adalah betutu khas Gilimanuk. Namun asal muasal kentalnya bumbu olahan ayam betutu berasal dari Ubud.

Menurut ane, dari sekian banyak kuliner di Bali, ayam betutu ini memang unik ya, Gansis. Selain cara pengolahannya yang antimainstream, rasa yang dihasilkan pun sudah pasti berbeda dengan kuliner lain. Ibarat kata, kalau orang masak di 'pawon' atau tungku yang pakai bahan bakar kayu, tentu akan beda rasanya dengan memasak di kompor.

[Coc Reg. Bali] Sejarah Pengolahan Ayam Betutu Khas Bali, Agan Perlu Tahu Nih!

Nah, ayam betutu ini apalagi. Citarasa asli dari rasa daging ayam atau bebek itu sendiri, pasti begitu terasa. Beda jika daging ayam atau bebek itu direbus. Rasa asli daging akan ikut larut bersama air rebusan. Benar tidak? Oleh karena itu, ayam betutu ini menjadi kuliner khas Bali yang tak tertandingi citarasa asli dagingnya. Ah, ane jadi ingin mencobanya langsung dari Bali. Pasti membuat ketagihan ya, Gan?

Okelah, Gansis. Buat yang penasaran seperti apa rasa ayam betutu khas Bali, silakan berkunjung ke Pulau Dewata. Atau kalau mau mencoba masak sendiri di rumah juga bisa. Akan tetapi, jangan protes kalau rasanya berbeda dengan yang ada di Bali, ya. Hehe. See you.


[Coc Reg. Bali] Sejarah Pengolahan Ayam Betutu Khas Bali, Agan Perlu Tahu Nih!


Penulis : @anna1812
Referensi : 1, 2


emoticon-I Love Indonesiaemoticon-I Love Kaskusemoticon-I Love Indonesia
uni214Avatar border
dalledalmintoAvatar border
Richy211Avatar border
Richy211 dan 5 lainnya memberi reputasi
6
1.7K
15
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Bali
BaliKASKUS Official
2.6KThread1.2KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.