Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • Sports
  • Setelah Empat Tahun, Akhirnya Argentina Punya Pencetak Gol Selain Messi

bolalobdotcomAvatar border
TS
bolalobdotcom
Setelah Empat Tahun, Akhirnya Argentina Punya Pencetak Gol Selain Messi

Argentina meraih tiga poin krusial ketika bertandang ke kandang Bolivia. Catatan manis lainnya didapatkan Albiceleste ketika punya pencetak gol selain Lionel Messi.

Messi dan kawan-kawan menang tipis 2-1 atas Bolivia dalam lanjutan kualifikasi CONMEBOL untuk Piala Dunia 2022 di Stadion Hernando Siles, Rabu (14/10) dinihari WIB. Hasil yang tidak mudah untuk Argentina mengingat mereka bertandang ke La Paz yang berada di ketinggian 3.650 mdpl dengan kondisi oksigen tipis.

Setelah Empat Tahun, Akhirnya Argentina Punya Pencetak Gol Selain Messi
Lionel Messi (The National)

Pertandingan ini menjadi momen timnas Argentina pertama kali punya pencetak gol selain Messi dalam kualifikasi CONMEBOL untuk Piala Dunia. Sejak terakhir pada 16 November 2016, ketika gol Messi, Lucas Pratto, dan Angel Di Maria menaklukkan Kolombia, 3-0. 

Bolivia unggul lebih dulu ketika sundulan Marcelo Moreno tak terjaga dalam kotak penalti. Tim asuhan Lionel Scaloni baru membalas jelang turun minum ketika Lautaro Martinez memotong bola operan bek Bolivia yang justru memantul ke gawang sendiri.

Tim tamu membalikkan keadaan memasuki 10 menit akhir pertandingan. Serangan yang diawali Messi mengoper kepada Martinez di ujung kotak penalti lalu bola diteruskan kepada Joaquin Correa yang berlari dari sisi kiri serangan Argentina. Tendangan keras pemain Lazio itu bersarang di gawang Bolivia.

Selama 2017-2020, Argentina melalui tujuh pertandingan kualifikasi CONMEBOL untuk Piala Dunia di mana hasilnya berakhir dengan empat kemenangan, dua kali imbang, dan sekali kalah. Setelah kurun empat tahun akhirnya kebergantungan Argentina kepada Messi berakhir.

Lumrah bila Messi rajin mencatatkan namanya sebagai pencetak gol Argentina. Peraih enam kali Ballon d'Or itu merupakan top skor Albiceleste sepanjang masa dengan 71 gol. Namun, banyaknya talenta penyerang yang dimiliki raksasa Amerika Selatan itu ternyata tidak menjamin sumber gol Argentina lebih bervariasi.

Catatan pencetak gol Argentina dalam kualifikasi CONMEBOL untuk Piala Dunia selama 2017-2020:

24 Maret 2017 Argentina 1-0 Cile (Messi-penalti)
29 Maret 2017 Bolivia 2-0 Argentina 
9 September 2017 Argentina 1-1 Venezuela (Feltscher-gol bunuh diri)
6 Oktober 2017 Argentina 0-0 Peru
11 Oktober 2017 Ekuador 1-3 Argentina (Messi, Messi, Messi)
9 Oktober 2020 Argentina 1-0 Ekuador (Messi-penalti)
14 Oktober 2020 Bolivia 1-2 Argentina (Martinez, Correa)*

*Rentetan gol Messi bersama Argentina dalam kualifikasi Piala Dunia berakhir


Artikel asli: Setelah Empat Tahun, Akhirnya Argentina Punya Pencetak Gol Selain Messi




doobeyAvatar border
ujellyjelloAvatar border
tien212700Avatar border
tien212700 dan 3 lainnya memberi reputasi
4
1.1K
9
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Sports
SportsKASKUS Official
23.3KThread11.9KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.