Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

yantosauAvatar border
TS
yantosau
Beladiri Langga Dan Asal Usulnya
Beladiri Langga Dan Asal Usulnya
Sumber Foto: Disini


Beladiri menjadi salah satu olahraga favoritdari sebagian orang, baik laki laki maupun perempuan. Tujuan dari beladiri itu sendiri adalah untuk pertahanan diri atau pembelaan diri dari serangan orang jahat.

Beladiri ada banyak jenis dan alirannya, mulai dari tangan kosong hingga menggunakan alat beladiri.

Langsung saja, kali ini saya akan membahas tentang beladiri yang berasal dari Gorontalo, Beladiri yang saya maksud adalah Langga. Langga merupakan beladiri yang diperkenalkan oleh Ju Panggola pada masyarakat gorontalo, Ju Panggola atau bisa disebut orang tertua.

Menurut cerita yang beredar pada masyarakat gorontalo, bahwa Ju Panggola adalah seorang Awuliya yang memperluas agama islam di gorontalo. Ciri ciri dari Ju Panggola yaitu berjenggot panjang dan berjubah putih, serta menurut pengakuan orang terdahulu bahwa Ju Panggola bisa menghilang dan muncul apabila gorontalo dalam keadaan tidak aman.

Kembali lagi ke topik pembahasan, jadi sebenarnya beladiri langga ini belum ada dokumen yang membahas tentang asal usulnya, semua yang beredar hanyalah cerita dari mulut ke mulut.

Ilmu beladiri langga ini di ajarkan oleh Ju Panggola pada prajurit kerajaan yang disebut majulu dibawah pimpinan Apitalau. Ju Panggola mengajarkan langga dengan cara meneteskan air mata pada mata murid muridnya, beladiri langgapun mulai berkembang karena banyak penduduk yang tertarik untuk mempelajarinya.

Tujuan dari langga itu sendiri bukanlah untuk membunuh, melainkan untuk melumpuhkan lawan. Jika di amati lebih jauh, sebenarnya langga lebih kuat dibandingkan dengan jenis beladiri pada umumnya. Ini di sebabkan karena langga tidak menggunakan kekuatan sendiri, melainkan ada bantuan dari jin.

Langga merupakan salah satu tradisi, maka dari itu untuk bisa menguasai langga dibutuhkan ritual seperti uang koin, kemenyang, pisau gagang terlilit dengan kain merah, polutube, tiga helai kain berwarna hitam, putih, merah, dan ayam.

Akan tetapi hingga saat ini langga sudah mulai di tinggalkan oleh masyarakat gorontalo, terutama para generasi muda. Mereka lebih memilih belajar beladiri seperti taekwondo, silat, karate, dan semacamnya.

Orang orang yang menguasai langgapun semuanya sudah lanjut usia, jadi sudah terlalu sulit untuk mencari sumber langga yang aslinya.

Sekian thread saya yang membahas tentang beladiri langga, semoga bermanfaat dan menambah wawasan.

emoticon-Toastemoticon-Toastemoticon-Request
0
1.4K
0
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Budaya
BudayaKASKUS Official
2.3KThread1.1KAnggota
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.