Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • Health
  • Berat Nya Rasa Rindu Kampung Halaman Dikalahkan Oleh Beban Biaya Rapid/Swab Test.

NadarNadzAvatar border
TS
NadarNadz
Berat Nya Rasa Rindu Kampung Halaman Dikalahkan Oleh Beban Biaya Rapid/Swab Test.
Berat Nya Rasa Rindu Kampung Halaman Dikalahkan Oleh Beban Biaya Rapid/Swab Test.
Berat Nya Rasa Rindu Kampung Halaman Dikalahkan Oleh Beban Biaya Rapid/Swab Test.

Masa pandemi ini masih berlanjut untuk waktu yang belum bisa dipastikan. Banyak sudah suka duka, pelajaran dan hikmah yang bisa kita ambil dalam masa pandemi ini.

Yang dulu nya sibuk diluar, sekarang bisa fulltime dirumah bersama keluarganya. Yang dulunya doyan berfoya-foya sekarang sudah bisa berhemat. Yang dulu nya berjauhan sekarang udah dekat kembali. Semua itu adalah bagian dari pada roda kehidupan.

Quote:

Dimasa pandemi ini yang sangat berat cobaannya adalah perantau, kebetulan gw juga sedang dalam perantauan dikota orang jadi disini gw akan membahas suka duka yang dialami oleh perantau.

Dulu sebelum masa pandemi ini ada, para perantau tidak begitu terbeban dengan rencana pulang kampung. Semuanya masih bisa pulang ke kampung halaman, dengan ada atau tidaknya duit dikantong.

Begitu juga dengan dikampung, perantau akan disambut dengan bahagia oleh mereka disana. Karena saat-saat itulah moment temu kangen antara perantau dan juga keluarga dikampung.

Disaat dalam perantauan pun, keluarga juga tidak begitu khawatir dengan orang yang sedang merantau. Yang keluarga tau adalah bahwa kita disini selalu dalam keadaan baik-baik saja.
Quote:

Namun sejak Corona menyerang Indonesia diawal bulan februari 2020 lalu, semua mulai berubah. Perantau yang tadinya bebas pulang mudik, sekarang sudah dilarang mudik oleh pemerintah.

Alasannya adalah untuk menimalisir penyebaran virus corona, dan juga dengan tidak mudik anda sudah menyelamatkan keluarga dikampung. Oke mungkin alasannya logis, namun dimasa new normal perantau sudah bisa mudik dengan syarat harus mengikuti protokol kesehatan.

Yaitu tetap jaga jarak, memakai masker, karantina mandiri selama 14 hari sesampai ditempat tujuan. Dan yang paling penting dari semua itu adalah surat tanda bebas corona.

Yang mana surat tersebut didapat setelah mengikuti rangkaian berbagai tes, seperti rapid tes swab tes dan lain sebagainya. Gw setuju dengan berbagai rangkaian tes tersebut, namun biaya nya itu yang tidak masuk akal.
Quote:

Biaya yang dibebankan untuk rapid tes dan swab tes totalnya adalah 1.500.000. Bayangin aja untuk mendapatkan secarik kertas bebas corona harus mengeluarkan kocek sebesar itu.

Mungkin bagi kaum kalangan atas satu juta lima ratus adalah jumlah yang kecil, namun bagaimana dengan kaum kalangan menengah kebawah? Tentu saja jumlah tersebut terlalu besar. emoticon-Cape d... (S)

Bagi gw pribadi, mengikuti protokol kesehatan dan ikut andil dalam berbagai macam tes kesehatan selama masa pandemi itu adalah hal yang wajar. Karna itu semua demi keselamatan pribadi dan juga orang lain.

Namun, janganlah menjadikan protokol kesehatan dan segala macam tes tersebut untuk keuntungan suatu pihak. Janganlah menambah beban kami rakyat kecil, kami sudah cukup terbeban dalam menjalani adaptasi selama masa pandemi.

Jika memang surat jalan dibutuhkan untuk bukti bebas covid-19, pungutlah biaya sewajarnya saja. Jangan terkesan berbisnis dengan mengkambing hitamkan kesehatan.

Para perantau butuh mudik, sebagian dari mereka meninggalkan anak istri dan orang tuanya dikampung untuk bekerja diluar daerah agar asap dapur keluarganya tetap mengebul untuk kebutuhan sehari-harinya.

Jika hal ini masih terus berlanjut, yaitu menerapkan biaya yang mahal untuk secarik kertas bebas dari virus corona. Ditakutkan ada protes gelombang besar dari pada perantau untuk menurunkan biaya dari pada swab tes dan juga rapid tes.
Quote:

Dan dibeberapa kota sudah terjadi, namun masih dalam skala kecil. Namun jika hal ini masih terus berlanjut bukan tidak mungkin gelombang protes besar akan terjadi, dan kalau sampe hal tersebut terjadi sungguh bobrok pemerintahan kita dimata dunia.
emoticon-Cape d...

Berat Nya Rasa Rindu Kampung Halaman Dikalahkan Oleh Beban Biaya Rapid/Swab Test.


Narasi cerita:
Opini pribadi.

Sumber gambar ilustrasi:
Google.com
0
208
0
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Health
HealthKASKUS Official
24.7KThread10.1KAnggota
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.