srinamiAvatar border
TS
srinami
Langkah Adaptasi Ekonomi di Masa Pandemi




Bagaimana Pandemi COVID-19 Memengaruhi Angka Pengangguran RI

Dari membaca judul sebuah artikel seperti di atas tanpa membaca isinya secara keseluruhan pun kita sudah tahu jawabannya.


sumber gambar

Bila berbicara mengenai pandemi COVID-19 saat ini, memang tak akan ada habisnya. virus mematikan yang pertama kali ditemukan di Wuhan China ini walaupun sekarang sudah mulai dilakukan uji coba vaksinnya terhadap tubuh manusia, tetapi tetap saja menjadi momok menakutkan bagi para wisatawan mancanegara yang ingin melakukan kunjungan wisata ke luar negeri.

Akibat dari keadaan ini, sektor ekonomi dari ekonimi kecil, menengah, sampai perekonomian kelas atas pun ikut terkena dampaknya. Banyak orang yang harus rela kehilangan pekerjaannya dan pulang ke kampung halaman, terutama mereka yang merupakan seorang perantau dan tinggal di rumah kontrakan atau kost-kostsan.

Pendapat saya mengenai permasalahan ini, memang sebaiknya untuk sementara waktu para pelaku usaha pariwisata terutama yang melayani wisatawan mancanegara menutup usahanya sampai keadaan kembali normal seperti sedia kala, mengingat wabah COVID-19 ini sudah banyak memakan korban jiwa. Dan memang saat ini sudah banyak yang menutup sementara usahanya.


sumber gambar

Dampak positif yang ditimbulkan dari penutupan usaha perhotelan, restoran dan banyak usaha lainnya memang tidak sebanding dengan dampak negatif yang ditimbulkan.

Jumlah pengangguran meningkat akibat terkena PHK (terutama mereka yang bekerja di sektor pariwisata), banyak pengusaha yang harus gulung tikar karena tidak adanya pelanggan atau daya beli yang menurun drastis. Secara otomatis masalah sosial pun bermunculan, misalnya saja maraknya terjadi kasus pencurian, penjambretan, dan masih banyak lagi tindak kejahatan lainya di kehidupan masyarakat.

Dampak yang ditimbulkan di masa depan sudah pasti kegiatan sosial dan ekonimi mengalami perubahan yang signifikan, bila pandemi masih terus berlanjut hingga beberapa tahun ke depan maka pelaku usaha akan mencari cara terbaik agar usahanya dapat bangkit kembali dalam situasi pandemi, misalnya dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat kepada setiap kariawan maupun para wisatawan sebagai konsumennya, secara otomatis biaya oprasional untuk menunjang protokol kesehatan itu pasti bertambah. Hal ini juga berbanding lurus dengan biaya yang harus dikeluarkan oleh para tourist tersebut, tapi saya yakin, sekian lama harus berdiam di rumah saja, banyak orang yang akan rindu untuk melakukan travelling.

Menurut saya pribadi, transaksi jual beli pun akan mengalami pergeseran secara perlahan, yang mulanya menggunakan uang tunai menjadi menggunakan transaksi secara elektronik, demi menekan kasus penularan COVID-19


sumber gambar

Tak ada yang tau secara pasti, kapan pandemi COVID-19 akan berakhir. Namun kita sudah seharusnya mentaati semua anjuran dari pemerintah untuk menerapkan protokol kesehatan seperti menggunakan masker dan rajin mencuci tangan.

Secara perlahan namun pasti semua orang mulai melakukan adaptasi terhadap keadaan ekonomi yang seperti sekarang ini, misalkan saja banyak yang mencari celah rezeki secara online maupun offline, seperti menjadi seorang blogger atau penulis artikel, membuka usaha kecil-kecilan seperti berjualan secara online, menjadi youtuber, juga menjadi petani di lahan sempit menggunakan teknik hidroponik.


sumber gambar

Saya sendiri mulai beradaptasi untuk menghemat biaya pengeluaran di dapur dengan cara menanam beberapa tanaman untuk bumbu dapur misalnya cabai pada polybag, juga memelihara beberapa ekor ayam. Berharap dengan cara seperti ini masih dapat bertahan hidup di tengah himpitan ekonomi di masa pandemi.

Bagaimana cara Agan dan Sista beradaptasi secara ekonomi di masa pandemi seperti saat ini?

Penulis : srinami

Sumber referensi : opini pribadi







darmawati040Avatar border
darmawati040 memberi reputasi
1
441
2
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Perencanaan Keuangan
Perencanaan KeuanganKASKUS Official
9.1KThread5.7KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.