nevertalkAvatar border
TS
nevertalk
Diminta Bakar Bendera Indonesia dan Diberi Dolar, Reaksi Warga Palestina Mengejutkan


Hubungan diplomasi antara Indonesia dan Palestina sebagai negara muslim memang terjalin erat selama ini. Banyak dukungan moral hingga material yang diberikan Pemerintah maupun rakyat Indonesia kepada Palestina.
Hal ini rupanya membuat kesan tersendiri di hati warga Palestina. Bahkan, salah satu pria berikut ini tak rela apabila melihat bendera Indonesia dilecehkan hingga dibakar.
Berikut ulasan selengkapnya.

Lakukan Eksperimen Kepada Warga Palestina
Dilansir dari kanal YouTube Abdillah Onim Daily, seorang pria berbaju merah muda nampak menuturkan bahwa pada saat itu ia berniat untuk memberikan uji sosial kepada sejumlah warga Palestina. Hal ini ia lakukan untuk menunjukkan seberapa penting Indonesia di mata warga Palestina.
"Rakyat Palestina menyimpan cinta mendalam untuk Indonesia. Palestina yakin dengan solidaritas dan dukungan kuat Indonesia terhadap Palestina. Mari kita lihat seperti apa Indonesia di hati bangsa Palestina," kata sang pembawa acara mencoba memulai aksinya.

Rumah Sakit Indonesia Jadi Terbesar di Jalur Gaza
Selang beberapa waktu, ia lantas bertemu dengan salah seorang pria yang mengenakan kemeja berwarna kuning. Ia bertanya mengenai rumah sakit terbesar di Jalur Gaza pada saat ini.



YouTube Abdillah Onim Daily ©2020 Merdeka.com

"Bisakah Anda sebutkan rumah sakit terbesar di Jalur Gaza dan siapa yang membangunnya?," tanyanya.
"Rumah sakit terbesar di Jalur Gaza adalah Rumah Sakit Indonesia," jawab salah seorang warga.


Ketahui Bendera Indonesia
Tak hanya itu, ia pun kembali bertanya sembari memberikan kertas dengan warna bendera Indonesia. Nampak familiar dengan bendera Indonesia, sang pria tersebut lantas menjawabnya dengan suara lantang.


YouTube Abdillah Onim Daily ©2020 Merdeka.com

"Ini bendera negara apa?," tanyanya kembali.
"Bendera Indonesia," jawabnya.

4 dari 7 halaman


Beri Tantangan untuk Bakar Bendera
Usai kertas yang menyerupai bendera Indonesia dipegang oleh pria tersebut, sang pembawa acara pun kemudian memberi tantangan. Tak main-main, imbalannya pun berupa uang sejumlah 100 Dolar Amerika.
"Bisa Anda pegang bendera ini dan ambil korek api ini? Kami akan memberikan 100 Dolar dengan syarat Anda harus membakar bendera Indonesia," katanya.

5 dari 7 halaman


Ambil Uang
Mendengar tantangan yang dilayangkan kepadanya, saat itu juga sang pria tersebut lantas memilih untuk mengambil uang. Sang pria berbaju merah muda pun memberikannya secara cuma-cuma.


YouTube Abdillah Onim Daily ©2020 Merdeka.com

"Boleh Anda berikan saya 100 Dolar?," perintahnya.
"Silakan," ucap sang pembawa acara.


Siap Membakar Uang Daripada Bendera Indonesia
Namun, bukannya untuk disimpan di dalam dompetnya, pria tersebut justru lebih memilih untuk membakar uang daripada bendera Indonesia. Ia menyerukan hal tersebut dengan suaranya yang tegas.


YouTube Abdillah Onim Daily ©2020 Merdeka.com

"Sekarang saya siap untuk membakar 100 Dolar dan saya tidak akan membakar bendera negara Islam. Saya pilih membakar 100 Dolar Amerika, tak mungkin membakar bendera Indonesia. Jumlah muslim terbesar di dunia," tegas sang pria berbaju kuning tersebut.
Keyakinan Pada Indonesia
Rupanya, Indonesia telah menjadi sebagian harapan dari masyarakat Palestina. Sebagai negara dengan mayoritas Islam, mereka percaya bahwa Indonesia akan terus berdiri tegak membela Palestina hingga hari kemerdekaannya suatu saat nanti.


YouTube Abdillah Onim Daily ©2020 Merdeka.com

"Negara Islam dan Palestina adalah saudara kembar. Kami yakin bahwa negara Islam akan terus berdiri untuk Palestina sampai Palestina meraih kemerdekaannya. Silakan ambil kembali 100 Dolar Anda. Sementara bendera Indonesia akan kami sandingkan dengan bendera Palestina," jelasnya.


https://www.merdeka.com/trending/dim...gejutkan.html

Diubah oleh kaskus.infoforum 24-08-2020 12:44
hoorrayAvatar border
rinandyaAvatar border
eriksaAvatar border
eriksa dan 36 lainnya memberi reputasi
29
9.7K
133
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
670KThread40.3KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.