Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

PaPi.GaGaAvatar border
TS
PaPi.GaGa
Yakin sudah cocok dengan pekerjaanmu? Lihat tanda-tanda ini

Pernah nggak sih Gan bertanya-tanya apakah pekerjaan kamu saat ini sudah benar-benar cocok denganmu atau sebaliknya? 

Ada beberapa tanda yang menunjukkan apakah kamu cocok dengan pekerjaan kamu saat ini Gan. 

1. Selalu termotivasi dengan pekerjaan sehari-hari

 


Jika kamu tetap senang duduk dan mengerjakan sederetan tugas tanpa merasa lelah, kamu memang cocok dengan pekerjaanmu. Kamu pun akan merasa semangat jika menerima berbagai proyek maupun tugas baru.

Sebab, kamu yakin bisa memberikan kontribusi bagi perusahaan. Tak jarang, kamu kelewat asyik bekerja tanpa mengeluh, bahkan sampai lupa waktu.

2. Fokus pada potensi diri sendiri

 

Mungkin sulit untuk mengenali dan mengidentifikasi kekuatan dan bakatmu sendiri. Kita pun cenderung terus berusaha memperbaiki kekurangan kita, daripada berfokus pada bakat alami kita, maupun memaksimalkan potensi kita.

Saat menemukan pekerjaan yang tepat, kamu akan merasa diberi energi oleh pekerjaan yang kamu lakukan karena hal ini memberimu kekuatan.

Sebaliknya, di pekerjaan yang tidak cocok kamu mati-matian mengasah keterampilan di luar kemampuanmu.

3. Terus berkembang

 


Ketika berada di pekerjaan yang tepat, kamu akan merasa terinspirasi untuk belajar lebih banyak dan mendorong diri untuk tumbuh.

Meskipun perusahaan dapat menawarkan peluang pengembangan karier tertentu, pada akhirnya kamu akan bertanggung jawab atas pertumbuhan kariermu sendiri.

Saat kamu bahagia menjalani sebuah pekerjaan, maka peluangmu untuk mengalami perkembangan dalam berkarier pun semakin besar.

4. Kamu tidak benci dengan hari Senin

 


Banyak orang merasa hari Senin adalah hari yang menyebalkan. Pasalnya, mengawali rutinintas pekerjaan setelah akhir pekan yang panjang seringkali terasa berat.

Namun, bila  kamu tidak merasakan hal itu karena selalu merasa bersemangat menghadapi hari Senin dan hari-hari lainnya di tempat kerja, maka ini menjadi pertanda kamu cocok dengan pekerjaan kamu tersebut.

5. Uang bukanlah kebahagiaan dalam bekerja

 

Banyak orang menghitung kebahagian itu dari materi seperti uang. Bahkan mungkin beberapa merasa termotivasi saat mendapatkan pekerjaan dengan gaji yang besar.

Sayangnya, tidak semua orang begitu karena orang yang merasa cinta dengan pekerjaannya dia akan menerima berapapun gaji yang diberi.

Baginya ada hal lain yang bisa dipertimbangkan dan memiliki nilai lebih seperti fleksibilitas kerja, atasan yang baik, hingga pengalaman kerja yang baru.

Jadi, apakah kamu sudah cocok dengan pekerjaanmu saat ini atau nggak Gan? 
Kalau tidak, ya mungkin ini saatnya kamu mencari pekerjaan baru.

emoticon-Salam Kenal





0
627
10
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.4KThread84.6KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.