darmawati040Avatar border
TS
darmawati040 
Balap Bakiak! Salah Satu Momen Paling Mengesankan dan Terseru yang Pernah Ane Ikut!
Quote:



Welcme To My Thread

17 Agustus, hari istimewa yang selalu diperingati oleh seluruh rakyat Indonesia. Hari kemerdekaan setelah sekian masa dijajah. Untuk memperingati hari kemerdekaan ini, ada banyak perlombaan yang diadakan oleh setiap daerah di seluruh penjuru Indonesia. Dari sabang sampai merauke menyambut dengan meriah.

Sayangnya, untuk perayaan tahun yang ke 75 ini, sepertinya acara perlombaan tidak bisa dilaksanakan sebagaimana biasa. Pengaruh Covid-19membuat segala keseruan dalam menyambut 17 Agustus, harus pupus.

So, hanya bisa mengenang momen-momen lama saja. Bicara soal kenangan menyambut 17 Agustus, ada satu moment yang paling berkesan dan tidak terlupakan. Yaitu, saat mengikuti lombak Balab Bakiak.

Balap Bakiak sendiri merupakan permainan tradisional anak-anak dari sumatra.

Quote:


Kemudian tersebar hampir ke seluruh penjuru Indonesia. Termasuk di daerah ane, Bima Nusa Tenggara Barat.

Pada tahun 2017 lalu, ane dapat kesempatan untuk bergabung dengan satu grup lomba Balap Bakiakdi kampung ane. Rasanya senang bisa menyambut hari kemerdekaan dengan ikut serta dalam lomba Balap Bakiak.

Aturan mainnya tampak sangat mudah. Namun, kenyataannya cukup sulit, Gansist. Bagaimana tidak? Ane dan tim ane harus bisa melangkah mencapai finis secepat mungkin. Dengan keadaan kaki berada di atas papan kayu.

Quote:


Balap Bakiak membutuhkan kerja sama yang bagus. Seperti, saat memutuskan melangkah maju. Kaki mana yag harus diangkat lebih dulu. Kanan, atau kiri. Nah, ketika mulai melangkah inilah terjadi hal-hal yang membuat ane dan tim tidak sanggup menahan tawa. Secara, baru mulai saja kami sudah melakukan kesalahan. Yaitu, tidak kompak dalam melangkah.

Ada yang megangkat kaki kanan terlebih dahulu, ada juga yang kaki kiri, walhasil, kami terjatuh, dong!Semua orang yang menyaksikan sepertinya menertawai. Ane tidak dapat menjangkau semua orang yang hadir. Hanya saja, suara tawa itu begitu riuh. Ane dan tim pun tidak sanggup menahan tawa juga rasa sakit. Lutut rasanya ngilu banget, Gansist.

Momen jatuh itu sebenarnya memalukan. Tapi bagaimana, permainan Balap Bakiak tidaklah mudah. Ane dan tim sudah berusaha untuk kerja sama. Tapi malah terjatuh.

Quote:


Tetapi, meski terjatuh, ane dan tim tidak menyerah. Kami lantas bangkit dan memulainya lagi. Ane memandu teman-teman agar melangkahkan kaki kanan terlebih dahu. Kemudian kaki kiri.

Layaknya lombak gerak jalan. Ane terus berkata,

kiri, kanan, kiri, kanan.

Begitu seterusnya hingga mencapai finis. Tapi sayangnya, dalam lomba itu, ane dan tim ane kalah. Lawan main kami bahkan tidak terjatuh sekalipun. Mereka benar-benar hebat. Melangkah dengan hati-hati. Tidak seperti ane dan tim ane yang ceroboh.

Satu pelajaran berharga dalam permainan Balap Bakiak. Yaitu, kerja sama dan persahabatan. Dalam satu tim, kami harus saling percaya saat mulai melangkah. Saling berpegangan agar tetap bertahan.

Momen lomba bakiak adalah salah satu kenangan paling mengesankan buat ane. Mengingat saat terjatuh dan bagkit kembali untuk mencapai finis, itu benar-benar sebuah tantangan yang harus diselesaikan.

Dalam lomba Balap Bakiak, ane tidak membawa pulang apa-apa. Kecuali rasa sakit di lutut yang menjadi kenagan indah yang ane ingat hingga kini.

Itulah kenangan singkat penuh tawa yang pernah ane alami saat menyambut hari kemerdekaan negeri kita tercinta. Sungguh mengesankan.

Selamat hari kemerdekaan semuanya. I Love You Indonesiaku. emoticon-I Love Indonesia


Sekian ....


Penulis: @darmawati040
Narasi Pribadi


Bima, 11 Agustus 2020
mamaproduktifAvatar border
putranto1718Avatar border
indrag057Avatar border
indrag057 dan 12 lainnya memberi reputasi
13
288
19
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Cinta Indonesiaku
Cinta IndonesiakuKASKUS Official
5.3KThread2.5KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.