Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

vumloAvatar border
TS
vumlo
Pelakor: Wanita yang Selalu Disalahkan Dalam Perselingkuhan
Pelakor: Wanita yang Selalu Disalahkan Dalam Perselingkuhan


Heboh adanya Grup Komunitas Pelakor Indonesia di media sosial. Anggotanya saling curhat tentang bagaimana hubungan mereka dalam merebut suami orang.

Pernikahan adalah proses yang sangat sakral untuk menyatukan dua pasang manusia. Mereka mengucapkan janji suci untuk mencintai sepanjang hayat. Adanya pengorbanan yang dilakukan kedua belah pihak agar hubungannya tetap harmonis. Meskipun begitu banyak guncangan yang mungkin harus dihadapi sebuah keluarga, yaitu adanya orang ketiga. Mereka bisa masuk dan merusak hubungan dalam keluarga.

Fenomena pelakor ini makin marak terjadi. Bahkan ada sebuah grup khusus yang berisi Komunitas Pelakor Indonesia di sosial media. Grup ini berisi curhatan para orang ketiga yang berhasil merebut suami orang; ada yang pamer apa saja yang didapatkan, ada yang baru belajar menjadi pelakor, dan alasan mereka untuk menjadi pelakor. Salah satunya adalah tuntutan ekonomi.

Orang ketiga dalam hubungan keluarga atau di Indonesia dipanggil dengan panggilan pelakor (perebut laki orang). Seorang pelakor dipandang negatif di mata masyarakat karena merusak hubungan suatu keluarga.

Namun apakah adil jika hanya orang ketiga yang disalahkan? Padahal hubungan perselingkuhan tidak akan terjadi jika kedua belah pihak saling menginginkannya.

Banyak kejadian dimana pelakor diserang oleh istri sah karena ketahuan berselingkuh dengan suaminya. Pada 6 Juni 2020 sebuah video memperlihatkan seorang wanita muda ditarik bajunya oleh dua orang perempuan. Video ini terjadi di Medan. Wanita muda itu diduga seorang pelakor, sementara pelakunya istri sah dan anak kandung selingkuhan wanita tersebut.

Tidak hanya di Indonesia, Oktober tahun lalu di Tiongkok juga terekam aksi istri sah yang merundung orang ketiga di depan umum. Hal itu bermula dari istri sah yang memergoki suaminya sedang berjalan-jalan. Tak sendiri ia melampiaskan kebrutalan tersebut bersama teman-temannya. Ia menendang dan memukuli selingkuhan suaminya tersebut dan berusaha menelanjanginya agar dipertontonkan oleh orang banyak. Sang suami berusaha melindungi selingkuhannya tersebut dengan memeluk erat wanita tersebut yang sudah tersungkur di jalan. Dari video yang beredar istri sah hanya berusaha menyakiti dsi wanita tersebut dibandingkan suaminya.

Sadarkah anda jika yang salah bukan hanya pelakor saja? Suami juga salah. Kerakusannya akan wanita membuatnya tidak puas hanya memiliki hanya satu wanita saja, juga sepatutnya disalahkan. Tetapi yang banyak terkena akibatnya hanya wanita.

Pelakor: Wanita yang Selalu Disalahkan Dalam Perselingkuhan


Bahkan ketika masa karantina di rumah, kita disuguhkan dengan drama dari Korea Selatan yang bertema selingkuh. Drama “The World of Married”. Drama ini menjadi sangat populer. Drama ini mengisahkan tentang perselingkuhan suami dengan wanita lain.

Film ini banyak menguras emosi penontonnya karena temanya. Namun sayangnya beberapa penonton hanya menghujat orang ketiganya karena kegatelan. Tidak hanya di film, netizen Indonesia sampai memberikan komentar jahat kepada tokoh yang berperan sebagai pelakor di akun media sosialnya.

Bertahun-tahun menghabiskan waktu bersama dengan pasangan memang tidak menjamin kalau pasangan tersebut tidak akan selingkuh. Dikutip dari Verywell mind, lebih dari 40% pasangan menikah dipengaruhi oleh perselingkuhan.

Beberapa faktor psikologis yang membuat seseorang berselingkuh karena adanya gangguan kepribadian narsistik menyebabkan perselingkuhan didorong oleh ego dan rasa memiliki hak. Selain mementingkan diri sendiri, orang-orang dengan gangguan ini sering kali tidak memiliki empati.

Menurut hasil survei MSNBC.com/iVillage Lust, Love & Loyalty menggambarkan bahwa laki-lakilah yang mempunyai potensi selingkuh lebih banyak.

Sebanyak 68% pria dalam hubungan monogami mengatakan bahwa mereka menginginkan orang lain dan 4%3 persen wanita menyukai orang lain.

Lebih dari tiga perempat peserta mengatakan mereka terlalu cinta untuk tidak setia dan 68% tidak mau mengambil risiko kehilangan pasangan mereka. Cinta pada pasangan juga menjadi salah satu alasan utama mengapa orang berhenti selingkuh.

Setiap pria ingin berhubungan seks dengan wanita lain. Dan ketika ada kesempatan, dia mengambilnya. Dikutip dari psychology today, ada beberapa alasan pria melakukan perselingkuhan yaitu keinginan untuk melakukan hubungan lebih dari satu wanita, ketidakdewasaan dalam membangun hubungan, merasa berbeda dan pantas mendapatkan sesuatu yang istimewa, kesempatan muncul dengan sendirinya, ekspektasi yang tidak realistis terhadap pasangan, keegoisan dan ingin balas dendam, dan trauma masa kanak-kanak.

Pelakor: Wanita yang Selalu Disalahkan Dalam Perselingkuhan

Sedangkan alasan seorang wanita menyukai pria yang beristri adalah karena faktor ekonomi. Faktor ekonomi memiliki pengaruh yang besar seorang wanita rela menjadi orang ketiga dalam suatu hubungan. Krisis percaya diri juga membuat wanita mempunyai dorongan untuk merebut perhatian pasangan orang.

Tindakan pria beristri kepada orang ketiga tersebut juga dapat disalahkan. Terkadang sikap pria beristri tersebut banyak yang manipulatif. Mereka sering curhat meminta perhatian kepada wanita tersebut mengatakan bahwa hubungannya tidak bahagia, padahal aslinya tidak. Sehingga tak jarang wanita termakan rayuan dari pria beristri.

Terjadi ketimpangan gender antara wanita dan pria dalam hal yang menyangkut relasi suami dan istri. Ajaran masyarakat Indonesia yang menganggap bahwa wajar laki-laki berbuat nakal dan agresif, sedangkan perempuan tidak boleh, ia harus menerima dan patuh.

Hasilnya jika pria selingkuh dianggap wajar, tetapi wanita yang menjadi selingkuhannya dianggap nakal. Wanita mendapatkan sanksi sosial akibat kenakalannya, tetapi pria tidak. Padahal kelakuan pria tersebut yang membuat wanita tersebut menjadi korban.



Berita Unik dan Menarik Lainnya:
1. Banyak yang Operasi Plastik Saat Pandemi, Efektifkah?
2. Model asal Lombok Cuma Minta Mas kimpoi Sandal Jepit dan Segelas Air
3. Berjaya di Era 2000-an, Omas Wati Meninggal dalam Kesederhanaan
4. Capella Ubud, Resort asal Indonesia yang Didapuk Jadi Hotel Terbaik Dunia 2020
5. Empat Bulan di Bali karena Korona, Pasutri Asal Inggris Ini Justru Senang
bukhoriganAvatar border
mentarisfrAvatar border
inginmenghilangAvatar border
inginmenghilang dan 2 lainnya memberi reputasi
3
2.6K
9
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Stories from the Heart
Stories from the HeartKASKUS Official
31.6KThread43.1KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.