• Beranda
  • ...
  • Sports
  • Kangen Timnas Sepak Bola Indonesia dengan Hiruk Pikuk Kehebohannya

MnsukraAvatar border
TS
Mnsukra
Kangen Timnas Sepak Bola Indonesia dengan Hiruk Pikuk Kehebohannya


Hallo agan sista, saya ucapin selamat buat penggemar sepak bola seluruh Indonesia akhirnya acara yang penuh hiburan ini kembali lagi di hadapan kita. 


Acara sepakbola memang menyimpan banyak cerita yang tak kalah unik dan seru serta heboh bagi para pelakon lapangan hijau, lakon tribun penonton hingga layar kaca. Dibalik cerita-cerita sepak bola itu saya ingin berbagi cerita tentang ke kangen nan saya pada sepak bola. Ya walaupun “level penggemar” masih newbie disematkan kepada saya.



Foto : Punggawa timnas U-19 (bola.com)



Sebagai orang Indonesia asli saya tentu memfavoritkan Timnas Indonesai “All Usia”. Bukannya apa-apa, setahu saya setiap laga Indonesia di lapangan hijau selalu menyimpan kehebohan yang ngangenin. Ntah, itu dari latar belakang punggawa timnasnya, ekspektasi para penggemar, laga saat pertandingan, komentar-komentar cetar membahana badai, dan cerita ulasan usai pertandingan.

Laga Timnas Indonesia di rerumputan hijau itu yang paling saya tunggu-tunggu saat hiruk pikuk kehebohan setiap pertandingannya. Selama masa pandemi korona melanda belum pernah saya dengar suara “Goooool” yang keras dari area rumah saya, “Jebreeeeeetttt” dari Bung Valen. kekecewaan Penonton, kegembiraan mereka bicara soal sepak bola Indonesia, dan suasana “Nobar” di layar kaca. Segala keseruan itulah memikat saya untuk selalu nonton laga timnas Indonesia.

 

Siapapun komposisi pemainnya, yang penting itu Timnas Indonesia pasti saya nonton. Pernah saya sampai lupa waktu demi nonton laga Indonesia, parah nya itu laga siang menjelang sore sewaktu jam sekolah saya bolos demi nonton Timnas Indonesia hingga lupa ngerjain pr, ya pokoknya urusan sekolah pada lupa semua. Apalagi kalau timnas kalah, itu seharian bisa ngebacot terus sama teman.

Nah, saya, agan dan sista juga tidak sabar menanti kejutan-kejutan apa yang akan Timnas suguhkan kepada kita semua. Kabar terbarunya Timnas U19 akan bertanding pada tanggal 14-31 Oktober di ajang piala AFC U-19 Uzbekistan putaran final. Ya, walaupun sekarang dengan pelatih Shin Tae-yong, semoga saja dengan pelatih baru strategi baru dapat berhasil membawa pulang piala AFC, amin. Bukan hanya itu saja Timnas juga telah dipastikan lolos untuk melaju di piala dunia U-20 tahun 2021 yang Indonesia sendiri sebagai tuan rumah. Wah jadi nggak sabar bisa nonton langsung di GBK. Selain punggawa U-19 pasukan muda yang di kepalai oleh Bima Sakti Timnas U-16 juga akan bertanding di piala AFC pada 27 November hingga 3 Desember. Timnas U-16 tergabung pada grup yang didalamnya ada raksasa Asia; Jepang, China, dan Arab Saudi.

 

Kita doakan saja semoga timnas dapat meraih hasil yang bagus dalam melewati tantangan itu. Siapapun lawan kalian, mau sekuat apapun mereka itu hanya “mitos media” saja. Kalian lah yang bakal membuktikan sekuat apa lawan-lawan kalian di lapangan hijau kelak. Kita semua menanti kesuksesan besar kalian dan ditunggu kabar gembiranya nanti.

Sekian dan Terima kasih.

Sumber : 1. Pemikiran Pribadi

                 2. Liputan6.com


emoticon-2 Jempolemoticon-2 Jempolemoticon-2 Jempol

0
167
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Sports
SportsKASKUS Official
23.2KThread11.4KAnggota
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.