Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

dailyfeedAvatar border
TS
dailyfeed
Kopi Kekinian yang Mudah Dibuat, Enggak Perlu ke Kafe
Di zaman sekarang, kopi seakan-akan menjadi minuman favorit banyak orang. Oleh karenanya jangan heran apabila sekarang banyak kopi kekinian menjamur di mana-mana. Ada yang harganya murah sampai mahal dengan ciri khas masing-masing. 

Namun sebenarnya kalian bisa lho membuat kopi kekinian sendiri. Bahannya mudah didapat dan gampang cara pembuatannya. Penasaran bagaimana caranya? Yuk simak ulasannya di bawah ini. 

Sea Salt Coffee 
Kopi Kekinian yang Mudah Dibuat, Enggak Perlu ke Kafe
Via: instagram/zoeyhoa

– Bahan-bahan: 

½ sdt sea salt atau garam kosher 
½ sdm gula putih 
⅓ gelas whip cream 
4 sdm gula kelapa 

500 ml kopi hitam 

– Cara membuat: 

Pertama-tama, campurkan whip cream, garam kosher dan gula putih. Kemudian kocok sampai mengental. 
Kalau sudah, tambahkan gula kelapa ke dalam seduhan kopi hitam dingin dan lalu diaduk. 
Masukkan es batu dan tambahkan krim sea salt di atasnya. 
Sea Salt Coffee pun siap untuk dihidangkan. 

Es Kopi Susu Keju 
Kopi Kekinian yang Mudah Dibuat, Enggak Perlu ke Kafe
Via: Pexels/Abdulrhman Elkady


– Bahan-bahan:

Garam secukupnya 
Es batu secukupnya 
Cream cheese secukupnya 
1 kopi sachet instan 
2 sdm krimer bubuk 
3 sdm bubuk cream cheese 
3 sdm gula pasir 
100 ml air panas 
100 ml susu cair 
100 ml susu segar full cream

– Cara membuat: 

Pertama-tama, campur kopi, gula aren cair, krimer bubuk, dan air panas. Kalau sudah, aduk hingga rata dan tambahkan dengan susu cair. 
Kemudian, campur cream cheese, bubuk cream cheese, dan susu segar. Kocok hingga kental dan tambahkan gula dan sedikit garam. 
Apabila sudah, tambahkan es batu ke racikan kopi dan berikan cream cheese di atasnya. 

Coffee Milk Boba 
Kopi Kekinian yang Mudah Dibuat, Enggak Perlu ke Kafe

Via: The Movement Menu

– Bahan-bahan:

Es batu secukupnya 
1 sdt kopi bubuk 
2 sdt muncung palm sugar 
30 gram sirup monin caramel 
40 gram boba 
50 – 60 ml air panas 
75 – 90 gr susu cair full cream

– Cara membuat: 

Pertama, seduh kopi dan palm sugar dengan air mendidih, aduk dan sisihkan. 
Lalu, rebus air dan masukkan boba yang sudah disiapkan. Masak sampai boba mengapung dan matang. 
Kalau sudah, tuangkan pada gelas dan campurkan dengan sirup. Jangan lupa untuk menambahkan es batu secukupnya. 
Selanjutnya, tuangkan susu cair perlahan-lahan. 
Masukkan seduhan kopi dan gula, lalu aduk hingga rata. 
Coffee Milk Boba siap untuk dihidangkan. 

Selengkapnya di resep kopi kekinian

0
398
0
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Rest of the World (International Food)
The Rest of the World (International Food)KASKUS Official
5.3KThread2.2KAnggota
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.