Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

herimarianto062Avatar border
TS
herimarianto062
Cara Pencegahan Karat Pada Knalpot Motor Dengan Oli Bekas
https://www.teknik-otomotif.co.id/  - Nah bagi kalian semua pemilik kendaraan roda dua atau motor, knalpot ialah salah satu komponen yang berada pada kendaraan sepeda motor dan juga mobil yang memiliki fungsi sebagai jalur pembuangan dari sisa pembakaran dalam mesin.
Dan yang tidak kalah menarik lainnya, knalpot ini juga berfungsi untuk memaksimalkan tenaga yang dikeluarkan oleh mesin. Sebagai salah satu komponen yang sangat penting, maka sudah selayaknya kita sebagai pemilik kendaraan tersebut harus menjaga.

Dan melakukan perawatan atau service secara rutin terhadap komponen yang satu ini. Dan juga komponen yang lainnya tentunya karena komponen ini merupakan salah satu komponen yang lumayan sering terkena masalah, sebut saja seperti terkena karat.

Dan jika keadaan ini dibiarkan secara terus menerus maka yang terjadi pasti akan membuat knalpot tersebut menjadi korosi. Padahal sebenarnya kita dapat menghindari karatan tersebut hanya dengan memanfaatkan oli bekas untuk mencegah karat tersebut.
Cara Pencegahan Karat Pada Knalpot Motor Dengan Oli Bekas
Lantas bagaimana cara pencegahan karat pada knalpot motor dengan oli bekas tersebut ?? yuk simak langsung ulasannya berikut ini:

Sediakan terlebih dahulu oli bekas alias oli yang sudah tidak terpakai untuk dioleskan pada knalpot motor kalian.
Olesi knalpot motor tersebut dengan menggunakan oli bekas tersebut secara merata dan pastikan oli bekas tersebut tidak mengandung bahan atau campuran yang berbahaya yang bisa saja malah membuat knalpot kalian menjadi rusak.
Setelah kalian sudah mengolesi knalpot tersebut dengan menggunakan oli bekas yang tadi secara merata, maka kini kalian silahkan menyalakan mesin kendaraan motor kalian. Pada saat motor kalian sudah hidup maka secara otomatis suhu motor kalian juga akan meningkat. Pada saat inilah oli tersebut akan bekerja untuk menghilangkan karat yang menempel pada permukaan knalpot motor kalian.
Setelah beberapa saat lamanya maka matikan kembali motor tersebut dan silahkan kalian melakukan pengelapan agar knalpot tersebut bersih kinclong dan tidak berminyak bekas dari oli yang tadi kalian gunakan.
Lakukan hal ini secara berkala, sehingga knalpot motor kalian pun tidak akan kena karat yang bisa saja membuatnya menjadi korosi.
Nah itulah beberapa cara pencegahan karat pada knalpot motor dengan oli bekas yang bisa kalian jadikan sebagai referensi.

Tips Agar Knalpot Tidak Mudah Karatan


Namun sebagai tambahan informasi, berikut ini kami menyajikan untuk kalian mengenai tips agar knalpot tidak mudah karatan diantaranya:


Lakukan Pemanasan Motor Setelah Melakukan Pencucian

Pada saat kalian selesai mencuci motor maka penting bagi kalian melakukan pemanasan pada motor tersebut. Hal ini bertujuan agar air yang masih menempel pada sela-sela knalpot kalian tidak menumpuk yang akan mudah baginya untuk menjadi karat.
Selalu Bersihkan Jika Kotor
Pada saat musim hujan atau pada saat kalian melewati jalanan yang becek, maka pastikan kalian membersihkan knalpot tersebut untuk menghindari karat.


Untuk mengetahui ulasan selengkapnya simak disini: https://www.teknik-otomotif.co.id/ca...an-oli-bekas/

0
619
0
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Kendaraan Roda 2
Kendaraan Roda 2KASKUS Official
19.1KThread9.4KAnggota
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.