Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

chiiammu02Avatar border
TS
chiiammu02
Aku Dan Anjing Hitam
Bismillah
Assalamualaikum warahmatullahi wabarokatuh


Hallo ... Kaskuser.

Apa kabar? Semoga baik-baik saja.

Kali ini saya ingin bercerita sekalian sharing sama kalian agan sista. Ini tentang sepotong kisah yang masih mengiang di kepala.

Kalo gitu kita Skip——

Ilustrasi (Dokpri)

Lagi. Aku masuk shift pagi harus tiba di tempat kerja pukul 08:00 wib. Senang masuk pagi walaupun itu melelahkan daripada masuk shift 2 (siang) pulang malam jalan sepi. Perjalananh ke tempat kerja butuh waktu 15 menit itu jika gunakan kendaraan motor dan jalanan lancar serta kecepatan 60 per km.

Dan itu sudah setahun lalu... Aku udah resign

Di perempatan jalan aku membelok lewat jalur kampung. Pikiranku berisi ‘Soto ... Soto ... Soto ayam’ tubuhku di ambil alih sama soto ayam yang berada di pinggir jalan.

Setibanya, aku memarkirkan motor dan segera pesan satu bungkus untuk sarapan di toko. Bapaknya ramah dan harganya lumayan murah. Tak hanya itu saja, untuk rasa lidahku sotonya juga enak maka sering beli jika kebagian shift pagi.

Soto sudah di tangan, segera aku melajukan motor matic yang sudah menemani beberapa tahun. Datang pagi demi maka soto ayam segar si Bapak. Niat bener...

Oke, di parkiran motor di ruko tampak sepi. Tidak ada seorang pun. Hening. Suasana pagi yang mendukung.

Aku mencabut kunci, melepas helm dan menaruh di dalam bagasi. Selepas itu aku mengambil soto ayam yang kucantolkan di motor.

Rasa gembira menyelimuti. Aku pun segera balikkan badan.

Tubuhku membatu, udara di tenggorokan tertahan. Aku bak patung di parkiran. Sepasang mata menatap tajam. Memaku raga dan keseluruhan. Mataku dan matanya beradu.

Satu menit aku mematung tanpa sedikit pergerakan. Aku takut dengan sesuatu yang menatapku dengan sorotan intimidasi. Tak tahu harus apa.

Dengan sikap tenang, aku mencoba beranikan diri begerak, mataku mengedar berharap ada seorang di parkiran tapi nyatanya tidak ada. Ini masih pagi, tentu orang-orang belum ada di sini. Aku mulai gerakan kaki pelan. Siit, kenapa tiba-tiba ada ekor anjing hitam di belakangku? Menatapku dengan jarak sangat dekat pula. Kira 30 centi lebih. Sejak kapan hewan itu ada di sana? Bukankah nggak ada siapa-siapa tadi? Sungguh mengagetkan bikin jantung berhenti berdetak. Gegabah bisa di gigit kakiku! Jika itu terjadi bagaimana nanti aku sholat?

Aku melirik sekitar, anjing hitam itu ikut menengok sekitar. Aku masih berdiam diri di tempat, berpikir 'Apa anjing ini ganas? Atau biasa aja?' mungkin hewan itu mencium aroma soto kubawa?

Pasti anjing hitam itu lapar? Tapi, apa iya doyan soto? Lalu gimana cara kasih makannya? Aku tak punya wadah, masa numpahin begitu saja ke tanah lagipula sotonya masih panas. Iya kalo di makan kalo enggak, buang-buang makanan. Sementara kantong menipis, dan itu sarapan pagiku.

Anjing berbulu hitam legam itu masih berdiri di tempat sama, masih melirik ke arahku berharap dapat makanan. Sayang diriku tak tahu apa-apa, takut salah kasih makan. Sorotan matanya yang mengiba, sayangnya ia salah orang. Aku yang kurang pelajari makanan hewan selain kucing dan kelinci. Akhirnya memutuskan melangkah pelan untuk pergi. Sekali-kali menoleh ke belakang apakah anjing hitam itu mengekorku atau tidak. Namun, anjing hitam itu tak mengikuti melainkan jalan mengelilingi ruko.

Lega. Itu yang kurasakan setelah terlepas jauh dari hewan itu. Aku yang tak pernah dekat sama anjing, selalu jaga jarak karena rasa takut hewan itu menyalak mengonggong lalu gigit. Kejadian barusan membuat duniaku terhenti di tambah kami saling menatap satu sama lain.

Walau kasihan, tapi aku tak bisa berbuat apa untuk hewan liar tersebut. Akan lebih repot nantinya jika terkena air liurnya. Untuk umat muslim air liur anjing itu najis dan cara bersihkan 7x dan salah satunya dengan tanah. Because, pakaianku cuma seragam kerja saja nggak bawa peganti.

Itulah kisahku dengan anjing.emoticon-Traveller
Ngomong-ngomong anjing makanannya apa? Apa sama dengan hewan kucing, makan nasi, ikan, daging misalnya?


Jika sewaktu-waktu di jalan ketemu anjing lapar, aku nggak bingung ngasih makan.emoticon-Bingung


Sharing yuk bagi animal lovers.
Bagi info masalah hewan tersebut.

NB : cerita pribadi
Penulis : @chiiammu02
Jakarta, 23 Juni 2020
indrag057Avatar border
indrag057 memberi reputasi
1
526
3
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Stories from the Heart
Stories from the HeartKASKUS Official
31.6KThread42.6KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.