Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

dchantiqueAvatar border
TS
dchantique
Sifat PIin-plan, yang harus dihindari dan kurangi.
Yuk, kurangi sifat plin-plan!

[Opini] Sifat Plin-Plan itu harus dihilangkan







Assalamu'alaiku Gansist, kumaha damang? Aih, ketemu lagi sama aku di trit baru. Mohon maaf baru nongol, karena ide melayang-layang dan susah menangkapnya.

Di trit ini, aku mau memberikan pendapatku soal sikap plin-plan. Gansist pastinya udah tahu, kan? Sifat ini enggak boleh sering dilakukan, kurang baik untuk kebaikan sesama. Tanpa menunggu lama, yuk intips tulisan ane di bawah ini!


Kalian pernah merasa bingung saat memutuskan sesuatu? Atau malah terkadang tak jelas saat menyetujui sesuatu? Itulah yang dinamakan plin-plan, dengan kata lain mudah terbawa arus tanpa ada pegangan yang kokoh.

Namun jangan kita menilai buruk dulu pada orang yang punya sifat ini, bisa saja ada sejarah atau asak muasal yang membuat dia begitu.

Plin-plan bisa diartikan saat seseorang bingung memilih mana yang harus dia putuskan, ikuti atau lakukan.

Sebentar dia memilih yang satu, kemudian saat ada yang lebih baik dari yang pertama, hati ikut berpindah pula pada pilihan kedua.

Sifat ini memang kurang baik sih, apalagi jika berhubungan sama tujuan hidup kita di dunia.

Contohnya, kamu disuruh memilih antara calon suami pilihanmu dengan pilihan orangtua.

Kamu berpikir pilihanmu yang lebih baik, dan yang orangtua mau sungguh tak menarik.

Tiba-tiba pilihanmu terbukti salah dan orangtuamu yang benar, mendadak kamu berpindah pada pilihan mereka. Nah, kalau kamu begitu, itulah namanya plin-plan.

Contoh lain, jika kamu suka menulis puis, cerpen dan lain-lain yang bertema romantis, tiba-tiba ada yang menyarankan kamu untuk menulis tema lain dan kamu iyakan.

Itulah plin-plan, lebih baik jika kamu selipkan saja tema yang lain, meski sedikit pada karyamu, jika takut orang menilaimu sok tahu atau sok menggurui.

Setiap penulis punya skill berbeda, baik penulis religi, romantis, fantasi dan dewasa, mereka punya kesamaan yaitu mampu menceritakan apa yang sudah terangkai dalam benaknya.

Plin-plan juga tak baik dimiliki seorang pemimpin, karena itu menandakan dia adalah sosok yang tak tegas dan dapat disetir orang lain.

Semestinya teguh pendirian, tegas dan penuh keyakinan, haruslah dimiliki para pemimpin yang tentunya akan dipanuti oleh para pengikutnya.

Semoga ya, para sobat maya enggak merasakan sikap plin-plan ini. Kalau pun ada, mungkin ada baiknya dipikir dahulu sebelum berganti keputusan. Merenung lebih dulu bisa jadi solusi terbaik, agar perjalanan hidup kalian nanti lancar tanpa halangan.

Mungkin sekian dariku, kalau enggak setuju, sila krisan di kolom komentar. Terima Kasih...

Ciamis, 22 Juni 2020

Salam Literasi

Dephie Suwarman








Sumber tulisan : Opini Pribadi

Sumber Gambar : Disini
Diubah oleh dchantique 07-07-2020 12:16
Anna471Avatar border
Yunie87Avatar border
erina79purbaAvatar border
erina79purba dan 27 lainnya memberi reputasi
28
1.7K
100
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.1KThread83.5KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.