Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • Jambi
  • [Coc Reg. Jambi] Kopi Beraroma Nangka, Jambi Punya? Yuk Kita Ke Sana

putramelankolisAvatar border
TS
putramelankolis
[Coc Reg. Jambi] Kopi Beraroma Nangka, Jambi Punya? Yuk Kita Ke Sana
[Coc Reg. Jambi] Kopi Beraroma Nangka, Jambi Punya? Yuk Kita Ke Sana

sumber : pinterest

Quote:

Quote:


No woman no cry, no kopi is cry. Indie banget ya? kebetulan saya sangat gandrung dengan salah satu dari sekian jenis minuman, yaitu kopi. Dua hari yang lalu saya mendapat sebuah barang yang dikirim oleh teman saya, sebut saja F. Ternyata, barang yang ia kirim adalah sebuah alat penyeduh kopi, atau bisa dibilang alat pembuat kopi ekspresso. Moka Pot.

Alih-alih penasaran, belum sempat saya meminta izin boleh atau tidak digunakan, si F teman saya mempersilahkan. Tanpa basa-basi, saya jajal dengan senang hati. Hasilnya, sangat memuaskan. Sedikit aneh, karena baru pertama kali mencicipi kopi tanpa ciri khasnya, yaitu ampas. Overall is numero uno, mantap gan sist!

Kemudian, seletah menikmati kopi saya langsung berselancar di ranah kaskus, dan terlintas thread yang sedang panas (hot) menyembul di beranda. Ternyata, COC Jambi. Karena penasaran, saya telisik dengan teliti. Sama sekali saya belum pernah ikut event ini dan kebetulan maksud dan tujuan event diadakan sangatlah mulia. Satu sisi ikut meramaikan dan satu sisi pensaran. Penasaran apa? Ya apa saja yang ada di Jambi. So Excited!!! Tepilihlah judul thread : Kopi Beraroma Nangka? Jambi Punya, Yuk Kita Ke Sana

[Coc Reg. Jambi] Kopi Beraroma Nangka, Jambi Punya? Yuk Kita Ke Sana

sumber : pinterest

Kopiadalah minuman hasil seduhan biji kopi yang telah disangrai dan dihaluskan menjadi bubuk. Kopi merupakan salah satu komoditas di dunia yang dibudidayakan lebih dari 50 negara. -wikipedia

Spoiler for Kopi Liberika:


Kopi Liberika atau Coffea liberica var. Liberica. Indonesia merupakan salah satu negara penghasil kopi terbaik di Asia, beragam jenis kopi ada di nusantaran, Jambi salah satunya.

Kopi liberika masuk ke negara tercinta, Indonesia pada abad ke-19. Kopi ini berasal dari tanah Liberia, sesuai namanya. Dibawa ke Indonesia oleh para penjajah, yaitu Belanda, dengan maksud menggantikan varietas arabika yang sudah sejak dulu ada. Hal itu dilakukan oleh Belanda, karena saat itu banyak tanaman kopi varietas arabika terserang hama daun karat.

Spoiler for Keistimewaan Kopi Liberika:



Ciri - Ciri Morfologi :

1. Daun : kasar, tebal, keras, dan berukuran dua kali lebih besar dari arabika, yakni +- 6 - 12 inci

2. Buah : kuning cerah dan berukuran paling besar ketimbang jenis kopi lainnya

Keistimewaan Kopi Liberika :

1. Dapat bertahan menghadapi musim kemarau atau musih hujan dengan curah hujan tinggi

2. Dapat tumbuh baik di daerah tropis

3. Cita rasa yang khas, asam dan pahit yang kental

4. Aroma yang kononnya, seperti buah nangka

[Coc Reg. Jambi] Kopi Beraroma Nangka, Jambi Punya? Yuk Kita Ke Sana


Budidaya dan Peluang Usaha Kopi Liberika di Jambi

Jambikita.id- Kopi Liberika merupakan salah satu kopi andalan komoditi kopi di Jambi. Pengolahannya pun saat ini mulai dilakoni oleh masyarakat di daerah asal kopi tersebut, yaitu di Kabupaten Tanjung Jabung (Tanjab) Barat. Pengolahan kopi secara industri rumahan mulai subur bagi pelaku usaha di Tanjab Barat.

M Firdaus salah satu penggiat usaha kopi liberika memiliki industri kopi sekala rumahan. Usahanya berlokasi di dusun Sungai Haji, Desa Sungai Terap, Kecamatan Betara, Tanjab Barat. Dalam menjalankan usahanya, Firdaus mendapatkan bahan baku Biji Kopi dari kebunnya sendiri yang seluas 1,5 hektare. Selain itu, dirinya juga mengambil biji kopi dari petani kopi di kecamatan Betara.


”Dari lahan yang kita miliki, potensi panen rayanya hanya mendapatkan sebesar 2 hingga 3 ton, panen raya hanya sekali setahun,” kata Firdaus, belum lama ini.

Ajib Liberica Coffee yang merupakan brand produk kopi Firdaus ini, dirinya mengungkapkan produk kopi yang sudah diproduksi berupa biji kopi pilihan (Green Bean), kopi yang sudah di sangrai (Roasted Bean) dan bubuk kopi siap seduh (Ground Coffe).

Firdaus mengaku produknya dapat dipesan secara perorangan ataupun dari warung kopi langsung. Sedangkan untuk penjualan di pulau Jawa baru sebatas produk Green Bean.

“Untuk saat ini kita menerima pesanan perorangan, warung kopi. Sedangkan untuk Green Bean itu kita kirim ke pulau Jawa sebanyak 300 kg perbulan. Kalau untuk Ground Coffe baru sebatas lokal," kata Firdaus.

Keterbatasan alat menjadi kendala bagi Firdaus untuk memenuhi permintaan pasar yang begitu tinggi. Dalam memproduksi produk kopinya Ajib Liberica Coffee masih menggunakan alat tradisional.

"Untuk kendala yang kita hadapi itu, permintaan pasar tinggi, namun peralatan yang kita gunakan masih tradisional,” sebutnya.

Omset Ajib Liberica Coffee saat ini sudah mencapai Rp4 sampai Rp6 juta per bulan.
Untuk promosi kopi liberika Tanjab Barat, Firdaus berharap Pemkab Tanjab Barat ikut handil dalam mempromosikan Komoditi kopi asli Tanjab Barat kepada masyarakat luar melalui event kopi. (Bara)


Quote:



Quote:


emoticon-Rate 5 Staremoticon-Rate 5 Staremoticon-Rate 5 Star

sumber dan referensi :



Laruku07Avatar border
abellacitraAvatar border
Richy211Avatar border
Richy211 dan 7 lainnya memberi reputasi
8
417
5
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Jambi
JambiKASKUS Official
845Thread226Anggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.