Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

piemliemAvatar border
TS
piemliem
Pasangan tak mencintaimu?? Temukan Jawabannya disini..



Manusia merupakan makhluk sosial yang butuh akan cinta dan kasih sayang. Tanpa nya manusia bukanlah sebuah badan yang berkepala serta organ lainnya. Melainkan hanya dedaunan busuk yang berserakan. Kita manusia tidak akan pernah lepas dari kasih dan sayang. Cinta orang tua, saudara, teman, kekasih, pasangan, semua memberikannya berdasarkan porsinya. Bahkan manusia pun tercipta dengan cinta dan kasih Nya.




Berkaitan dengan ini, Kita sering mendengar istilah cinta palsu. Cinta jenis ini sangat menyakitkan. Terlebih lagi bila berada ditengah-tengah sepasang kekasih atau malah menjadi parasit dikehidupan berumah tangga.


Apakahkah Kamu sudah memiliki pasangan??
Atau justru sudah menikah??
Coba bayangkan ketika pasangan kalian tidak benar-benar mencintai kalian !!!

Kali ini, Piem Liem akan menjabarkan beberapa premis.

Kamu memiliki pasangan, Pasanganmu memperlakukanmu seperti pasangan.

Kemungkinan yang terjadi ialah sebagai berikut:

1. Pasanganmu benar-benar mencintaimu.



Dia mencintaimu tanpa suatu alasan tertentu, tanpa paksaan. Dia akan memperlakukanmu sebagai raja/ratu, sebaik mungkin sehingga yang Kamu rasakan adalah kenyamanan. Tak peduli apa statusmu, apa pula pekerjaanmu, Dia mencintai semua yang ada pada dirimu, juga rela berkorban untukmu.


2. Pasanganmu terpaksa mencintaimu.



Seringkali Dia melakukan sesuatu seperti apa yang Kamu minta. Memperlakukanmu seperti apa yang Kau mau. Itu artinya, semua tak lebih dari sekedar Kamu menciptakan sesuatu untuk mencintaimu. Ia tak benar-benar mencintaimu. Atau kemungkinan lain, Dia tahu cara mencintai seseorang.


3. Pasanganmu tak punya pilihan lain selain mencintaimu.



Pilihan adalah sesuatu yang menyulitkan. Namun tak memiliki pilihan adalah sesuatu yang sangat menyakitkan. Terkadang, ruang dan waktu mendesak seseorang untuk memilih tanpa ada yang dipilih. Hubungan seperti ini biasa terjadi karena perjodohan, hingga hal yang paling buruk yaitu memang tak ada lagi yang mau mencintainya.


Kamu memiliki pasangan, Pasanganmu tak memperlakukanmu seperti pasangan.

Kemungkinan yang terjadi ialah sebagai berikut:

1. Pasanganmu seseorang yang tak ingin mengumbar suatu hubungan.



Selayaknya yang terjadi dalam suatu hubungan ialah perlakuan baik. Lebih jauh dari kata kepastian, seseorang akan lebih menyukai pengakuan. Namun terkadang, ada saja yang masih malu-malu mengumbar hubungan dan lebih menjalankannya secara "Back Street".


2. Pasanganmu memiliki kesibukan rutinitas dikesehariannya.



Tak bisa dipungkiri semua orang memiliki kesibukan. Biasanya, kesibukan seperti pekerjaan, dan tugas-tugas kuliah akan sering mengganggu jalannya percintaanmu. Kamu harus banyak bersabar jika memiliki pasangan yang super sibuk. Dan justru harus mendukung penuh apa yang Dia lakukan. Dengan demikian, Dia akan merasa mendapatkan kepercayaan darimu.


3. Pasanganmu tipikal orang yang cuek.




Tipikal orang cuek memang cukup mengesalkan. Tapi tak ada yang lebih penting dari mempertahankan semuanya ketimbang mempermasalahkan cueknya Dia. Kamu harus memahami, bahwa setiap orang memiliki sifat bawaan yang sulit dirubah. Namun seringkali, Ada sesuatu yang janggal. Pasangnmu hanya cuek padamu, dan supel dengan yang lain. Patut dipertanyakan memang, sebenarnya apa yang sedang Ia pikirkan.


4. Pasanganmu menjadikanmu sebagai pilihan kedua.



Ada banyak sekali modus dalam percintaan. Kamu patut bertanya-tanya. Mengapa pasanganmu memberikan perbedaan perlakuan antara dirimu dan rekannya. Seperti Dia lebih memperlakukan temannya dengan sangat friendly, namun memperlakukan dirimu yang hanya seperti teman pun tidak. Kemungkinan yang paling buruk adalah, Dia menjadikanmu pilihan kedua. Yang akan memperlakukanmu baik, ketika orang pilihan Dia yang lain meninggalkannya.

Itu semua hanyalah perspektif dari berbagai sudut pandang. Jangan selalu overthingking, sehingga berkesimpulan buruk. Jikalaupun toh Kamu bukan pilihannya, ingatlah bahwa :


"Dirimu hanya 1, Dia tak akan menemukan lagi orang sepertimu." Katakanlah padanya, bahwa "Jangan sampai menyesal karena telah menyia-nyiakanku. Tak ada lagi orang sepertiku".


Terlepas dari itu semua, demi menjaga keutuhan hubungn kalian, komunikasikanlah bersama pasanganmu apa yang terbaik untuk kalian. Semua harus dipertimbangkan, sehingga terhindar dari pertengkaran yang berujung keterlepasan.


Sekian dulu artikel dari Piem Liem..Jangan lupa like, Comment, and share yaa !!!

Sumber : Opini Pribadi
Sumber Gambar : Google.com
Diubah oleh piemliem 05-06-2020 04:49
monkeydfarlyAvatar border
nona212Avatar border
nona212 dan monkeydfarly memberi reputasi
2
682
11
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.2KThread83.6KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.