Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

zhumei2020Avatar border
TS
zhumei2020
7 Style Feminim Ala Member Red Velvet, Cocok Untuk OOTD!
Selain suara yang bagus dan dance yang enerjik, girl grup Red Velvet juga dikenal dengan penampilan anggotanya yang trendy dan modis. Mulai dari gaya kasual sampai feminim, style Red Velvet selalu dinantikan oleh media ataupun penggemar.

Nah, untukmu yang ingin mencoba gaya feminim, berikut ini 7 inspirasi padu padan feminim look yang manis ala member Red Velvet. Style mereka yang super kece bisa banget jadi rujukan untuk ootd kamu nanti, yuk intip!

1. Padu padan stripes shirt dan rok pendek 


Stripes shirt gak hanya cocok dipadukan dengan jeans yang identik dengan gaya kasual. Kamu juga bisa tampil feminim dengan stripes shirt lho. Mix and match stripes shirt milikmu dengan rok pendek, lalu pakai kalung, dan clutch bag seperti Wendy agar lebih modis.

7 Style Feminim Ala Member Red Velvet, Cocok Untuk OOTD!

2. Bodycon dress ala Joy untuk pesta 

Bodycon dress bisa jadi outfit cantik untuk ke pesta jika ingin tampil lebih dewasa. Modelnya yang fit di badan akan memberi kesan seksi dan glamor. Kamu bisa pilih model sabrina jika ingin terlihat lebih seksi.

7 Style Feminim Ala Member Red Velvet, Cocok Untuk OOTD!

3. Gaya feminim dengan outfit hitam putih ala Irene 

Penyuka warna monokrom bisa contek gaya Irene dengan dress off shoulder yang simpel dan minimalis. Pakai aksesoris seperti hoop earrings supaya lebih stylish.

7 Style Feminim Ala Member Red Velvet, Cocok Untuk OOTD!

4. Gaya polos Yeri dengan ruffle dress, cocok untukmu yang mau terlihat lebih muda

Style Yeri cocok dipakai untukmu yang ingin terlihat awet muda dan mau tampil trendy plus kekinian. Kenakan ruffle dress dan flat shoes untuk ootd weekend yang kece maksimal.

7 Style Feminim Ala Member Red Velvet, Cocok Untuk OOTD!

5. Floral dress untuk style liburan musim panas 

Kalau mau jalan-jalan cantik saat liburan, floral dress bisa jadi outfit manis saat pergi ke pantai. Tambahkan topi ala cewek-cewek pantai, dijamin look kamu kece banget deh.
7 Style Feminim Ala Member Red Velvet, Cocok Untuk OOTD!

6. Tampil elegan dengan turtle neck yang dipadukan dengan mini skirt dan boots

Style Seulgi sangat cocok untukmu yang ingin mencoba gaya feminim dengan sentuhan edgy. Padukan atasan turtle neck dengan black mini skirt dan sepatu boots untuk menambah kesan edgy. Gak susah kan untuk terlihat feminim sekaligus edgy dalam satu tampilan?7. Tampil menawan dengan dress warna pastel ala Wendy

7 Style Feminim Ala Member Red Velvet, Cocok Untuk OOTD!

7. Tampil menawan dengan dress warna pastel ala Wendy 

Kalau gak terlalu suka dengan pakaian warna terang, warna lembut seperti pastel bisa jadi alternatif yang pas untukmu. Pakai riasan wajah yang natural dan lipstik pink peach supaya penampilanmu tambah menawan dan cute.

7 Style Feminim Ala Member Red Velvet, Cocok Untuk OOTD!

Sumber : http://majalahkorea.com
Diubah oleh zhumei2020 05-06-2020 16:46
0
1.3K
2
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Fashionista
FashionistaKASKUS Official
2.2KThread4.6KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.