Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

fitrizahranAvatar border
TS
fitrizahran
Suarakan dengan Tulisan, Kita itu Hebat

sumber gambar : pinterest

Pemersatu kita adalah aksara,kata,dan kalimat,maka dari itu teruslah mengeja aksa  dengan penuh cinta dan memadukannya dalam buku-buku agar tak hilang oleh masa, agar karya-karya kita dapat di kenang oleh generasi-generasi penerus bangsa. 

Dalam dunia motivasi, islam memang ketinggalan dengan barat. Jarang rasanya motivator muslim yang terkenal di dunia. Di Indonesia sendiri kita pasti sudah mengenal motivator muslim seperti Mario teguh dan Jamil Azzaini mereka termasuk kategori motivator high class. Namun sebagai seorang muslim kita harus tetap bangga karena di samping itu kita masih memiliki motivator kelas dunia yang di akui di barat. Hingga media Amerika dan Kanada menjulukinya sebagai “Pembicara Terbaik Dunia”.

Namanya adalah Dr. Ibrahim Elfiky. Beliau adalah warga negara Kanada yang berimigrasi dari Mesir. Elfiky muda adalah seorang atlit tenis meja dan pernah tampil dalam pertandingan internasional di Jerman Barat pada tahun 1969. Setelah lulus dari sekolah perhotelan, beliau migrasi ke Kanada dan bekerja di sebuah restoran sebagai pencuci piring. Berbagai pekerjaan pun dilakukannya untuk bisa bertahan hidup di Kanada termasuk juga menjadi penjaga malam. Sampai akhirnya dia berhasil menapaki karir sebagai manajer hotel. 

Banyak tantangan dan rintangan yang beliau hadapi, namun kobaran semangat yang terus membara dalam jiwa, hingga beliau tak pernah berhenti memperjuangan apa yang harus di perjuangkan !

Kini, Dr. Ibrahim Elfiky adalah pendiri dan ketua dewan komisaris beberapa perusahaan berskala internasional, antara lain: Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia di Kanada (CTCHD), Pusat Kekuatan Potensi Manusia di Kanada (CTCPHE),  Pusat Anestesi dengan Sugesti di Kanada (CTCH), dan Pusat Pemprograman Bahasa Saraf di Kanada (CTCNLP).

Dr. Ibrahim Elfiky adalah sosok motivator muslim dunia dengan banyak karya tulis yang beliau hasilkan sangat menginspirasi pembaca. Karya tulisnya telah diterjemahkan ke dalam lima bahasa (Inggris, Prancis, Arab, Kurdi, dan Indonesia), dan terjual jutaan eksemplar di dunia.

Ada kutipan dari buku Ibrahim Elfiky yang membuat saya tertarik, “Kadang-kadang Allah menutup pintu yang ada di depan kita, lalu dia membuka pintu lain yang lebih baik. Namun, kebanyakan manusia menyia-nyiakan waktu, konsentrasi, dan tenaga untuk memandangi pintu yang tertutup daripada menyambut pintu yang terbuka di hadapannya.”

Maksud dari kutipan itu banyak orang yang hanya fokus pada satu masalah. Padahal, masalah itu yang membuatnya terpuruk dan terpenjara dalam segala persoalan. Seolah tidak ada jalan lain untuk bisa membuatnya terbebas dari belenggu, harus keluar dari masalah itu dan cari jalan lain sebagai bentuk penyelesaian.!

Beliau kini telah meninggal pada 10 februari 2012. Meninggalkan karya-karya yang luar biasa yang hingga kini masih diminati oleh pembaca. Dan karyanya akan tetap terkenang sepanjang sejarah. 

Saya ingat kalimat dari seorang sastrawan terbesar di Indonesia ia adalah Pramoedya Ananta Toer “menulislah suaramu tak kan padam oleh angin, abadi sampai jauh di kemudian hari”.! Dan terakhir “Orang boleh Pandai setinggi langit, tapi jika ia tak menulis..ia akan hilang dalam masyarakat dan sejarah. Menulis adalah bekerja untuk keabadian”.
Diubah oleh fitrizahran 19-05-2020 20:56
Bgssusanto88Avatar border
nona212Avatar border
nona212 dan Bgssusanto88 memberi reputasi
2
203
1
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Inspirasi
InspirasiKASKUS Official
10.5KThread6.7KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.