Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

hellosehatAvatar border
TS
hellosehat
Seberapa Sering Agan Harus Ganti Pisau Cukur?
Seberapa Sering Agan Harus Ganti Pisau Cukur?

Bercukur dilakukan untuk menghilangkan rambut yang tumbuh pada kulit khusunya pada bagian wajah dengan menggunakan pisau cukur atau alat tajam lainnya. Metode ini digunakan oleh kebanyakan pria untuk menghilangkan kumis atau jenggot secara teratur.

Jangka waktu pertumbuhan rambut pada setiap orang bisa berbeda-beda, termasuk rambut pada wajah, yaitu kumis dan jenggot. Bagi sebagian orang yang memiliki keturunan berkumis dan berjenggot tebal, pisau cukur merupakan barang fundamental yang harus selalu ada.

Seberapa sering Agan harus bercukur?

Tak ada pakem tentang seberapa sering kamu harus bercukur. Semua bergantung kepada apakah kamu hendak mencukur habis, menyisakan sedikit, atau ingin punya penampilan yang lebih alami dengan menumbuhkan kumis dan jenggot.

Hal yang lebih penting untuk diperhatikan adalah bagaimana rambut tumbuh dan kondisi kulit saat setelah bercukur. Agan mungkin tidak perlu bercukur setiap hari. Karena pisau cukur tidak hanya memangkas rambut, tetapi lapisan sel kulit luar juga ikut terbawa. Mencukur setiap hari dapat berisiko menyebabkan masalah kulit di kemudian hari.

Agan bisa bercukur dua atau tiga hari sekali agar kulit punya waktu untuk beregenerasi.

Lalu, seberapa sering Agan harus mengganti pisau cukur?

Untuk menghindari efek samping dari bercukur, selalu gunakan pisau cukur baru yang masih tajam agar aman. Atau, ganti segera pisau saat sudah tumpul atau terdapat retakan.



Seorang dermatolog, Jeffrey Benabio, MD, di Kaiser Permanente dan Adam Penstein, kepala dermatologi di Sistem Kesehatan North Shore-LIJ di Lake Success, N.Y mengatakan, “Tidak perlu gaya-gayaan menggunakan pisau cukur ganda. Hal yang paling penting adalah kamu harus menggunakan pisau cukur yang tajam.”

Kedua dokter kulit tersebut juga menyarankan untuk segera membuang pisau cukur saat terlihat terdapat retakan. Jika kamu termasuk sering bercukur, disarankan untuk mengganti pisau cukur dalam satu atau dua minggu sekali.

Keharusan untuk sering mengganti pisau cukur bagi pria juga dapat menjadi alasan mengapa kamu tidak perlu menggunakan pisau cukur ganda atau bahkan yang bermata pisau tiga.
Selain lebih mahal, hal ini akan membuatmu cenderung malas mengganti pisau cukur, lalu tidak mengikuti anjuran.

Untuk pisau cukur sekali pakai, kamu mungkin dapat memakainya hingga 5-10 kali pemakaian.


Ternyata bercukur juga dapat menyebabkan efek samping, lho. Ketahui cara mencegah efek samping bercukur berikut ini: https://hellosehat.com/hidup-sehat/p...u-cukur-pria/




0
382
0
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Healthy Lifestyle
Healthy LifestyleKASKUS Official
7.6KThread2.7KAnggota
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.