• Beranda
  • ...
  • Kekoreaan
  • Diem-diem Pergi Wamil, Ternyata Yang Se Jong Punya Alasan Mulia Demi Penggemar

ihangyuloveAvatar border
TS
ihangyulove
Diem-diem Pergi Wamil, Ternyata Yang Se Jong Punya Alasan Mulia Demi Penggemar

Mulai Selasa, 12 Mei 2020, fan Yang Se Jong harus tahan nggak lihat aktivitas doi di industri hiburan nih. Aktor yang tahun ini berusia 28 tahun itu mulai menjalankan wajib militer sesuai dengan peraturan di Korea Selatan. Yang Se Jong masuk ke Divisi ke-27 di Hwacheon, Provinsi Gangwon pukul 14.00 KST. Kalau pakai waktu Indonesia bagian Barat sih pukul 12.00 siang.


foto: Dispatch


Sama kayak yang lainnya, sebelum memulai tugas di militer, Yang Se Jong menerima pelatihan dasar dulu. Sebagai seorang seleb, biasanya mereka bakal diantar oleh para penggemar. Semacam ucapan selamat tinggal dan pelepasan buat masuk camp militer gitu, gan. Tapi, Yang Se Jong memilih buat pergi diam-diam dan menulis surat kepada penggemarnya buat pamitan. Yang Se Jong emang dari awal memutuskan buat nggak mau ada ceremony penggemar buat nganterin dia. Di surat itu juga ia menuliskan alasan kenapa nggak mau dianter. Begini nih isi surat Yang Se Jong buat penggemar:

"Halo, buat semua orang yang aku cintai, ini Yang Se Jong. Ada sesuatu yang mau aku minta dari kalian sehubungan dengan wamilku.

Kita tahu kalau sekarang kita tinggal di masa harus berhati-hati psoal kesehatan, ku harap kalian nggak masalah buat mengantarku tanpa datang langsung. Aku paham kalian mau datang dan mengucapkan selamat tinggal langsung, tapi tolong jangan. Walaupun aku sedih karena aku nggak bisa memberi kalian salam perpisahan yang pantas, aku janji buat selalu sehat dan berani dan kembali ke kalian. Selamat tinggal!

Ini adalah ucapan terima kasih buat kalian, buat dukungan, buat cinta sampai aku bisa bekerja keras di dengan aktingku sampai sekarang. Aku janji akan menyapa kalian sekali lagi dengan semangat yang lebih baik. Tetap sehat saat aku pergi. Tetap sehat, terus sehat, dan selalu bahagia!"


Project terakhir Yang Se Jong sebelum wamil adalah muncul di drama 'Dr. Romantic 2' yang berhasil mendapat perhatian penonton sekaligus makin menaikkan namanya. Beberapa drama yang pernah dibintangi oleh Yang Se Jong diantaranya, 'My Country: The New Age,' 'Still 17,' Temperature of Love,' 'Duel,' 'Saimdang, Memoir of Colors,' dan 'Dr. Romantic' seaso pertama.

Dua tahun kerasa bentar kalau sambil nonton drama-drama dia biar nggak kangen-kangen amat. Come back safely, Yang Se Jong! 


grg.Avatar border
yuki26Avatar border
yuki26 dan grg. memberi reputasi
2
2K
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Kekoreaan
Kekoreaan
10.8KThread2.2KAnggota
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.