• Beranda
  • ...
  • Otomotif
  • Belum Banyak Orang Yang Tahu, Suzuki Punya Motor Naked V-Twin Seharga 100 Jutaan

OdlevaAvatar border
TS
Odleva
Belum Banyak Orang Yang Tahu, Suzuki Punya Motor Naked V-Twin Seharga 100 Jutaan
Mungkin kalian masih belum banyak yang tahu soal keberadaan motor satu ini. Selain Suzuki terkenal dengan motor naked-nya bernama Bandit, mereka juga memiliki lineup motor naked lainnya dan salah satunya adalah yang akan kita bahas kali ini yakni Suzuki SV650. 

Dari tampilan luar, motor ini memang terlihat sangat biasa saja seperti penggunaan lampu bulat belum LED, shock depan model teleskopik, serta desain yang sangat simple namun ketahuilah kalau motor ini sebenarnya menggunakan mesin yang cukup unik yakni V-Twin.


Untuk pasar Asia Suzuki SV650 ini memang jarang ditemui, kebanyakan market share dari motor naked bermesin V-Twin ini tersebar di wilayah Eropa dan Jepang. 

Kabar terakhirnya, Suzuki baru saja mengupdate naked bikenya tersebut dengan model terbaru yang membuat tampilannya kini jauh lebih macho dan kekar.

Sebelum kita bahas lebih dalam, eksistensi Suzuki SV650 di dunia sportbike cukup baik. Model pertamanya dikeluarkan pada tahun 1999 dan sampai sekarang model SV650 masih sangat digemari meskipun bentuknya terkesan basic dan kuno.

Tapi kebanyakan dari mereka yang suka dengan motor ini bukan dari desainnya melainkan karakter durable dan nyaman dikendarai.



Rangka model tralis tersebut mengingatkan kita dengan model rangka milik Ducati Monster ya, apalagi sama-sama pakai warna merah.

Model 2020 Suzuki SV650 ini sebenarnya gak banyak yang berubah, mereka hanya memberikan sentuhan minor seperti varian ABS, warna baru dengan tone warna velg yang seragam.

Soal mesin, motor naked bongsor berikut dibekali dengan sektor dapur pacu berkubikasi 645cc berkonvigurasi V-Twin dan dapat memproduksi tenaga sebesar 76,1PS pada putaran mesin 8500rpm.

Meski segmennya hanya 600cc, tapi bobot yang dimiliki Suzuki SV650 cukup berat loh yakni mencapai 197kg, kemudian ukuran tangkinya 14 liter.


Sisanya masih basic dan gak banyak teknologi yang tertanam didalamnya, sedangkan urusan kaki-kaki motor ini menggunakan ban berprofil 120/70 untuk depan dan belakang 160/60.

Terakhir yang penasaran soal harganya, di Jepang Suzuki mematok harga SV650 di kisaran ¥ 750.400 atau jika kita konversi ke rupiah maka contohnya adalah 101 jutaan.

Referensi : iwanbanaran.com(14/3/2020).
alphajoe.Avatar border
nona212Avatar border
tien212700Avatar border
tien212700 dan 11 lainnya memberi reputasi
10
2.7K
12
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Otomotif
OtomotifKASKUS Official
27.7KThread14.5KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.