Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • Bengkulu
  • [ COC Regional : Makanan Tradisional ] Kue Sagon / Kue Satu Oleh Oleh Khas Bengkulu

oeranoezAvatar border
TS
oeranoez
[ COC Regional : Makanan Tradisional ] Kue Sagon / Kue Satu Oleh Oleh Khas Bengkulu
[ COC Regional : Makanan Tradisional ] Kue Sagon / Kue Satu Oleh Oleh Khas Bengkulu
Di antara banyaknya kuliner yang disajikan, ada salah satu kuliner yang semakin ditinggalkan. Beberapa orang mulai enggan untuk mencari atau bahkan menjual makanan yang memiliki cita rasa yang cukup khas yaitu adalah rasa manisnya. Makanan tersebut bernama Kue Sagon.

 

Kuliner yang juga terbuat dari kelapa ini sangat mudah dicari di wilayah Pulau jawa dan Sumatra. Hanya saja, kemudahan dalam mencari itu tidak bisa dilakukan saat ini. Pasar yang biasa menjajakan makanan ini pun mulai jarang terlihat. Satu per satu penjual mulai berpaling ke kuliner yang lebih banyak diminati oleh para wisatawan semua. Biasanya sagon menggunakan tepung ketan. Tetapi, tepung ketan ini bisa diganti dengan tepung sagu atau tepung kanji bila tepung ketan susah untuk dicari.

 [ COC Regional : Makanan Tradisional ] Kue Sagon / Kue Satu Oleh Oleh Khas Bengkulu

Asal Usul Nama Kue Sagon

Pada zaman dahulu, orang-orang memberikan sebuah nama dengan begitu mudah. Dilihat dari bahan dasar yang digunakan atau nama penemunya. Begitupula dengan Kue Sagon, masih belum terlalu jelas siapakah yang menemukannya. Banyak yang bilang, nama Kue Sagon diambil dari bahan bakunya yang menggunakan tepung sagu.

 

Cita Rasa Kue

Saat pertama kali mencoba akan muncul rasa yang cukup unik yang akan membuat para wisatawan ketagihan. Tidak hanya akan pecah di lidah, cita rasa Kue Sagon yang paling mencolok adalah manis dan gurihnya. Aromanya pun juga berbeda dengan kuliner lainnya. Aromanya juga begitu harum dan wangi.

Kue tradisional Nusantara jika kita telusuri seperti tidak pernah habis, hampir setiap daerah memiliki banyak varian kue tradisionalnya masing-masing. Untuk menambah pengetetahuan anda tentang kue tradisional, kali ini kami akan membagikan resep kue sagon bakar untuk anda. Kue sagon atau kue sagu memang salah satu kue yang sudah sangat dikenal untuk kalangan masyarakat Nusantara. Resep kue sagon sudah turun temurun dari beberapa generasi, namun hingga saat ini masih ada dan banyak kita jumpai kue sagon. Kue sagon memang memiliki rasa yang unik renyah dan nikmat. Tak heran jika kemudian kue ini menjad salah satu kue yang banyak sekali peminatnya.

 [ COC Regional : Makanan Tradisional ] Kue Sagon / Kue Satu Oleh Oleh Khas Bengkulu

Kue sagon merupakan salah satu jajanan pasar yang terbuat dari tepung sagu dengan campuran berbagai macam bahan lain yang dipadu menghasilkan makanan ringan yang memiliki rasa khas dan unik. Untuk resep kali ini kami akan membagikan resep kue sagon yang terbuat dari bahan kelapa yang pastinya juga akan memberikan citarasa yang sedikit berbeda dengan kue sagon pada umumnya. Ada banyak macam kue sagon yang beredar di masyarakat saat ini. Hal tersebut menandakan bahwa kue sagon memang tidak pernah lekang di telan jaman, dan tak kalah dengan produk makanan instan yang saat ini sudah banyak beredar. Lihat juga resep kue sagon kelapa panggang untuk kue sagon yang berbeda.

 

Nah diantara keunikman rasa dari kue sagon, kue sagon bakar akan menjadi salah satu yang bisa anda coba di rumah. Membuat kue sagon bakar ternyata tidak sesulit bayangan kita, semua orang pasti bisa membuat kue ini jika mau mengikuti resep yang satu ini.

 

Resep Cara Membuat Kue Sagon Bakar Gurih

 

Bahan-bahan :

200 gram tepung kanji

2 lembar daun pandan

1 butir kelapa (pilih yang agak muda)

250 gram margarin

250 gram gula halus

1 butir telur

75 ml santan kelapa

 

Cara membuatnya :

Kupas kulit ari buah kelapa terlebih dahulu, kemudian parut halus kelapa tersebut. Selanjutnya sangrai kelapa parut tadi menggunakan api kecil hingga kering dan warna berubah menjadi kuning muda, lalu sisihkan dahulu.

Sangrai tepung kanji bersama dengan daun pandan menggunakan a kecil saja, lakukan hingga tepung menjadi kering dan daun pandan menjadi layu, ayak hasilnya dan sisihkan lagi.

Kocok margarin bersama dengan gula halus hingga gula larut dan tercampur rata.Masukkan telur sambil terus dikocok, lalu masukkan kelapa sangrai dang tepung kanji sangrai, beri santan dan aduk-aduk hingga rata.

Ambil adonan secukupnya, lalu letakkan adonan tersebut di atas loyang datar yang sudah diolesi dengan margarin. Lakukan hal yang sama hingga adonan habis, lalu panggang selama kira-kira 25 menit hingga adonan kering, lalu angkat.

Catatan : jika anda ingin bentuk kue sagon yang lebih bagus bisa dicetak menggunakan cetakan kue yang anda suka.

 [ COC Regional : Makanan Tradisional ] Kue Sagon / Kue Satu Oleh Oleh Khas Bengkulu

Mudah sekali bukan membuat kue sagon bakar. Anda bisa membuat sebanyak 550 gram kue sagon dari resep di atas. Tunggu apalagi segera saja anda buat di rumah. Selamat mencoba dan teruslah berkreasi.

 

Dalam rangka merayakan Hari Ulang Tahun Provinsi Bengkulu yang ke-49, Pemerintah Provinsi Bengkulu menggelar Event Bengkulu Expo. Kegiatan ini berlangsung pada tanggal 16 November hingga 20 November 2017 dan berlokasi di Sport Center Pantai Panjang.

 

Kegiatan ini bertujuan untuk mempromosikan Festival Pesisir Pantai Panjang. Dimeriahkan pula dengan Lomba Kesenian Khas Daerah Bengkulu. Pameran Kerajinan oleh UKM masyarakat Bengkulu. Serta kain besurek Bengkulu yang sudah terkenal seantero negeri.

 

Selain itu, juga di pamerkan makanan khas daerah Bengkulu seperti Pendap, Lemea, Bagar Hiu, dan Tempoyak. Makanan ringan seperti Perut Punai, Bay Tat, Kue Tat, dan Sagon Bakar. Terdapat pula beberapa olahan kreasi UKM yang pastinya sedap di pandang mata. Soal rasa, sudah pasti enaknya.

 

Perut Punai dan Sagon Bakar. Kedua kue ini membuat saya penasaran. Bentuknya yang lucu dan namanya yang menggelitik membuat saya berdiri di depan stan dan sedikit bertanya kepada penjual.

 

Kue perut punai adalah satu dari beberapa olahan cemilan khas daerah Bengkulu yang memiliki rasa manis dan gurih. Asal usul namanya “Perut Punai” karena mirip dengan bentuk isi perut usus burung punai yang melilit dan melingkar. Disini penjual menghadirkan 2 varian rasa perut punai yakni rasa manis berbalut gula aren karamel dan rasa asin gurih adonan tepung.

 

Usaha perut punai ini dimulai oleh seorang mahasiswa Institut Agama Islam Negeri Bengkulu (IAIN) bernama Ibrahim Rofiq. Saat ini beliau  semester 3 jurusan pendidikan agama islam (PAI). Sangat wow bagi kami waktu beliau (rofiq) menjelaskan biografinya.  Masih muda sudah punya usaha sendiri, disaat kami kunjungan ditempat usaha perut punai milik anak muda yang jiwa kewirausahaannya luar biasa tersebut, yang di dampingi oleh dosen pengampuh Mom khairiah Elwardah dalam mata kuliah pemberdayaan Ekonomi Lokal .

Sedangkan Kue sagon Bakar adalah kue kering berwarna putih dari olahan tepung beras ketan dengan campuran kelapa. Kue ini termasuk kedalam jenis makanan ringan yang lezat dan lumer di mulut. Dinamakan Kue Sagon Bakar karena cara pengolahannya di panggang.

Kue Sagon adalah hidangan kue yang biasanya disajikan untuk merayakan lebaran bagi masyarakat Bengkulu.

 

Satu lagi kreasi yang dihadirkan disini. Snack Kupis. Olahan ini terbuat dari kulit Pisang. Yaa.. Kulit pisang yang biasanya dibuang dan menjadi bahan untuk pupuk kompos. Berhasil di olah menjadi makanan ringan yang memiliki rasa luar biasa. Penasaran? Saya tunggu teman-teman di Bengkulu expo 2018.

 

Bengkulu Expo menghadirkan Petualangan Kuliner Khas Bengkulu yang seru. Semoga kegiatan ini dapat menjadi ajang mempromosikan wisata Kuliner yang ada di Bengkulu.


Sumber 1
Sumber 2
tien212700Avatar border
tien212700 memberi reputasi
1
1.4K
0
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Bengkulu
BengkuluKASKUS Official
889Thread147Anggota
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.