Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • Kekoreaan
  • 4 Aturan Makan Orang Korea Ini Wajib Kamu Tahu, Biar Nggak Ada Salah Paham

KhiphopjohayoAvatar border
TS
Khiphopjohayo
4 Aturan Makan Orang Korea Ini Wajib Kamu Tahu, Biar Nggak Ada Salah Paham

sumber : Youtube/MBC

Layaknya Indonesia yang memiliki adab saat makan, warga negara Korea Selatan juga memiliki aturannya sendiri. Aturan tersebut tentu tak secara formal ditulis melainkan menjadi kesepakatan masyarakat secara umum. Jika melanggar memang tak akan ada sanksi menunggu, tapi agan dan sista bisa dicap buruk atau bahkan tak sopan oleh orang Korea.

Salah satu Youtuber asal Korea Selatan, Ssol memberikan informasi terkait hal tersebut di channel pribadinya. Ssol menyebutkan empat aturan makan (table manner) yang harus diperhatikan kala makan di Korea Selatan. Berikut daftar aturan-aturan tersebut.

4. Habiskan semua nasi yang ada di mangkuk

Beda dengan Indonesia, orang Korea Selatan memakan nasi dengan menggunakan sebuah mangkuk kecil. Menurut orang sana, saat kamu makan, kamu harus menghabiskan semua nasi yang ada di mangkuk. Ssol menjelaskan jika penting bagi orang Korea untuk memastikan memakan semua nasi sampai butir terakhir.Meski kini aturan ini tak lagi ketat pada generasi muda Korea Selatan, namun aturan itu masih penting jika kamu makan dengan orang tua. Jika tidak kamu bisa menimbulkan kesan kurang baik pada mereka.

3. Mengambil sendok terlebih dahulu

Ssol mengaku terkejut dengan aturan ini saat ia pertama kali pindah ke Korea. Ia baru tahu jika mengambil alat makan seperti sendok di meja lebih dahulu daripada orang yang lebih tua darimu itu adalah hal yang kasar dan tidak sopan. Sebaiknya jangan melakukannya atau kamu bisa saja tak disukai seniormu di dunia kerja.

2. Cara menggunakan tusuk gigi yang beradab

Jika di Indonesia kamu bisa bebas menggunakan tusuk gigi untuk membersihkan sesuatu yang menyangkut sampai mulut terbuka lebar, hal itu tak bisa kamu lakukan di Korea. Pasalnya, disana ada aturan tidak tertulis jika kamu menggunakan tusuk gigi di ruang publik, kamu harus menutupi mulutmu dengan tangan. Jadi tangan yang satu menggunakan tusuk gigi, sementara yang satu digunakan untuk menutupi mulut agar tetap terlihat sopan di depan umum.

1. Memegang mangkuk nasi

Korea Selatan tidak membolehkan kamu memegang mangkuk nasi saat makan. JIka kamu pernah lihat orang negara Asia lain memegang bagian bawah mangkuk nasi dan mendekatkannya ke mulut, hal itu tak sopan di Korea Selatan. Kamu harus meletakkan mangkuk nasimu di meja dan sumpit atau sendok nasi lalu mendekatkannya ke mulut.





sumber : Koreaboo

Diubah oleh Khiphopjohayo 13-03-2020 03:36
kudanil.laAvatar border
kudanil.la memberi reputasi
1
464
1
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Kekoreaan
Kekoreaan
10.8KThread2.2KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.