• Beranda
  • ...
  • Kekoreaan
  • Ada Lee Min Ho dan Kim Go Eun, Intip Pemain Lain Drama 'The King: Eternal Monarch'

ihangyuloveAvatar border
TS
ihangyulove
Ada Lee Min Ho dan Kim Go Eun, Intip Pemain Lain Drama 'The King: Eternal Monarch'
'The King: Eternal Monarch' menjadi salah satu drama Korea yang ditunggu penayangannya di tahun ini nih gan. Gimana nggak, drama yang bakal tayang di SBS ini sekaligus menandai comeback seorang Lee Min Ho setelah menyelesaikan wajib militer.


foto: Kolase Bazaar - Marie Claire

Drama ini bercerita tentang seorang kaisar Korea bernama Lee Gon yang mencoba menutup pintu ke dunia paralel. Dunia tersebut dibuka oleh iblis yang dilepaskan dewa ke dunia manusia. Well, kamu udah kebayang dong gimana drama yang ditulis Kim Eun Sook ini? Setelah mengumumkan tanggal tayangnya pada April 2020 mendatang, pihak 'The King: Eternal Monarch' akhirnya merilis detail karakter para pemainnya gan! Selain Lee Min Ho, drama ini juga diisi sama Kim Go Eun, Woo Do Hwan dan pemain veteran lainnya. Biar nggak lama-lama, langsung nih kenalan sama karakter-karakternya.


Lee Min Ho (Lee Gon)



foto: OSEN


Seperti yang sudah diketahui, Lee Min Ho memainkan peran utama sebagai Lee Gon. Seorang kaisar generasi ketiga dari Korea. Sosoknya dikenal para penduduk sebagai orang yang cerdas, tenang, tampan dan seorang pemimpin yang sempurna. Padahal aslinya, Lee Gon adalah orang yang pendiam, sensitif, pemaksa dan benci kalau ada orang yang nyentuh.

Baginya, istana jadi tempat paling aman di dunia tapi juga berbahaya ketika ia melihat ayahnya dibunuh saat berusia 8 tahun. Sejak saat itu, Lee Gon nggak memiliki hasrat untuk menikah atau melanjutkan garis keturunan. Dia memilih melarikan diri dengan mengikuti kegiatan di bidang akademik. Sampai akhirnya ia berada di tempat asing, dan melihat wajah seorang bernama Jung Tae Eul. Wajah yang ia kenali lewat sebuah kartu identitas yang ia ambil di malam ayahnya terbunuh.


Kim Go Eun (Jung Tae Eul dan Luna)



foto: Marie Claire


Kim Go Eun berperan sebagai Jung Tae Eul, seorang detektif yang resmi bekerja di kepolisian selama enam tahun terakhir. Cita-cita menjadi seorang polisi sudah muncul sejak kecil. Dia melalukan pekerjaannya dengan keyakinan kalau kejahatan pada akhirnya akan ditangkap.

Pertemuan Jung Tae Eul dan Lee Gon bermula di tengah kota Gwanghwamun. Meski sempat nggak percaya dengan pengakuan Lee Gon yang berasal dari alam semesta paralel, tapi Jung Tae Eul mulai percaya dan memulai petualangannya bersama Lee Gon.

Kim Go Eun juga berperan sebagai Luna, seorang penjahat di dunia Lee Gon yang tinggal di lingkungan miskin. Tanpa keluarga, dan ia juga tak memiliki identitas yang diakui pemerintah. Di tengah keterbatasannya itu, Luna harus tetap bertahan hidup dengan mencuri, memalsukan dokumen, dan melakukan pembobolan. Luna juga divonis memiliki kanker dan hidupnya hanya tinggal tiga bulan.


Woo Do Hwan (Jo Eun Seob dan Jo Young)



foto: VLive x OSEN


Sama seperti Kim Go Eun, Woo Do Hwan juga bakal memerankan dua karakter, yakni Jo Eun Seob dan Jo Young. Karakter Jo Eun Seob merupakan pekerja layanan publik untuk polisi. Dia merupakan pemuda yang memiliki banyak mimpi sampai akhirnya ia mengetahui punya saudara kembar di tahun keempat kuliahnya. Dia dipaksa berhenti kuliah untuk merawat adik-adiknya.

Sementara di dunia yang lain, Jo Young merupakan pengawal Lee Gon yang ditemukan sejak usia empat tahun. Dia dikenal berpengalaman dalam semua jenis persenjataan. Bersama sejak kecil, Jo Young bersumpah membuat Lee Gon bahagia. Kedekatan yang terjalin di antara mereka membuat Lee Gon tak segan membagi kebahagiaan dan kesedihan di depan Jo Young.


Kim Kyung Nam (Kang Shin Jae)



foto: OSEN


Di jajaran pemeran pendukung lainnya ada Kim Kyung Nam yang berperan sebagai Kang Shin Jae. Seorang detektif yang bekerja bersama Jung Tae Eul. Dia merupakan sosok yang adil, berkepala dingin dan tangguh. Baginya, kantor polisi sudah seperti keluarga. Ia juga menyimpan rasa sama Jung Tae Eul lho.


Jung Eun Chae (Gu Seo Ryung)



foto: OSEN


Gu Seo Ryung yang diperankan Jung Eun Chae merupakan perdana menteri wanita pertama sekaligus yang termuda. Sosoknya yang membius membuatnya mengatasi kesulitan bawahannya hanya demi mendapat kekuasaan. Dia memanfaatkan Lee Gon demi mendapat dukungan, namun di saat yang bersamaan perasaannya mulai tumbuh. Ia menjadi sosok yang pencemburu saat Lee Gon memerhatikan orang lain.

Beberapa pemain veteran seperti Lee Jung Jin, Kim Young Ok dan Jeon Bae Soo juga mengambil bagian dalam drama ini. Lee Jung Jin berperan sebagai Lee Rim, paman Lee Gon yang memimpin konsipirasi untuk melawan ayahnya. Kim Young Ok berperan sebagai Noh Ok Nam, seorang yang sudah membesarkan Lee Gon sejak dia kehilangan orangtuanya. Dan Jeon Bae Soo berperan sebagai Jung Do In, ayah Jung Tae Eul yang juga pelatih taekwondo.

Selain mereka ada juga Seong Jeong Yeon yang berperan sebagai Song Jung Hye, sosok pekerja keras yang akan jadi pelengkap di drama. Ada juga Park Won Sang yang berperan sebagai Park Moon Shik, pemimpin tim detektif yang salah satu anggotanya Jung Tae Eul. Aktris Kim Yong Ji berperan sebagai Myeong Na Ri, pemilik gedung yang digunakan ayah Jung Tae Eul untuk membuka kelas taekwondo. Dia juga berperan sebagai Myeong Seung Ah, seorang yang bertanggung jawab atas akun media sosial dan situs resmi kaisar.

Kurang detail apa coba nih gan penggambaran karakternya? Jadi makin nggak sabar nonton 'The King: Eternal Monarch' nih! 

kudanil.laAvatar border
kudanil.la memberi reputasi
1
2.2K
2
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Kekoreaan
Kekoreaan
10.8KThread2.1KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.