Kaskus

Entertainment

Pengaturan

Mode Malambeta
Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

dellesologyAvatar border
TS
dellesology
Sosok Angkie Yudistia, Mengubah Kekurangan Menjadi Kekuatan
Sosok Angkie Yudistia, Mengubah Kekurangan Menjadi Kekuatan

Sosok Angkie Yudistia, Mengubah Kekurangan Menjadi Kekuatan

Hello GanSis!!!

Balik Lagi sama kreator, semoga GanSis gak cape buat baca thread-thread kreator.

Semoga juga apa yang kreator tulis disetiap forum dan event ada manfaat dan juga menghibur bagi pembaca sekalian.

Ok!!! Kali ini dalam memperingati hari perempuan sedunia kreator mau infoin seseorang wanita yang menginspirasi kreator. Memang sosok wanita tidak bisa lepas dalam kehidupan setiap pria ataupun kemajuan satu bangsa. Wanita merupakan sosok yang bisa dibilang multitasking dan berpengaruh dalam setiap kehidupan orang-orang hebat.

Nah!! ini salah satu yang bisa kreator bilang wanita hebat cantik, pintar namun dibalik itu semua wanita ini memiliki keterbatasan dalam pendengaran dan komunikasi.

Angkie Yudistia, Wanita 32 tahun yang saat ini menjadi staff khusus milenial presiden bidang sosial ini selain cantik namun berprestasi dibalik keterbatasan beliau miliki.

Sosok Angkie Yudistia, Mengubah Kekurangan Menjadi Kekuatan

Sumber: Image Google

Jauh sebelum Angkie menjadi staff khusus presiden bidang sosial kreator sudah lama mengagumi mba Angkie ini saat beliau mendirikanthisable enterprise wadah yang ia buat untuk komunitas dan warga dengan kebutuhan khusus untuk melakukan pelatihan yang nantinya dia berharap penyandang disabilitas bisa bekerja diperusahaan-perusahaan sama seperti kebanyakan orang normal.

Sosok Angkie Yudistia, Mengubah Kekurangan Menjadi Kekuatan

Moment saat Angkie diperkenalkan sebagai Staff Khusus Presiden (Sumber: Image Google)

Untuk informasi teman-teman bahwa dalam Undang-undang tenaga kerja perusahaan diwajibkan merekrut minimal 1% dari karyawannya untuk penyandang disabilitas. Namun sayang masih banyak perusahaan yang memang menyepelekan orang-orang berkebutuhan khusus ini. Terlebih masalah utama adalah pendidikan, keterampilan serta tingkat keparahan yang dialami setiap penderita disabilitas.

Inilah yang mendorong Angkie untuk membuatsocioenterprise dengan menyediakan perusahaan jasa keterampilan yang membina penyandang disabilitas untuk bisa disalurkan ke perusahaan untuk bekerja atau sekiranya memiliki skill sebagai bekal mereka untuk bekerja.

Sosok Angkie Yudistia, Mengubah Kekurangan Menjadi Kekuatan

Sumber: Image Google

Maka dari itu kreator sangat mengidolakan Angkie jauh sebelum beliau menjadi staff khusus presiden saat awal-awal peluncuran buku beliau yang berjudul "Perempuan Tuna Rungu Menembus Batas" ini yang bener-bener menginspirasi kreator bahwa dibalik kekurangan beliau, beliau masih mau memikirkan sesamanya yang bisa dibilang nasibnya belum seberuntung beliau ini.

Ok!!! baiklah sekilas thread dari kreator hari ini mungkin pesan yang bisa kreator kasih apapun kekuranganmu selagi kamu masih mempunyai semangat untuk maju kejar dan raihlah mimpi kalian, karena jika Mba Angkie dengan segala kekurangannya bisa membantu sesamanya mengapa kita yang diberikan nikmat oleh tuhan masih tidak puas dengan apa yang kita dapat selama hidup kita.

Sekian dan kreator ucapin terimakasih

Sampai jumpa di thread lainnya

emoticon-Haiemoticon-Haiemoticon-Haiemoticon-Haiemoticon-Hai

Spoiler for Sumber dan referensi:


anasabilaAvatar border
sebelahblogAvatar border
4iinchAvatar border
4iinch dan 2 lainnya memberi reputasi
3
355
0
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
KASKUS Official
924.4KThread88.1KAnggota
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.