anggita2208Avatar border
TS
anggita2208
Tanda-Tanda Diabetes pada Kulit

Sumber Foto : Istimewa

emoticon-Entahlah

Pasti sudah banyak yang tahu mengenai penyakit diabetes. Salah satu penyakit ini sudah biasa disebut dengan biang dari segala penyakit. Oleh sebab itu, penyakit diabetes ini memberikan pengaruh yang besar untuk bagian-bagian tubuh, termasuk kulit. Dengan kulit kamu nampak berbeda dari kulit normal, maka itu bisa dijadikan tanda adanya penyakit diabetes dalam tubuh.
 emoticon-Matabelo

Penyakit diabetes sendiri adalah adanya kadar gula dalam darah yang terlalu tinggi. Saat kamu mengalami sebuah fase dari pra-diabetes, maka bisa kamu lihat pada kondisi kulitmu. Fase pa-diabetes pun memiliki tanda tersendiri. Selain itu, perlu diketahui juga bahwa jika perawatan penyakit diabetes yang dijalani kurang cocok, maka tandanya juga akan muncul pada kulit.

Dilansir dari CNNIndonesia.com.
 emoticon-Request

Dikutip dari American Academy of Dermatology, bahwa ada tanda-tanda pada kulit karena adanya kadar gula darah yang tinggi dalam darah. Nah, ini sangat berguna untuk kamu yang memang belum tahu bagaimana tanda-tandanya.
 
Bercak kuning, kemerahan, atau cokelatemoticon-Nohope
Salah satu tanda pada kulit ini tidak hanya sekedar bercak saja, namun dari bercak ini akan menimbulkan rasa gatal dan sakit. Kondisi yang di sebut dengan necrobiosis lipodica ini, kamu bisa melihat pembuluh darah pada kulit.
Nah, awalnya bercak ini memang seperti benjolan padat kecil seperti jerawat, namun lama kelamaan akan berubah menjadi bercak kulit yang membesar dank eras. Bercak yang membesar itu biasanya bewarna kuning, kemerahan, atau cokelat.
 
Area kulit lebih gelapemoticon-breakheart
Hal ini pasti sudah biasa dilihat. Biasanya ditemukan dibeberapa orang yang memiliki berat badan berlebih. Beberap bagian yang menghitam itu biasanya pada bagian belakang leher, ketiak, dan selangkangan.
Tanda yang seperti ini biasanya dialami oleh seseorang pada masa pra-diabetes. Acanthosis nigricans adalah sebutan atau nama di mana adanya beberapa bagian tubuh yang menghitam.
 
Kulit keras dan menebalemoticon-breakheart
Kejadian seperti ini biasanya terjadi pada jari tangan, kaki, atau bisa dialami oleh keduanya. Keadaan kulit keras dan menebal ini disebut dengan istilah sklerosis digital.
Nah, pengerasan dan penebalan kulit pada bagian tangan biasanya terjadi pada bagian punggung tangan. Jari tangan akan terasa kaku dan susah untuk bergerak. Perlu untuk diketahui bahwa pengerasan dan penebalan kulit ini bisa menyebar, yang awalnya muncul di lengan, kemudian akan menyebar ke wajah, bahu, bahkan sampai ke bagian dada.
Ada juga yang mengalami pengerasan dan penebalan kulit pada bagian atas lutut, pergelangan kaki, atau siku, namun ini jarang ada kasusnya. Namun, perubahan kulit ini akan terus berkembang jika memang sudah terjadi komplikasi karena diabetes.
Kulit yang mengeras dan menebal ini bisa diibaratkan seperti kulit buah jeruk. Mengerikan bukan?
 
Kulit melepuhemoticon-Kagets
Salah satu tanda ini adalah tanda yang tidak sering dialami oleh penderita diabetes. Biasanya kulit yang melepuh ini menyerang pada bagian tangan dan kaki. Tanda ini tampak seperti luka bakar tapi tidak menimbulkan rasa sakit.
 
Infeksi kulitemoticon-Frown
Banyak permasalahan kulit yang terjadi, namun yang satu ini adalah kulit sampai mengalami infeksi. Kulit terasa panas, bengkak, dan sakit ketika terjadi infeksi kulit. Selain itu, ruam pada kulit akan muncul dan mengakibatkan rasa gatal, nampak bersisik dan kering.
Infeksi kulit ini biasa terasa dan nampak pada bagian jari-jari kaki, kuku, sampai kulit kepala sekalipun. Nah, kalau memang kamu mengalami tanda-tanda ini setiap tahun, maka sudah menjadi tanda bahwa kamu positif terkena penyakit diabetes.
 
Luka terbukaemoticon-Frown
Ini adalah salah satu tanda yang termasuk mudah untuk diamati. Luka yang terbuka akan sulit sembuh atau mengering jika kamu memiliki kadar gula dalam darah yang tinggi. Tidak karena luka yang memang alami jatuh atau tergores benda, namun kalau kamu sudah mengidap penyakit diabetes dalam kurun waktu yang lama, maka akan muncul luka terbuka dengan sendirinya.
Mengapa? Karena kadar gula yang tinggi bisa membuat sirkulasi darah buruk dan kerusakan pada saraf. Nah, sirkulasi darah yang buruk dan adanya kerusakan saraf akan menyebabkan luka sulit untuk disembuhkan.
Kamu harus terus mengecek kaki setiap hari, apakah ada luka terbuka atau tidak. Memang biasanya luka terbuka ini terjadi di bagian kaki.
 
Shin spotemoticon-Roll Eyes (Sarcastic)
Mungkin ada yang belum tahu mengenai shin spot ini. Shin spot ini adalah kondisi kulit di mana timbul bintik-bintik atau garis-garis yang bisa jadi tidak bisa dilihat oleh mata. Dermopati diabetes adalah sebutan kondisi ini.
Tanda-tanda ini biasanya terjadi pada bagian tulang kering, dan yang sering terjadi pada bagian lengan, paha, hidung, ataupun area tubuh yang lainnya. Bintik dan garis ini lama kelamaan akan memudar setelah 18-24 bulan lamanya.
 
Benjolan kecil kekuninganemoticon-Nohope
Benjolan kecil di sini selalu diibaratkan seperti jerawat. Warna benjolan ini bewarna kuning dan biasa terjadi pada bagian bokong, siku, paha, atau pada bagian belakang lutut.
 
Benjolan merahemoticon-Nohope
Dengan adanya benjolan merah pada kulit, inilah yang disebut dengan granuloma annulare. Namun kondisi ini masih dibicarakan oleh para ahli. Walaupun begitu sudah dilakukan beberapa penelitian dan benjolan merah ini sudah ditemukan pada orang yang memiliki kadar gula dalam darah yang tinggi.
 
Bercak kekuningan bersisik di sekitar kelopak mataemoticon-Frown
Telah ada yang ikut berperan dalam kemunculan tanda ini. Nah, dengan adanya kadar lemak dalam darah yang tinggi, tanda ini bisa muncul di kulit.
Memang masih banyak orang yang menyepelekan atau menganggap enteng penyakit diabetes ini. Namun, pada keesokan harinya, disaat masa-masa dewasa, kadar gula dalam darah yang berlebihan ini bisa menjadi biang dari segala penyakit, dalam artian akan ada komplikasi penyakit.
 
Nah, itulah tanda-tandanya kalau kamu memiliki kadar gula dalam darah yang tinggi. Jika kamu mengalami salah satu atau dua dari daftar di atas, maka segeralah pergi ke rumah sakit untuk dilakukan cek dengan dokter.



Terus jaga kesehatan ya...

Tahan dan batasi makan dan minum yang manis-manis...

emoticon-Hansipemoticon-Big Kiss

0
511
2
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Healthy Lifestyle
Healthy LifestyleKASKUS Official
7.6KThread2.6KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.