Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

lifeextensionAvatar border
TS
lifeextension
Bubble Milk Tea Memang Enak Tapi Tidak Bagus untuk Kesehatan

Life Extension Indonesia - Dalam beberapa tahun terakhir, banyak sekali kedai bubble milk tea bermunculan. Setiap kedai memiliki menu unggulan. Bubble milk tea memang enak tapi tidak bagus untuk kesehatan karena:

Tinggi kandungan kalori

Menurut penelitian yang dilakukan oleh beberapa ahli, kebutuhan gula yang normal untuk setiap orang adalah 10% dari kebutuhan energi harian. Jika dalam satu hari kita membutuhkan 1500 kcal, maka asupan kalori dari gula yang bisa diterima oleh tubuh adalah 150 kcal.

Namun, satu porsi bubble milk tea mengandung 38 gram gula dan bisa memberikan kalori sebanyak 299 kcal. Artinya, kalori dari gula yang didapatkan oleh tubuh saat mengonsumsi bubble milk tea sudah melebihi batas wajar.

Semakin besar ukuran bubble milk tea yang kita minum dan semakin banyak toppingyang kita pilih, maka semakin banyak juga kalori dari gula yang masuk ke dalam tubuh kita. Masuknya kalori dalam jumlah banyak ke dalam tubuh bisa memberikan efek negatif pada kesehatan, misalnya:

Diabetes

Kandungan gula yang tinggi di dalam bubble milk tea bisa menyebabkan resistensi insulin. Seseorang yang mengalami resistensi insulin lebih mungkin terkena diabetes. Namun, banyak orang yang tidak menyadari kalau mereka mengalami resistensi insuli.

Obesitas

Semakin sering kita mengonsumsi bubble milk tea, semakin banyak juga kalori yang masuk ke dalam tubuh. Jika kalori yang masuk lebih banyak, daripada kalori yang keluar maka lemak akan menumpuk di dalam tubuh dan membuat kita obesitas.

Asam urat

Bubble milk tea mengandung fruktosa dan kalori yang tinggi. Menurut penelitian, dua bahan tersebut bisa meningkatkan risiko asam urat. Wanita yang senang minum bubble milk tea memiliki risiko terkena asam urat lebih besar, dibandingkan pria.

Untuk menghindari tiga hal di atas, kita bisa membatasi konsumsi bubble milk tea dan lebih banyak minum air putih. O iya, jika ingin membeli bubble milk tea, usahakan gulanya sedikit. Setidaknya, hal itu bisa membantu mengurangi gula yang masuk ke dalam tubuh kita.
Kup4sAvatar border
tata604Avatar border
lina.whAvatar border
lina.wh dan 2 lainnya memberi reputasi
3
251
1
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Healthy Lifestyle
Healthy LifestyleKASKUS Official
7.6KThread2.7KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.