• Beranda
  • ...
  • Sports
  • Kecelakaan Udara yang Menimpa Dunia Olahraga dalam 1 Dekade Terakhir

HernandezJoeAvatar border
TS
HernandezJoe
Kecelakaan Udara yang Menimpa Dunia Olahraga dalam 1 Dekade Terakhir
Baru-baru ini dunia dikejutkan dengan meninggalnya ikon bola basket asal Amerika Serikat yaitu Kobe Bryant. Kobe Bryant meninggal karena kecelakaan helikopter. Kecelakaan di udara sudah beberapa kali mengejutkan dunia olahraga, kecelakaan tidak hanya dialami para atlet atau pelatih, tetapi juga pejabat klub.


(latimes)

Kecelakaan tersebut sebagian terjadi dengan menggunakan penerbangan komersil, sedangkan sisanya dengan penerbangan pribadi. Penerbangan yang dipakai pun menggunakan pesawat, semantara lainnya menggunakan helikopter.

Berikut kecelakaan udara yang menimpa dunia olahraga dalam satu dekade terakhir:

1. Tim Hoki Es Lokomotiv Yaroslavl 

Tim Hoki Es asal Rusai yaitu Lokomotiv Yaroslavl mengalami kecelaan pesawat di daerah Yaroslavl pada 7 September 2011 saat menggunakan pesawat jet bermesi tiga Yakovlev Yak-42. Kecelakaan dikarenakan kesalahan pilot di Bandara Tunoshna, saat pesawat hendak lepas menuju Minsk untuk kompetisi musim 2011/2012. Hanya satu orang yang selamat dari kecelakaan itu, flight engineer Alexander Sizov.


(bbc indonesia)




2 Pelatih Basket Oklahoma State Univesity


Tepatnya pada tanggal 17 November 2011, di Perryville, Arkansas, Amerika Serikat terjadi kecelakaan pesawat. Dalam kecelakaan tersebut empat orang tewas, termasuk perlatih Kurt Budke dan asisten Miranda Serna, Istri pilot, Paula. Berdasarkan investigasi, kecalakaan akibat pilot kehilangan kontrol. Pesawat tersebut dipiloti mantan Senator Negara Bagian Oklahoma Olin Branstetter.




3. Klub Sepak Bola Chapecoense

Kalo kecelakaan ini pasti gansis udah ga asing lagi ya kan, kecelakaan besar yang menimpa klub asal Brasil Chapecoense. Pesawat LaMia dengan penerbangan 2933 yang membawa 77 orang termasuk skuat klub Brasil Chapecoense mengalami kecelakaan di Madellin, Kolombia, 28 November 2016. 


(san antonio express)


(apnews)

Insiden tersebut menewaskan 71 orang. Satu kru pesawat, tiga pemain, dan dua penumpang lainnya selamat dari kecelakaan namun mengalami cedera. Ketika itu, Chapecoense hendak melakoni final Copa Sudamericana 2016 melawan Atletico Nacional.




4. Helikopter Bos Leicester City

Pemilik klub Leicester Citt Vichai Srivaddhanaprabha tewas dalam kecelakaan helikopter saat lepas landas dari Stadion King Power, 27 Oktober 2018. Limna orang yang berada dalam helikopter tersebut tewas. Saksi mata melihat bahwa helikopter terjatuh dekat stasion King Power.




5. Pesawat Emiliiano Sala

Penyerang asal Argentina Emiliano Sala jadi korbam kecelakaan pesawat yang terjadi di selat Inggris, 21 Januari 2019. Peristiwa tersebut terjadi saat Sala hendak ke Cardiff usai bertolak dari Nantes, Prancis untuk merampungkan transfernya.




Ketika itu Sala dikontrak Cradiff dengan kontrak tiga setengah tahun, dengan rekor transfer klub sebesar 15 juta poundsterling.

6. Helikopter Kobe Bryant




Kobe Bryant meninggal bersama putrinya Gianna Bryant, Minggu (26/1) waktu setempat di perbukitan Calabasas, California. Kobe hendak menuju Mamba Academy, Kobe sering menggunakan helikopter guna menghindari kemacetan di Los Angeles.

Sumber














Diubah oleh HernandezJoe 30-01-2020 06:36
kumaniaksAvatar border
nona212Avatar border
tien212700Avatar border
tien212700 dan 7 lainnya memberi reputasi
8
1.8K
8
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Sports
SportsKASKUS Official
23.1KThread11.3KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.