callmeraffAvatar border
TS
callmeraff
Mendidik Lembaga Pendidik.
Menanggapi berita seorang siswi SMPN 147 Jakarta Timur yang melakukan bunuh diri. Saya pikir, sudah seharusnya kasus ini di jadikan pelajaran oleh semua pihak, terutama pihak lembaga pendidikan. Sebab, kejadian tersebut terjadi di sekolah. Pihak lembaga pendidikan pun dituntut untuk lebih peka terhadap perubahan perilaku siswa. 


Disini, peran seorang Guru sebagai pengawas siswa di sekolah sangatlah di perlukan. Sebab, Guru lah yang setiap hari berada di dalam kelas untuk mengajar dan berinteraksi, tentunya sedikit banyak mengetahui bagaimana karakteristik para siswa.


Ketika ada sesuatu yang janggal --perubahan sikap-- terjadi pada seorang siswa, Guru pengajar di harapkan untuk segera melapor kepada pihak yang berkompeten di bidangnya. Dalam hal ini, ialah Guru BK (Bimbingan Konseling).


Pada dasarnya, orang yang mengalami depresi akan merasa kesulitan untuk berbaur dengan orang lain, apalagi untuk bercerita. Oleh sebab itulah, Guru pengajar maupun Guru BK di tuntut untuk bekerja sama dalam membantu menyelamatkan siswa tersebut dari lautan depresi sebelum ia tenggelam.


Dengan cara tersebut, di harapkan dapat mencegah hal-hal buruk yang kemungkinan akan terjadi. Selain itu, Guru ataupun pihak sekolah yang lain juga bertanggung jawab untuk memberitahu dan menghimbau para siswa lainnya agar lebih berhati-hati dan bersikap. Sebab, biasanya orang yang depresi sangatlah sensitif, dan rentan untuk baper.


Paragraf di atas membahas pencegahan oleh pihak internal sekolah. Akan tetapi, hal tersebut masih di rasa kurang cukup. Perlu di lakukan adanya penyuluhan mengenai Depresi, Gejala, dan Bentuk Pencegahannya dengan bekerja sama dengan Psikiater agar semua pihak dapat mengetahui bahwa masalah mental bukanlah masalah sepele.


Lembaga pendidikan seolah hanya fokus memberi edukasi tentang dampak negatif Nakoba. Sedangkan, Masalah Mental seolah masih di pandang sebelah mata. Padahal, nyatanya, Narkoba dan Masalah Mental sama-sama berpotensi membunuh.


Selain itu, Sex Education juga penting untuk di sampaikan, agar tidak ada lagi kasus pernikahan dini yang terjadi di kalangan anak sekolah.



Masalah Mental merupakan masalah yang serius. Jadi, penanganannya juga harus dengan serius!
Sumber
anasabilaAvatar border
sebelahblogAvatar border
4iinchAvatar border
4iinch dan 2 lainnya memberi reputasi
3
410
2
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
922.7KThread82.2KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.