• Beranda
  • ...
  • Sista
  • Sirtfood Diet, Pola Diet Yang Konon Katanya Bikin Adele Turun Berat Badan 44 Kg !!

catcrownAvatar border
TS
catcrown
Sirtfood Diet, Pola Diet Yang Konon Katanya Bikin Adele Turun Berat Badan 44 Kg !!
Halo Sista Sista Semua

Pasti masih pada inget doong, kejutan yang diberikan oleh Adele di akhir tahun kemarin, yang tiba-tiba dia muncul dengan penampilan baru dimana dia jauuuh lebih langsing dari sebelumnya. Nah, walopun sampat saat ini Adele belum konfirmasi pola diet dan olahraga yang dia jalani, tapi banyak pihak yang yakin kalo Adele menjadi Sirtfood Diet. 



Seperti dikutip dari Women's Health, Sirtfood Diet merupakan pola makan kaya akan nutrisi yang membantu memicu produksi gen berkaitan dengan penurunan berat badan dan penyimpanan lemak. Diet Sirtfood ini dipopulerkan oleh Aidan Goggins dan Glen Matten dalam bukunya 'The Sirtfood Diet'.

Diet ini menyarankan untuk memperbanyak konsumsi makanan kaya akan sirtuin, jenis protein yang terdapat dalam makanan nabati. Tujuan dari konsumsi makanan mengandung sirtuin tinggi adalah 'mengaktifkan' gen sirtuin (SIRT-1) pada tubuh. 

"Gen sirtuin dipercaya bisa meningkatkan metabolisme, meningkatkan pembakaran lemak, melawan peradangan dan menahan nafsu makan," jelas pakar nutrisi Edwina Clark.

Makanan-makanan yang termasuk dalam diet Sirtfood di antaranya blueberry, kopi, kale, arugula, parsley, seledri, apel hijau, kedelai, stroberi, dark chocolate dengan kandungan 85 persen bubuk cokelat murni serta kunyit. Diet Sirtfood dijalani selama tiga minggu dan terbagi dalam dua fase.

Fase 1: Tiga hari pertama diet, makanan dibatasi hanya dengan minum tiga jenis jus dan satu makanan kaya akan sirtuin, dengan total 1.000 kalori per harinya. Kemudian empat hari berikutnya pediet hanya boleh minum dua gelas jus sayuran dan makan dua porsi makanan kaya sirtuin, yang totalnya 1.500 kalori per hari.

Fase 2: Fase ini lebih kepada pemeliharaan dari diet ketat di tujuh hari sebelumnya. Selama dua minggu, pediet hanya boleh makan tiga porsi makanan Sirtfood dan satu jus sayuran Sirtfood setiap harinya.

Setelah tiga minggu menjalani diet Sirtfood, tidak diharuskan mengikutinya secara permanen. Hanya saja dalam pola makan sehari-hari disarankan memasukkan makanan kaya sirtuin sebanyak mungkin. Diet Sirtfood diikuti olahraga akan memberi hasil penurunan berat badan yang lebih baik, minimal 30 menit sehari, lima hari seminggu.

Hmmm, diet-nya agak ekstrim juga ya, ternyata.. Hayo siapa yang tertarik ikutan diet ini?? siapa tau pas lebaran besok udah bisa tampil dengan body baru yang lebih sehat juga.. emoticon-Wowcantikemoticon-Wowcantik



sumber 
KnightDruidAvatar border
tata604Avatar border
aldysadiAvatar border
aldysadi dan 2 lainnya memberi reputasi
3
439
2
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Sista
SistaKASKUS Official
3.9KThread7.5KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.