Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

lifeextensionAvatar border
TS
lifeextension
Apakah Orang Dewasa Masih Memerlukan Omega-3?

Life Extension Indonesia - Omega-3 merupakan salah satu lemak baik yang dibutuhkan tubuh, karena mengandung EPA dan DHA. Omega-3 merupakan salah satu komposisi utama dalam susu formula untuk anak-anak.

Menurut penelitian, kandungan EPA dan DHA yang ada di dalam omega-3 bisa membantu perkembangan orak anak-anak.

Omega-3 sudah terbukti baik untuk anak-anak. Lalu, apakah orang dewasa memerlukan omega-3 juga? Ternyata, orang dewasa juga memerlukan omega-3. Menurut beberapa sumber, omega-3 bisa membantu:

-         Menormalkan irama jantung

-         Mencegah terbentuknya bekuan darah

-         Menurunkan tekanan darah

-         Memiliki sifat anti-peradangan

-         Mencegah timbunan lemak pada pembuluh darah

-         Menurunkan kadar lemak dan trigliserida

Omega-3 untuk orang dewasa bisa didapatkan dari ikan tuna, ikan hering, ikan makarel, dan ikan anchovy. Keempat jenis ikan itu memiliki kandungan omega-3 yang terbilang tinggi, dibandingkan jenis ikan lainnya.

Selain dari makanan di atas, kita juga bisa mendapatkan asupan omega-3 melalui suplemen yang mengandung omega-3, seperti Super Omega-3 Plus EPA/DHAdari Life Extension Indonesia.

Selain baik untuk kesehatan jantung, omega-3 juga baik untuk kesehatan otak orang dewasa, lho. Omega-3 bisa membantu menjaga daya ingat dan menjaga fungsi kognitif otak. Jadi, dengan bantuan omega-3, kesehatan otak kita akan terjaga hingga hari tua.

Selain itu, omega-3 juga baik untuk menjaga kesehatan mata orang dewasa. Seperti kita tahu, seiring bertambahnya usia, kualitas penglihatan kita akan menurun. Omega-3 bisa membantu mempertahankan kualitas penglihatan kita.

Jadi, omega-3 bukan hanya untuk anak-anak. Orang yang sudah dewasa pun tetap memerlukan omega-3.
0
305
2
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Health
HealthKASKUS Official
24.7KThread10.1KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.