Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

finansialku.comAvatar border
TS
finansialku.com
Listrik Anda Mati? Ini Cara Pengaduan PLN Online di Call Center PLN 123
Pengaduan PLN Online di Call Center PLN 123: Listrik mati dan berbagai gangguan listrik adalah hal yang cukup menyulitkan karena bersamaan dengan itu, banyak fasilitas yang harus terhentikan.

Pada artikel ini, Anda akan mengetahui cara mengadu dan memberikan kritik kepada PLN melalui berbagai cara, salah satunya di Call Center PLN 123.
 
Belum lama ini baru saja terjadi pemadaman listrik masal di Jakarta, Tangerang, Bandung dan sekitarnya. Tentu pemadaman ini sangat berdampak negatif pada aktivitas sehari-hari.
Bahkan transportasi publik pun terkena imbasnya. Tidak hanya pemadaman listrik, gangguan listrik juga dapat terjadi dalam bentuk yang berbeda. Beberapa di antaranya adalah:

Power failure: gangguan listrik ini juga dikenal dengan istilah umum ‘mati lampu’.

Power surge: gangguan listrik ini terjadi ketika voltase listrik secara tiba-tiba meningkat yang disebabkan oleh sambaran petir dan sejenisnya.

Power SAG: gangguan listrik ini terjadi saat voltase mendadak turun hingga 80% yang disebabkan oleh penggunaan listrik melebihi daya yang terpasang.

Over voltage dan Under voltage: Kondisi ketika tegangan listrik melebihi atau kurang dari batas normal yang dapat menyebabkan alat elektronik cepat rusak.

 
Listrik Anda Mati? Ini Cara Pengaduan PLN Online di Call Center PLN 123
 
Frequency Variation: gangguan listrik ketika frekuensi listrik naik turun dan tidak stabil. Hal ini juga berdampak pada alat elektronik.
Electrical Line Noise: gangguan gelombang listrik yang disebabkan oleh frekuensi radio, sambaran petir atau instalasi listrik kurang baik.
Switching Transient: gangguan listrik berupa turunnya voltase dalam kurun waktu sangat cepat (dalam hitungan nano detik).
 
Dengan banyaknya ragam gangguan listrik, tentu akan sangat baik jika Anda memiliki tempat untuk melapor dan mengajukan pengaduan.
Mengingat hal ini, PLN (Perusahaan Listrik Negara) memberikan fasilitas pelayanan Call Center PLN 123.
 
Call center PLN 123 merupakan salah satu bentuk upaya PLN (Perusahaan Listrik Negara) dalam meningkatkan pelayanan dan fasilitasnya untuk masyarakat.

Fasilitas ini memudahkan pelanggan dalam memberikan pengaduan. Tidak hanya melakukan pengaduan, pelanggan juga dapat menghubungi Call Center PLN 123 untuk melakukan permohonan menambah daya listrik atau mengubah pascabayar menjadi prabayar.

Listrik Anda Mati? Ini Cara Pengaduan PLN Online di Call Center PLN 123
 
Call center ini dapat dinilai sebagai salah satu fungsi yang cukup penting agar PLN dapat senantiasa memberikan yang terbaik dan mengembangkan pelayanannya untuk masyarakat.
 
Layanan dan Fasilitas PLN Online: Call Center PLN 123

Call center PLN 123 sendiri memberikan cakupan layanan yang cukup lengkap, beberapa di antaranya adalah:

-Informasi tagihan listrik
-Pengaduan gangguan dan pelayanan listrik
-Sambungan baru
-Ubah daya
-Sambungan sementara
-Migrasi ke prabayar
 
Tidak hanya itu, masyarakat pun dimudahkan melalui layanan call center yang beroperasi 24 jam. Selain mudah dihubungi kapan saja, Anda pun akan dilayani dengan lebih cepat dan tanpa biaya tambahan.

Sebelumnya, jika Anda ingin melakukan pengaduan atau membutuhkan tambahan sambungan atau perubahan pada listrik, maka Anda harus menghubungi calo.

Namun dengan adanya PLN 123, kini Anda dapat menghemat biaya calo.

Listrik Anda Mati? Ini Cara Pengaduan PLN Online di Call Center PLN 123
 
Cara Melakukan Pengaduan

Kini, melakukan pengaduan terkait masalah listrik yang sedang dialami adalah hal yang mudah. Anda tidak harus lagi repot-repot datang langsung ke kantor PLN.

Banyak cara yang dapat Anda gunakan untuk melakukan pengaduan, yang dapat Anda sesuaikan dengan kebutuhan Anda.
 
#1 Melalui Telepon/Ponsel

Jika Anda ingin menelepon dan berbicara langsung dengan operator, maka Anda dapat menghubungi dan menjelaskan masalah langsung kepada operator.

Untuk menghubungi PLN, Anda dapat menekan langsung “123” melalui telepon Anda.

Namun, jika Anda ingin menghubungi melalui ponsel, caranya adalah dengan memasukkan kode area kemudian “123”, misalnya: Bagi Anda yang tinggal di Jakarta, maka masukkan kode area “021” menjadi 021123.
 
#2 Melalui Jaringan Media Sosial

Tidak dipungkiri, masyarakat akan menghabiskan waktu paling tidak 12 jam di media sosial, baik hanya untuk mengecek status atau memberikan update. Mengingat data ini, PLN 123 pun memperluas pelayanannya ke platform media sosial.

Selain memudahkan masyarakat, platform media sosial ini diharapkan dapat mencakup lebih banyak golongan usia dan golongan masyarakat.
Berikut adalah platform media sosial dimana Anda dapat menghubungi PLN 123:

Facebook: PLN 123
Twitter: @pln_123

 
Listrik Anda Mati? Ini Cara Pengaduan PLN Online di Call Center PLN 123
 
#3 Melalui Email

Tidak hanya melalui pembicaraan langsung, Anda pun dapat memberikan pengaduan melalui email yang dapat dikirimkan langsung ke PLN dengan alamat pln123@pln.co.id.

Cara ini membutuhkan koneksi internet dan alamat surat elektronik yang aktif.
 
#4 Melalui Aplikasi Smartphone

Siapa yang tidak memiliki smartphone? Berkat kecanggihan teknologi, sekarang setiap orang dapat memiliki smartphone dengan harga yang cukup murah.

Sebagai salah bentuk PLN dalam memperbesar cakupan pelayanannya, PLN 123 hadir dalam bentuk aplikasi smartphone, yaitu PLN Mobile.
PLN Mobile merupakan bentuk kerja sama PLN dengan anak perusahaannya, PT Indonesia Comnet Plus.

PLN Mobile sendiri merupakan salah satu aplikasi Mobile Customer Self Service yang telah terintegrasi dengan Aplikasi Pengaduan dan Keluhan Terpadu (APKT) dan Aplikasi Pelayanan Pelanggan Terpusat (AP2T).
Layaknya fasilitas yang diberikan oleh PLN 123, melalui PLN Mobile, pengguna dapat mendapatkan informasi sebagai berikut:

-Tagihan listrik, tarif dasar listrik terkini dan riwayat token (prabayar)
-Hal-hal yang berhubungan dengan layanan PLN kepada masyarakat seperti pemadaman listrik, berita dan lain sebagainya
-Simulasi dan pengajuan permohonan pasang baru, perubahan daya, penyambungan sementara
-Melakukan pengaduan dan mengecek status pengaduan

 
Listrik Anda Mati? Ini Cara Pengaduan PLN Online di Call Center PLN 123
 
Tentu layanan ini sedang terus dikembangkan. Menurut Agus Sutiawan selaku Kepala Divisi Sistem dan Teknologi Informasi PLN, nantinya, pelanggan dapat berbicara langsung dengan Customer Service PLN 123 tanpa menggunakan operator telepon atau seluler, melainkan dengan VOIP (Voice Over Internet Protocol).

Aplikasi ini saat ini telah berlaku untuk pengguna smartphone Android dan iOS. Untuk menggunakannya, Anda dapat mengunduhnya melalui Google Play Store dengan mengetik kata kunci PLN Mobile.
 

Dengan adanya call center 123, kini Anda tidak perlu repot melakukan pengaduan. Melalui beragam platform, Anda dapat langsung menghubungi PLN 123 untuk berbagai fasilitas yang Anda butuhkan.

Selamat mencoba!
 
Pernahkah Anda mengalami gangguan PLN? Apa yang Anda lakukan untuk mengatasi masalah tersebut?

Bagikan artikel ini agar lebih bermanfaat dan berikan komentar Anda di kolom bawah ini.

Artikel Asli:

https://www.finansialku.com/pln-online/
scorpiolamaAvatar border
sebelahblogAvatar border
4iinchAvatar border
4iinch dan 2 lainnya memberi reputasi
3
1.1K
6
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
672.2KThread41.8KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.