• Beranda
  • ...
  • Health
  • Apakah Kehujanan Akan Membuat Kita Sakit? Ini Kata Ahli!

lifeextensionAvatar border
TS
lifeextension
Apakah Kehujanan Akan Membuat Kita Sakit? Ini Kata Ahli!
Life Extension Indonesia -Saat musim hujan seperti sekarang, kita pasti pernah mendengar ucapan, “Awas kehujanan, nanti sakit!” terutama dari pihak orangtua kepada anaknya. Apakah kehujanan akan membuat kita sakit? Ini kata ahli!

Menurut Mahesa Paranadipa dari Ikatan Dokter Indonesia (IDI), melalui vice.com, kehujanan bukanlah faktor utama seseorang jatuh sakit. Hal utama yang membuat seseorang jatuh sakit adalah melemahnya sistem imun di dalam tubuh.

Lalu, kenapa sakit selalu dikaitkan dengan kehujanan? Dan kenapa orang yang jatuh sakit saat musim hujan cenderung meningkat?

Air hujan yang jatuh ke tanah akan membuat bakteri dan virus naik ke permukaan (udara). Saat bakteri dan virus berada di udara, mereka bisa masuk ke dalam tubuh kita dengan mudah, salah satunya melalui saluran pernapasan.

Saat musim hujan suhu lingkungan akan turun dan membuat tubuh kedinginan. Ternyata, sistem imun di dalam tubuh kita akan cenderung menurun saat suhu berubah menjadi dingin. Saat sistem imun melemah, bakteri dan virus penyebab penyakit akan menyerang tubuh kita dengan mudah. Karena itulah, orang yang jatuh sakit saat musim hujan cenderung meningkat.

Bagaimana dengan anak-anak yang bermain hujan-hujanan dengan sengaja? Apakah itu bisa memengaruhi kesehatan?

Masih menurut Mahesa Paranadipa, bermain hujan-hujanan tidak akan menjadi masalah selama tubuhnya berada dalam keadaan fit. Bermain hujan-hujanan akan membuat tubuh anak-anak “berinteraksi” dengan alam dan membuat tubuh mereka bisa beradaptasi dengan keadaan alam di sekitar tempat tinggalnya.

Namun, ada satu hal yang harus diingat, semua hal ada batasannya. Jadi, tidak boleh dilakukan secara berlebihan.
Diubah oleh lifeextension 09-01-2020 01:54
0
446
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Health
HealthKASKUS Official
24.6KThread9.9KAnggota
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.