Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

hardlenAvatar border
TS
hardlen
Berbagai Kegunaan Koneksi 5G di Indonesia
Berbagai Kegunaan Koneksi 5G di Indonesia

Ilustrasi. (123RF)





Jaringan 5G merupakan jaringan generasi terbaru yang telah tersedia di berbagai wilayah di Amerika Serikat sejak tahun 2018. 5G sendiri adalah jaringan konektivitas internet yang menyediakan kualitas koneksi lebih cepat dari generasi sebelumnya.

Tak hanya itu, jaringan 5G juga akan mampu membawa data besar serta mampu menghubungkan sejumlah interaksi di berbagai belahan dunia dengan lebih cepat dan mudah. Di negara lain seperti China, Jepang, Korea Selatan juga merupakan negara yang pertama menawarkan jaringan ini.

Di Indonesia, Telkomsel memaparkan sejumlah keuntungan yang dapat diperoleh dari jaringan 5G. Manfaat tersebut berupa Smart Air Patrol, Smart Surveillance, Immersive Collaboration, Future City Planning, 5G Call dan Immersive Entertainment, Seamless Gaming, dan Industry 4.0 Enabler.

“Uji coba jaringan 5G untuk segmen industri ini merupakan upaya Telkomsel dalam mengakselerasikan kesiapan ekosistem sehingga dapat mengadopsi teknologi 5G dan mendorong peningkatan kualitas, produktivitas, otomasi, dan efisiensi di dalam operasional industri,” singkap Director of Planning & Transformation Telkomsel, Edward Ying, melansir CNNIndonesia.com.

Selain itu, Ying juga membocorkan 7 tipe industri yang dapat memanfaatkan teknologi 5G, saat melakukan uji coba jaringan 5G di kantor Telkomsel Smart Office (TSO) Batam, Kepulauan Riau.

1.      Pengawasan drone

Edward Ying menjelaskan bahwa Smart Air Patrol adalah teknologi yang memanfaatkan drone guna melakukan pengawasan operasional pabrik secara ­real-time dengan pengirim rendah latensi.

Smart Air Patrol sendiri dapat diterapkan pada industri minyak dan gas. Misalnya pada drone yang memantau saluran pipa sepanjang ratusan kilometer akan lebih murah jika dibandingkan dengan helikopter dan semacamnya.

2.      Pemantauan lalu lintas

Pada manfaat Smart Surveillance mampu diterapkan dalam sektor keamanan dan lalu lintas. Seperti misalnya dalam pemindaian obyek plat nomor kendaraan yang lebih cepat atau pengenalan bentuk wajah dengan kualitas gambar lebih tinggi.

Smart Surveillance juga bisa digunakan dalam industri logistik serta transportasi yang juga bisa mengawasi pergerakan kendaraan secara real-time.

3.      Virtual Reality (VR)

Immersive Collaboration adalah sambungan layanan ultra broadband yang membolehkan kolaborasi tanpa batas antar pelaku bisnis. Teknologi ini juga didukung dengan bantuan fixed wireless access.

Ying mengungkap bahwa teknologi fixed wireless access mampu memberikan kecepatan akses guna penyajian konten VR dalam kualitas tinggi.

4.      Perencanaan tata kota

Perencanaan wilayah dan tata kota juga bisa didukung dengan bantuan teknologi 5G yaitu mized reality. Teknologi mixed reality sendiri akan bekerja dengan mengombinasikan tampilan virtual dengan tampilan nyata.

5.      Cloud gaming

Jaringan teknologi 5G diketahui mampu mengembangkan peluang industri cloud gaming. Melalui jaringan ini, pemain gim bakal hanya butuh melakukan streaming gim yang hendak dimainkan.

6.      Membantu industri 4.0

Dengan penggunaan teknologi 5G dalam industri 4.0, pelaku bisnis sektor logistik dapat memanfaatkannya dalam memonitor mobilisasi barang di pergudangan atau pabrik. Karena jangkauan 5G diketahui lebih luas dari WiFi, maka perangkat yang dibutuhkan akan lebih sedikit.

7.      Koneksi lebih cepat

Teknologi 5G juga mengizinkan penggunanya untuk melakukan proses unduh dan unggah video melalui kecepatan tinggi. Tak sampai situ, jaringan ini juga mampu meningkatkan kualitas panggilan video. 5G pun juga cocok bagi mereka yang menekuni bidang industri kreatif.

0
265
0
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Sains & Teknologi
Sains & TeknologiKASKUS Official
15.5KThread11.4KAnggota
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.