Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • Beauty
  • Cara Ampuh Mengatasi Kulit Siku Kering dan Bersisik

Dan142Avatar border
TS
Dan142
Cara Ampuh Mengatasi Kulit Siku Kering dan Bersisik


Saat merawat kulit tubuh, apakah kamu seringkali melupakan bagian siku? Karena siku merupakan extensor surface yang selalu meregang saat kamu menekuk persendian, area kulit tersebut memiliki tekstur yang berbeda. Namun seperti bagian kulit lainnya, area siku yang kurang dirawat dapat menjadi kering. Praktikkan tips Cosmo berikut untuk mengatasi siku kering dan bersisik.



1. Jangan menggaruk atau mencabut kulit kering.


Apakah kamu hobi mengelupas kulit kering? Hentikan kebiasaan buruk tersebut, karena itu hanya akan membuat kondisi kulit semakin parah! Perhatikan alasan di balik kulit siku yang kering. Apakah kamu sering mandi menggunakan air panas, tidak pernah mengaplikasikan moisturizer, atau sering menggunakan body scrub yang kasar?


Psst, bekerja di sebuah meja setiap hari juga menyebabkan gesekan di area siku yang dapat mengiritasi kulit. So, ingat untuk meletakkan sebuah body butter di meja kerja kamu untuk digunakan setiap beberapa jam, ya.


2. Bila siku memiliki jendolan atau sisik seperti ular, kunjungi dokter spesialis kulit.


Kamu bisa saja mencari tahu kondisi kulitmu via Google, namun hal ini hanya akan mengakibatkan diagnosa yang salah atau membuat kamu paranoid tentang suatu penyakit langka. No thanks.


Bila kamu mengalami peradangan pada kulit yang ditandai dengan ruam merah, kulit kering, tebal, dan bersisik, obat salep saja tidak cukup. Jendolan atau sisik dapat menandakan alergi, eczema, atau penyakit yang lebih rumit… maka sebaiknya kamu kunjungi dokter spesialis kulit untuk mendapat penanganan profesional.


3. Rawat kulit dengan giat setiap hari.


Ada banyak treatment di spa yang bisa membantu kondisi kulit kering. Bila kamu ingin menanganinya sendiri di rumah, mulailah dengan eksfolian yang halus, juga moisturizer dengan kandungan shea butter atau krim dengan kandungan minyak zaitun. Last but not least, gunakan SPF juga di bagian siku!


Bila kamu mau mencoba perawatan yang lebih alami, kamu dapat mencoba sari buah avokad, minyak kelapa, dan minyak zaitun yang bisa melembutkan kulit. Ingat: perbanyak konsumsi air putih, kenakan baju berbahan katun, jangan berlama-lama di dalam shower, dan hindari produk dengan parfum berlebihan.



Sumber : 


tata604Avatar border
aldysadiAvatar border
aldysadi dan tata604 memberi reputasi
2
279
3
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Beauty
BeautyKASKUS Official
5.3KThread7.3KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.