Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

hardlenAvatar border
TS
hardlen
Kenali Penyebab dan Langkah Atasi Mata Berair
Kenali Penyebab dan Langkah Atasi Mata Berair

Ilustrasi. (iStock)





Air mata memiliki peran penting dalam tubuh seperti menjaga mata untuk tetap lumas dan membantu mengusir partikel debu dan kotoran. Tak hanya itu, air mata juga merupakan suatu komponen sistem kekebalan yang melindungi tubuh dari infeksi.

Pada umumnya, air mata dapat keluar ketika seseorang sedang menangis, tertawa, menguap, atau bahkan saat kelelahan bekerja. Meski demikian, air mata yang terlalu banyak dihasilkan dapat menjadi pertanda masalah, terutama bila disertai dengan perubahan penglihatan atau rasa sakit.

Merangkum CNNIndonesia.comdari Health, berikut sejumlah penyebab utama serta cara mengatasi mata berair yang berlebihan.

1.      Disfungsi kelenjar minyak

Kelenjar minyak pada air mata berasal dari kelenjar bernama meibom yang terletak di wilayah kelopak mata. Jika kelenjar meibom tidak menghasilkan minyak dalam jumlah cukup akan menyebabkan kondisi mata yang kering. Mata kering inilah yang membuat mata berair secara refleks demi mempertahankan kelembapan mata.

Guna mengatasi kondisi ini, asisten profesor oftamologi di Wake Forest Baptist Medical Center, Rajiv Shah, menganjurkan untuk menaruh handuk hangat dan bersih di atas kelopak mata. Metode ini dapat membantu membuka kelenjar minyak tersebut.

2.      Konjungtivitis

Konjungtivitis atau yang biasa dikenal dengan mata merah merupakan infeksi atau pembengkakan pada membran luar bola mata. Kondisi ini terjadi oleh peradangan pada pembuluh darah di konjungtiva yang merupakan selaput tipis yang melapisi bagian mata.

Saat ini tidak banyak pengobatan untuk mengatasi konjungtivitis. Cara termudah dan paling efektif ialah dengan mengompres mata dengan handuk dingin dan basah untuk meredakan air mata. Selain itu, cuci tanganlah dengan bersih dan teratur dan rutin membersihkan handuk, bantal, dan seprai.

3.      Alergi

Baik alergi atau pilek dapat mengarah kepada kondisi mata berair. Hal ini kerap terjadi dan umumnya tidak lebih dari sekadar masalah saat mengalami alergi.

Dalam mengatasinya, selalu hindari melakukan kontak dengan alergen seperti menjauh dari wilayah dengan paparan debu atau batasi waktu bersama hewan berbulu. Menggunakan obat tetes mata bersamaan dengan dekongestan dan antihistamin juga dapat membantu meredakan.

4.      Masalah pada kornea

Kornea merupakan lapisan mata terluar yang bekerja sebagai pertahanan pertama mata untuk melawan kuman dan kotoran apapun yang dapat masuk ke dalam mata. Segala hal yang dapat membuat kornea menjadi iritasi dapat berakibat pada kondisi mata berair.

Sebagian besar masalah pada kornea tak perlu diobati, namun dalam beberapa kasus diperlukan obat khusus hingga operasi. Lakukan konsultasi dengan dokter jika iritasi tidak hilang.

5.      Bintitan

Bintitan adalah kondisi ketika suatu benjolan merah kecil timbul di bagian kelopak mata. Pada umumnya, bintitan juga bisa menyebabkan mata berair dan biasanya diakibatkan oleh infeksi bakteri.

Meski bukan kondisi serius, bintitan sangat mengganggu dan kerap membuat seseorang risih akan penampilannya. Lakukan kompres secara rutin dengan handuk hangat guna menghilangkan bintitan.

0
230
0
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Health
HealthKASKUS Official
24.7KThread10.1KAnggota
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.