benben1404Avatar border
TS
benben1404
Fakta-Fakta Seru Tentang Buku yang Bookworms Wajib Tahu!
Siapa yang merasa dirinya kutu buku?

Bagi pecinta buku, ngomongin segala hal tentang buku itu pasti bikin excited.  Nah, kalian yang ngakunya kutu buku, wajib tahu nih fakta-fakta menarik tentang buku di bawah ini. Ada buku yang harus dibaca menggunakan mikroskop, ada juga buku termahal yang harganya ratusan miliar. Penasaran kaya apa? Baca sampe abis, ya!
 
1. Buku Terkecil di Dunia

Pasti kalian nggak bakal nyangka deh, seberapa kecilnya buku ini.



Pada tahun 2007 silam, Malcolm Douglas Chaplin menulis buku fabel berjudul “Teeny Ted from Turnip Town”, yang kemudian dicetak dalam ukuran yang mikroskopik. Yap, untuk membaca buku ini, kalian perlu siapin mikroskop, karena buku ini cuma berukuran 0,07 mm x 0,10 mm. Ukuran ini lebih kecil dari kuku orang dewasa, Gan!

Buku ini diproduksi di Nano Imaging Laboratory di Simon Fraser University (SFU), Kanada, dan pembuatannya dibantu oleh ilmuwan SFU, Li Yang dan Karen Kavanagh. Pada waktu itu, Laboratorium ini hanya mencetak buku unik ini sebanyak 100 eksemplar.

Dengan ukurannya yang super kecil, terang aja, buku ini berhasil ditetapkan sebagai buku terkecil di dunia, menurut Guinness World Records.



Kalian yang penasaran mau baca bukunya, sekarang buku ini udah diproduksi dalam ukuran besar dengan judul “Teeny Ted from Turnip Town & the Tale of Scale: A Scientific Book of Word Puzzles”.
 

2. Buku Pertama yang Diketik di Mesin Tik

Sebelum teknologi berkembang,  semua manuskrip buku harus ditulis tangan oleh pengarangnya. Penulis asal Amerika, Mark Twain menjadi penulis pertama yang mengetikkan manuskripnya menggunakan mesin tik. 



Banyak yang mengira kalau novelnya yang berjudul “The Adventures of Tom Sawyer”-lah yang menjadi buku pertama yang diketik lewat mesin tik. Padahal, sebelum Tom Sawyer, Mark Twain udah merilis buku memoir berjudul “Life on the Mississippi”, yang sepenuhnya diketik.



Usut punya usut, bukan Mark Twain sendiri yang mengetikkan buku ini, melainkan seorang juru ketik. Kabarnya, Mark Twain nggak suka mengetik di mesin tik, karena kegiatan ini ia anggap “merusak moralnya”, dan “membuatnya ingin berkata kasar”. Mungkin karena ngetik di mesin tik memang ribet kali, ya, dan kita nggak bisa menghapus tulisan kita yang salah semudah di komputer. Mark Twain bahkan menjual kembali mesin tik pertamanya di tahun 1875 karena alasan ini.


 

3. Buku Termahal di Dunia

Semahal-mahalnya buku yang kita beli, paling cuma ratusan ribu sampe jutaan, ya. Nah, Gan Sis percaya nggak kalo ada buku yang dijual seharga ratusan miliar?



Buku berjudul “Codex Leicester” berhasil terjual seharga 400 miliar rupiah pada tahun 1994 lalu. Siapa yang beli? Siapa lagi kalau bukan orang terkaya di dunia, Bill Gates! Pembelian Bill Gates ini menjadikan Codex Leicester sebagai buku termahal yang pernah terjual sepanjang masa.



Buku semahal ini isinya apa sih?

Codex Leicester berisi tentang 30 jurnal ilmah yang ditulis oleh Leonardo Da Vinci. Buku ini pertama kali diterbitkan pada tahun 1510, dan hanya berisi 72 halaman aja!
 

4. E-book Pertama di Dunia

E-book udah makin menjamur akhir-akhir ini, dan keberadaannya mengancam eksistensi buku fisik.



Meski baru marak di sepuluh tahun belakangan ini, e-book pertama di dunia udah ada dari tahun 1971 loh. Seorang penulis asal Amerika bernama Michael Stern Hart-lah yang berhasil menciptakannya pertama kali. Kalian yang suka baca e-book harus berterima kasih sama orang ini nih :



Hebatnya, pada waktu itu, internet bahkan belum diciptakan. E-book ini diterbitkan melalui ARPANET (Advanced Research Project Agency Network), jaringan komputer yang dibuat di Amerika. Selain penemu e-book, Hart juga merupakan inisiator dari Proyek Gutenberg, yakni proyek pembangunan perpustakaan berbasis digital yang terbuka untuk umum.
 

5. Buku Tertua di Dunia

Buku emas Etruscan dianggap sebagai buku multi-halaman tertua di dunia, yang berhasil ditemukan hingga kini.



Menurut perkiraan para ilmuwan, buku ini berasal dari masa sekitar 660 SM, dan pertama kali ditemukan 70 tahun yang lalu, saat penggalian kanal di sungai Strouma, Bulgaria. Buku ini disumbangkan oleh penemunya secara anonim ke Museum Sejarah Nasional Bulgaria di Sofia.
 


Buku emas Etruscan terdiri dari 6 lembar emas 24 karat, dan ditulis dalam bahasa Etruscan, yang hingga kini belum bisa diuraikan oleh para ahli bahasa.


Itu dia Gan Sis, beberapa fakta unik tentang buku. Buku mana nih yang paling menarik buat kalian?


Spoiler for Sumber:



anasabilaAvatar border
sebelahblogAvatar border
4iinchAvatar border
4iinch dan 2 lainnya memberi reputasi
3
721
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
922.8KThread82.3KAnggota
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.