Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

hardlenAvatar border
TS
hardlen
5 Menu Makan Malam Aman untuk Program Diet
5 Menu Makan Malam Aman untuk Program Diet

Ilustrasi. (Pixabay)





Program diet sering kali membuat seseorang harus menahan nafsu dari berbagai jenis makanan yang terlihat menggoda. Membatasi sejumlah jenis makanan lezat karena harus mengurangi kandungan nutrisi di dalamnya memang dapat membosankan.

Apalagi dalam hal makan malam, seseorang harus lebih hati-hati menata menunya dengan sangat tepat. Namun, tak perlu khawatir karena terdapat berbagai jenis makanan lezat yang juga mendukung program diet Anda.

Mengutip laman Eating Well, berikut daftar menu makan malam yang bisa Anda konsumsi dan aman untuk menurunkan berat badan.

1.      Tumis paprika

Sebagian besar sayuran memiliki warna yang mencolok, ini bisa menandakan bahwa terdapat potensi nutrisi yang sehat juga aman untuk menurunkan berat badan. Dalam sebuah studi di BMJ tahun 2016, peneliti menemukan bahwa senyawa flavonoid pada tumbuhan mampu memengaruhi penurunan berat badan, paprika misalnya.

Hal tersebut bisa terjadi karena senyawa flavonoid bisa membuat seseorang mengonsumsi kalori lebih sedikit, juga meningkatkan fungsi gula darah. Bila ingin konsumsi paprika, Anda bisa olah dengan daging tanpa lemak atau tumis langsung.

2.      Kacang-kacangan

Kebanyakan orang dilaporkan hanya mengonsumsi sedikit serat dalam satu hari dengan rata-rata 16 gram. Padahal serat merupakan salah satu nutrisi yang sangat dibutuhkan oleh tubuh, terlebih jika tengah menjalankan program menurunkan berat badan.

Seseorang mestinya mendapatkan asupan serat sebanyak 25 gram dalam satu hari. Nutrisi tersebut bisa diperoleh dari semangkuk kacang-kacangan yang dapat dicampur dengan salad buah. Dalam suatu penelitian yang dipublikasikan di Food & Nutrition Research menjelaskan bahwa mengonsumsi menu dengan kacang dapat membantu seseorang merasa kenyang lebih lama.

3.       Salmon

Sudah tidak diragukan bahwa ikan merupakan salah satu jenis konsumsi yang tinggi akan berbagai jenis nutrisi. Studi yang tercatat dalam jurnal Nutrition tahun 2017 mengungkap bahwa dengan mengonsumsi kandungan lemak tak jenuh ganda efektif mendukung program diet. Lemak jenis ini terdapat pada ikan salmon.

Pasalnya, lemak tak jenuh ganda mampu mengurangi hormon ghrelin (hormon peningkat rasa lapar) dan meningkatkan peptida YY (membuat kenyang lebih lama). American Heart Association menjelaskan bahwa menambahkan dua ikan per minggu juga bermanfaat bagi kesehatan jantung.

4.      Dada ayam

Merujuk CNNIndonesia.com, dada ayam sangat aman untuk dikonsumsi jika sedang menjalankan program diet. Hal ini disebabkan karena bagian dada ayam rendah kalori serta tinggi protein. Pada porsi 3 ons dada ayam tanpa lemak juga menyimpan sekitar 133 kalori serta 27 gram protein.

Harvard T.H. Chan School of Public Health menganjurkan untuk konsumsi dada ayam, buah, sayur, biji-bijian, dan sumber protein sehat lainnya guna menjaga berat badan yang normal.

5.      Pasta

Sebuah penelitian yang dipublikasikan dalam Nature mencoba menguji pengaruh konsumsi pasta pada kebiasaan diet sekitar 20.000 orang. Hasilnya, mereka yang dilaporkan banyak makan pasta juga dikaitkan dengan program diet Mediterania yang memiliki berat badan normal serta pinggang dan pinggul yang kecil.

nona212Avatar border
nona212 memberi reputasi
1
920
1
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Healthy Lifestyle
Healthy LifestyleKASKUS Official
7.6KThread2.7KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.