Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

TekTokajaAvatar border
TS
TekTokaja
Uniknya Tradisi Pernikahan Sang Abdi Negara (Upacara Pedang Pora)
Upacara pedang pora merupakan prosesi tradisi pernikahan yang hanya boleh dilakukan oleh seorang yang aktif dalam militer baik dari kepolisian maupun dari TNI (AD, AU, AL). Pengecualian bagi perwira yang berpangkat bintara, ada prosesi sejenis yang diberi nama “hasta pora” dan “sangkur pora” untuk perwira berpangkat tamtama. Upacara turun-temurun ini dilakukan oleh sesama rekan perwira atau junior (adik angkatan) dari sang perwira sebagai tanda melepas masa lajangnya, artinya upacara pedang pora hanya boleh dilakukan oleh perwira (sang mempelai pria) sekali seumur hidup.

Pedang pora berasal dari kata pedang pura atau gapura pedang yang digunakan sebagai simbol perwira tersebut akan memulai hidup baru dalam bahtera rumah tangga bersama kekasih pujaan hatinya. Selain itu, pedang pora juga bertujuan untuk mengenalkan sang mempelai wanita menjadi bagian dari keluarga abdi negara yaitu menjadi ibu bhayangkari (polisi) atau ibu persit (TNI).

Prosesi Upacara Pedang Pora :

Sebelumnya, sang pengantin telah melangsungkan pernikahan (ijab kabul/pemberkatan) dan harus sudah siap berada di tempat prosesi. Prosesi pedang pora ini dilakukan oleh 12 perwira berseragam lengkap dengan posisi 2 shaf (saling berhadapan) dengan satu komandan regu. Komandan regu tersebut bertugas untuk melapor pada mempelai pria bahwa pedang pora telah siap. Kemudian, para anggota pasukan serempak menghunus pedang membentuk formasi seperti gapura. Sang pengantin pun mulai berjalan perlahan melewati pedang tersebut diikuti iringan perwira wanita yang membawa penghargaan berupa kalung bunga, buket bunga dan simbol pakaian bhayangkari/persit. Setelah itu, iringan perwira tersebut membentuk formasi seperti lingkaran pedang pora sehingga sang pengantin berada di tengah-tengah. Lalu, dilakukankah penghargaan pengalungan bunga untuk sang mempelai pria dan buket bunga serta simbol pakaian bhayangkari/persit untuk sang mempelai wanita oleh inspektur upacara beserta ibu. Kemudian para anggota perwira yang masih dalam formasi lingkaran pedang pora, membalikkan badan dan menghunus pedang kebawah dalam posisi setengah berjongkok untuk sang pengantin pria mencium kening mempelai wanitanya. Selanjutnya, sang pengantin naik ke pelaminan dan komandan perwira melapor bahwa prosesi upacara telah selesai dilaksanakan pada sang mempelai pria dan inspektur upacara untuk kemudian membubarkan anggotanya. Akhirnya, semua rekan perwira mengucapkan selamat dan berfoto bersama sang pengantin di pelaminan diikuti oleh tamu undangan lainnya.

Makna Upacara Pedang Pora :

Ada beberapa simbol yang sangat dimaknai dalam prosesi upacara pedang pora yaitu :

1. Formasi berbentuk gapura mengandung makna “bahwa Tuhan Yang Maha Esa akan selalu melindungi kedua mempelai dalam menghadapi segala rintangan kehidupan dan selalu ingat untuk memohon lindungan dan petunjuk kepada-Nya”.

2. Pedang yang terhunus dalam prosesi upacara ini mengandung makna “dengan jiwa ksatria, kedua mempelai siap menghadapi segala rintangan yang akan mereka hadapi dalam kehidupan”.

3. Ketika kedua pengantin melewati gapura pedang mencerminkan doa agar keduanya mampu bergandengan tangan dalam mengatasi semua rintangan kehidupan.

4. Formasi 2 shaf (saling berhadapan) menjadi lambang rasa gembira dan penghargaan dengan loyalitas tinggi oleh para rekan sesama perwira atau juniornya atas kebahagiaan sang mempelai pria yang telah menemukan kekasih hatinya.

Seperti itulah rangkaian prosesi pernikahan dengan makna yang sangat mendalam dari prosesi upacara pedang pora. Tentunya setiap daerah atau setiap kelompok juga memiliki prosesi pernikahan bermakna lainnya dalam prosesi yang berbeda-beda. Intinya adalah mendoakan untuk kebaikan dan kebahagiaan sang pengantin.

Happy Wedding Brides!

 

 
Dibuat pada : 29 April 2019

Diubah oleh TekTokaja 20-12-2019 07:46
0
2.3K
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Wedding & Family
Wedding & FamilyKASKUS Official
8.8KThread9.7KAnggota
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.