Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

hardlenAvatar border
TS
hardlen
6 Tips Merawat Rambut Panjang Supaya Tak Mudah Rusak
6 Tips Merawat Rambut Panjang Supaya Tak Mudah Rusak

Ilustrasi. (L'Oréal Paris)





Memiliki rambut panjang yang sehat dan kuat merupakan impian bagi sebagian besar wanita. Rambut panjang banyak digemari karena mudah untuk dibentuk menjadi berbagai model dan gaya rambut, serta dapat memberikan kesan kewanitaan.

Hanya saja, terdapat banyak masalah yang kerap dialami pada perawatan rambut panjang. Orang dengan rambut panjang umumnya rentan rontok, kering, bercabang, bahkan mudah patah. Berbagai produk perawatan rambut pun acap kali menjadi solusi utama yang dilakukan untuk merawat rambut rontok.

Namun terkadang berbagai jenis produk perawatan rambut dinilai tidak mampu menuntaskan masalah-masalah di atas. Tentu diperlukan tips perawatan lain untuk membantu rambut agar tetap sehat dan tidak mudah rontok. Berikut tersedia cara merawat rambut panjangyang bisa Anda terapkan.

1.      Pakai mild shampoo dan kondisioner

Memakai sampo serta kondisioner yang dibuat dengan kandungan bahan kimia dapat merusak rambut. Bahan utama seperti sodium lauryl sulphate (SLS) yang memberi efek busa merupakan salah satu bahan kimia paling berbahaya yang terdapat pada sampo.

SLS bekerja dengan menghilangkan minyak alami pada rambut, juga membuat rambut menjadi lebih kering dan mudah rontok. Untuk itu, gunakan sampo yang lebih ringan dan terbuat dari bahan alami.

2.      Gunakan air hangat dan dingin

Untuk langkah awal, cuci rambut dengan air hangat agar dapat membuka pori-pori di kulit kepala. Pori-pori yang terbuka siap membantu menyerap efek lembap dan minyak alami dari produk rambut.

Seusai mencuci dengan produk rambut, bilas rambut dengan air dingin. Air dingin memiliki kemampuan untuk mengunci efek lembap dan menutup pori-pori.

3.      Lindungi rambut saat hendak ditata

Penataan rambut menggunakan alat pengering dan catokan memang dapat membuat penampilan rambut lebih indah dan sehat. Namun jika tidak dilindungi sebelumnya, rambut bisa rusak.

Mengutip Times of India, gunakan sejumlah produk heat protectant dan serum rambut yang mampu mencegah rambut mengalami kerusakan dari penggunaan alat panas berlebihan.

4.      Gaya hidup sehat

Jenis konsumsi serta gaya hidup yang kurang baik dapat membuat rambut panjang lebih cepat rontok dan rusak. Dengan mengonsumsi jenis makanan dengan nutrisi dan vitamin esensial dapat mendukung pertumbuhan rambut yang lebih cepat dan kuat.

Tak hanya itu, berolahraga secara rutin juga merupakan hal yang penting jika ingin menjaga kesehatan rambut. Olahraga membuat aliran darah meningkat ke kulit kepala yang dapat mendorong pertumbuhan rambut dan mengurangi stres yang bisa menyebabkan kerontokan.

5.      Potong rambut secara berkala

Memotong ujung rambut sangat penting dilakukan. Pada umumnya, ujung rambut adalah bagian yang paling mudah dan cepat bercabang. Memotong rambut secara teratur bisa membuat rambut tampak lebih sehat.

6.      Keringkan rambut dengan cara tepat

Proses mengeringkan rambut juga harus diperhatikan agar rambut tidak mudah rontok dan tetap terjaga kesehatannya. Gunakan handuk microfiber guna memeras air berlebih pada rambut. Cara ini lebih efektif daripada menggosok dengan handuk biasa secara kasar.

Jika Anda memakai hair dryer, jaga jarak alat sampai 6 inci atau 15 cm dari kulit kepala. Gerakkan alat pengering rambut terus-menerus untuk menghindari paparan panas di satu area kepala.

0
197
0
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Lifestyle
LifestyleKASKUS Official
10.5KThread11.5KAnggota
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.