Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Keindahan Yang Dimiliki Oleh Pulau Komodo Kini Dihargai Tiket Harga Selangit

budibenedektusAvatar border
TS
budibenedektus
Keindahan Yang Dimiliki Oleh Pulau Komodo Kini Dihargai Tiket Harga Selangit
Keindahan Yang Dimiliki Oleh Pulau Komodo Kini Dihargai Tiket Harga Selangit
Quote:

Siapa yang tidak kenal dengan Pulau Komodo?

Tentu pastinya banyak yang mengenalnya. Apalagi bagi agan sista yang mempunyai jiwa wisata. Pulau Komodo merupakan sebuah Pulau yang terletak di Nusa Tenggara yang penuh dengan habitat hewan-hewan komodo. Ada banyak jenis hewan komodo yang bisa agan sista jumpai disana. Ada yang berbadan besar dan ada juga yang berbadan kecil. Tidak lain dan tidak bukan hewan komodo ini sering dijuluki sebagai hewan bernama kadal besar.

Populasi jumlah total hewan komodo saat ini terdapat sebanyak 2.897 ekor yang dicatat pada tahun 2018 yang lalu seperti yang dilansir oleh Tempo.co. Dan hewan-hewan komodo ini terpisah dibeberapa bagian atau dibeberapa Pulau, seperti :
1. Di Pulau Komodo terdapat populasi hewan komodo sebanyak 1.727 ekor.
2. Di Pulau Rinca terdapat populasi hewan komodo sebanyak 1.049 ekor.
3. Di Pulau Gili Motang terdapat populasi hewan komodo sebanyak 58 ekor.
4. Di Pulau Nusa Kode terdapat populasi hewan komodo sebanyak 57 ekor.
5. Di Pulau Padar terdapat populasi hewan komodo sebanyak 6 ekor.

Dan seperti menurut dari lansiran Tempo.co, bahwa populasi hewan komodo ini meningkat dari tahun ke tahun seperti catatan di tahun 2016 yang lalu terdapat sebanyak 1.186 ekor hewan komodo. Dan pada tahun 2017 yang lalu terdapat sebanyak 1.412 ekor hewan komodo.

Lantas hal-hal apa saja yang membuat Pulau Komodo menarik buat di kunjungi?

Berikut adalah beberapa rangkuman yang bisa saya bagikan kepada agan sista semuanya tentang hal yang membuat Pulau Komodo menarik untuk dikunjungi, yaitu :
1. Aktivitas Komodo
Quote:
Dengan berwisata ke Pulau Komodo, maka agan sista bisa melihat secara langsung dan mengamati secara leluasa tentang pola kehidupan keseharian dari hewan komodo. Selain itu tentu hal ini bisa agan sista jadikan sebagai sebuah dokumentasi tentang aktivitas-aktivitas apa saja yang bisa dilakukan oleh hewan komodo tersebut.

2. Pantai Disekitar Pulau
Quote:
Selain agan sista bisa menikmati akan melihat secara langsung kehidupan hewan komodo, ternyata agan sista juga bisa melihat keindahan pantai yang diberikan disekitar Pulau Komodo. Agan sista bisa menikmati keindahannya seperti pesona alam yang diberikan secara takjub, keindahan dari pasir putih yang ada di pantai, banyaknya terdapat batu karang di sekitaran pantai, menikmati air yang sangat jernih dan segarnya deburan ombak yang datang dari air pantai tersebut.

3. Bawah Laut
Quote:
Dibawah laut Pulau Komodo tersebut ternyata agan sista bisa menyelam sambil menikmati beberapa biota bawah laut yang indah seperti ratusan spesies trumbu karang, rumput laut, puluhan macam bunga karang dan beberapa ikan-ikan yang ada dibawah laut.

4. Padang Rumput
Quote:
Didalam perjalanan menuju Pulau Komodo tentu agan sista melewati jalan-jalan yang penuh dengan rumput sabana dan beberapa rumput lainnya yang bisa agan sista dapatkan selama perjalanan di dalam Taman Nasional Pulau Komodo.


Quote:
Namun seiring dengan hal-hal menarik dan keindahan yang diberikan oleh Pulau Komodo tersebut, ternyata menurut lansiran dari Tempo.cobahwa Taman Nasional Pulau Komodo ini akan ditutup mulai bulan Januari tahun 2020 yang akan datang.
Seperti lansiran dari Liputan6 bahwa hal penutupan Pulau Komodo ini bertujuan supaya :
1. Taman Nasional Pulau Komodo bisa ditata dan dikembangkan lebih baik lagi. Penataan taman ini juga bertujuan agar populasi hewan komodo tidak punah.
2. Tidak mengganggu habitat hewan komodo sementara waktu karena adanya peningkatan para pengunjung dari tahun ke tahun yang datang ke Pulau Komodo.
3. Menjadikan Taman Nasional Pulau Komodo menjadi tempat wisata yang eksklusif.
4. Memperbanyak populasi hewan rusa selama penutupan Pulau Komodo sebagai makanan hewan komodo.
5. Memberantas perburuan liar yang kini marak terjadi. Karena dengan adanya perburuan liar ini bisa mengurangi jumlah stock rusa sebagai makanan komodo dan juga bisa merusak habitat hewan komodo itu sendiri.
6. Menjaga populasi hewan komodo selama penutupan Pulau Komodo agar tidak terjadi saling memakan antar komodo itu sendiri.

Ya bagus sih menurut pendapat saya gansis tentang adanya penutupan Pulau Komodo sementara waktu ini. Karena selain menjaga habitat hewan komodo yang ingin beristirahat sementara waktu, juga bisa membuat Taman Nasional Pulau Komodo lebih indah dan lebih teroganisir lagi dari sebelumnya.

Jadi intinya penutupan Taman Nasional Pulau Komodo ini hanya bersifat sementara ya gansis. Taman Nasional Pulau Komodo ini bukan di tutup untuk selamanya atau permanen. Karena penutupan Pulau Komodo tersebut memiliki tujuan dan rencana yang baik untuk kedepannya.

Apakah agan sista tidak tertarik berkunjung ke Taman Nasional Pulau Komodo ini nanti setelah Pulau Komodo dibuka kembali oleh pemerintah?

Quote:
Tapi satu hal yang perlu agan sista ketahui bahwa untuk harga tiket masuk ke dalam Taman Nasional Pulau Komodo ini melonjak dan melambung tinggi gansis dari harga tiket sebelumnya. Harga tiket masuknya sebesar Rp 14.000.000 per orang seperti yang dilansir oleh Tempo.co. Dan katanya itu dilakukan sebagai langkah untuk membatasi jumlah wisatawan yang masuk ke area konservasi. Dan tiket ini dibuat dengan konsep membership tahunan. Wah, kalau melihat dari segi harga tiket masuknya tersebut, mungkin agan sista termasuk saya hal ini membuat kita tidak bisa menggapai mimpi untuk berwisata lagi ke Taman Nasional Pulau Komodo. Tidak lain dan tidak bukan karena harga tiketnya yang tidak terjangkau lagi gansis alias harga selangit bagi kita yang berekonomi rendah. Ya mungkin hal ini dilakukan pemerintah untuk menggenjot ekonomi daerah dan warga sekitar seperti lansiran dari Liputan6. Ya, mau tidak mau kita wajib mengumpulin uang dulu gansis agar bisa mencapai impian kita buat berwisata ke Taman Nasional Pulau Komodo ini. Terimakasih.
ceuhettyAvatar border
sebelahblogAvatar border
indriketarenAvatar border
indriketaren dan 3 lainnya memberi reputasi
4
387
1
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.3KThread84.3KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.