• Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Diukur Secara Matematis, Bella Hadid Jadi Wanita Tercantik di Dunia

benben1404Avatar border
TS
benben1404
Diukur Secara Matematis, Bella Hadid Jadi Wanita Tercantik di Dunia
Bella Hadid, adik dari supermodel Gigi Hadid baru-baru ini ditetapkan sebagai Perempuan Paling Cantik di Dunia. Ada yang setuju dengan penilaian ini, banyak pula yang tidak.



Apa sih yang mendasari penilaian tersebut? Bukan dari pendapat publik, bukan juga dari pendapat ahli kecantikan. Melainkan berdasarkan sains. Ya, sains alias ilmu pengetahuan.

Ternyata, kecantikan wanita pun bisa diukur secara matematis, Gan. Lebih tepatnya dengan teknik penghitungan Golden Ratio Beauty Phi. Banyak yang belum tahu, namun penghitungan ini ternyata udah digunakan untuk mengukur “kecantikan” seorang perempuan sejak masa Renaissans di Eropa. Pada zaman itu, teknik penghitungan ini digunakan oleh para seniman untuk membantu penciptaan karya mereka. Dikutip dari Metro, rasio emas ini bahkan sering digunakan oleh seniman maestro, seperti Michelangelo dan Leonardo da Vinci untuk menghitung secara matematis keindahan dari karya mereka.

“Cantik” dalam teknik ini diukur dari seberapa simetrisnya wajah seorang wanita. Mata, alis, hidung, bibir, dagu, rahang, dan bentuk wajah diukur dan dibandingkan dengan gagasan Yunani kuno tentang kesempurnaan.



Menggunakan teknik tadi seorang ahli bedah kosmetik wajah, Dr. Julian De Silva, melakukan pemetaan terkomputerisasi untuk menemukan siapa perempuan  “tercantik” di dunia. Hasilnya? Model berusia 23 tahun, Bella Hadid menduduki peringkat  pertama dengan skor 94,35 persen.
"Dia memiliki nilai keseluruhan tertinggi untuk dagunya, dengan skor 99,7 persen, hanya berjarak 0,3 persen dari bentuk yang sempurna”, ujar De Silva.

Di bawah Bella Hadid ada Beyonce,dengan skor 92, 44 persen, diikuti oleh aktris Amber Heard, dengan skor 91,85 persen, serta penyanyi Ariana Grande dengan skor 91,81 persen.



Penelitian De Silva ini sontak mendapat banyak respons negatif dari warganet. Sebagian besar menilai, kecantikan seorang wanita nggak bisa diukur begitu saja secara matematis. Simetris atau tidaknya wajah seseorang juga nggak bisa dijadikan tolak ukur cantik tidaknya orang tersebut.

Banyak pula yang mengaitkan penelitian De Silva dengan rasisme dan diskriminasi terhadap wanita kulit hitam. Pasalnya, hanya ada satu wanita kulit hitam (Beyonce) yang menempati posisi 10 teratas dalam daftar miliknya. Selain nama-nama di atas, selebriti wanita yang memasuki peringkat sepuluh besar ada Taylor Swift (91,64 persen), Kate Moss (91,05 persen), Scarlett Johansson (90,91 persen), Natalie Portman (90,51 persen), Katy Perry (90,08 persen), dan Cara Delevingne (89,99 persen).






Ane sih setuju, kalau kecantikan itu sifatnya relatif dan nggak bisa diukur secara matematis dengan teknik apapun. Tapi, ya bukan berarti penelitian ini salah. Menurut ane, hasil penghitungan ini  nggak perlu dianggep serius, apalagi dijadiin standar kecantikan para wanita. Anggaplah sebagai sesuatu yang menarik, dan menambah wawasan tentang apa yang dianggap “cantik” secara konvensional pada zaman Yunani kuno dulu.


Kalo menurut Agan dan Sista gimana nih? Setuju nggak sama daftar di atas?


Spoiler for referensi:


ceuhettyAvatar border
sebelahblogAvatar border
zafinsyurgaAvatar border
zafinsyurga dan 2 lainnya memberi reputasi
3
6.3K
7
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
922.8KThread82.3KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.