• Beranda
  • ...
  • MotoGP
  • Kenapa Sering Ada Kejanggalan Usai Juara Dunia Marquez?

bukuqwAvatar border
TS
bukuqw
Kenapa Sering Ada Kejanggalan Usai Juara Dunia Marquez?

Begitu Marc Marquez berhasil mengamankan gelar juara dunia tapi masih ada beberapa seri lagi, ia seringkali terjatuh di balapan berikutnya, mengapa demikian?

Cervera, Enkosa Sport — Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez naik ke MotoGP pada musim 2013 yang lalu, ia langsung tampil sebagai juara dunia, yang berlanjut di tahun berikutnya.

Baru kemudian di musim 2015 ia gagal usai hanya finis ketiga di klasemen akhir.

Tapi setelah itu, Marquez berhasil juara dunia berturut-turut dari 2016 sampai sekarang di musim 2019.

Namun seperti ada yang janggal dengan Marquez, tiap kali ia mengamankan gelar juara dunia, yang rata-rata tejadi sebelum final Valencia, ia sering terjatuh di balapan berikutnya.

Tahun ini Marquez berhasil mengamankan gelar juara dunia 2019 di seri Thailand, dengan empat seri tersisa; Jepang, Australia, Malaysia dan final Valencia.

Di musim 2016 yang lalu, Marquez gagal menyelesaikan seri Australia karena terjatuh, ia juga tersungkur di MotoGP Malaysia dan hanya finis ke-11, ini terjadi setelah ia mengunci gelar juara dunia di seri sebelumnya.

Lalu pada 2018 kemarin, Marquez terhitung dua kali gagal menyelesaikan balapan setelah baru saja mengamankan gelar juara dunia di seri Jepang, ia terjatuh di Australia dan di final Valencia.

Tahun ini ia sudah berhasil mengukuhkan diri sebagai juara dunia di Thailand beberapa waktu yang lalu, kemudian seri berikutnya di Jepang akan berlangsung akhir pekan ini.

Bagaimana rider Spanyol itu menanggapi kejanggalan ini.

“Tidak, ini bukan takhayul. Itu terjadi setiap kali saya memenangkan gelar juara dunia.

Biasanya saya memenangkannya di Valencia atau Jepang. Ketika saya berada di Jepang, balapan berikutnya di Australia saya terjatuh,” terang Marquez dalam program El Hormiguero, sebagaimana diberitakan media Spanyol, AS.

Tahun lalu Marquez juara dunia di Jepang, lalu di seri berikutnya di Australia ia hampir terjatuh juga, ia terlibat insiden dengan pembalap Satelit Monster Yamaha Tech3, Johann Zarco.

“Kami akan mencoba mengubah tradisi ini, walau saya tidak terjatuh (di Australia) musim lalu, tapi mereka (Zarco) menyenggol motor saya sehingga harus keluar (dari balapan),” sambung Marquez menjelaskan.

Apa yang sebenarnya membuat Marquez sering terjatuh begitu ia sudah mengamankan gelar juara dunua? apa karena menghadapi balapan dengan pendekatan berbeda atau mungkin ada sebab lain? Dan apakah ia bisa menyelesaikan balapan MotoGP Jepang akhir pekan ini sampi finis, untuk memutus stadisi negatif ini?

Sumber: enkosa sport


Diubah oleh bukuqw 30-03-2020 16:42
tata604Avatar border
tata604 memberi reputasi
1
764
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
MotoGP
MotoGPKASKUS Official
1.5KThread2.3KAnggota
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.