• Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Prioritas Program Periode Jokowi-Ma'ruf Yang Harus Jadi Perhatian, Warga Berharap!

OdlevaAvatar border
TS
Odleva
Prioritas Program Periode Jokowi-Ma'ruf Yang Harus Jadi Perhatian, Warga Berharap!
Hasil pemilu mengatakan jika Capres dan Cawapres untuk periode tahun 2019-2024 jatuh kepada pasangan Jokowi dan Ma’ruf Amin. Meski sempat diwarnai kisruh antara kedua belah kubu, tapi jika memang kini KPU sudah menetapkan calon pasangan yang sah, kita sebagai warga Indonesia harus tetap saling merangkul dan membangun Negara bersama-sama. 



Proses pelantikan akan dilakukan sebentar lagi, menurut penuturan Ketua MPR Bambang Soesatyo usai rapat pimpinan tertutup di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (9/10/2019), jika MPR menuguslkan acara pelantikan presiden dan wakil presiden periode 2019-2024 diselenggarakan pada tanggal 20 Oktober 2019 pukul 14:00 WIB.

Artinya tinggal hitungan hari dan menunggu satu minggu lagi Presiden Jokowi dan Wakilnya Ma’ruf Amin resmi menjabat pada periode berikutnya.

Nah, periode baru tentunya juga semangat baru bagi Presiden dalam membangun Negara. Kinerja presiden Jokowi sudah teruji selama satu periode, kini tinggal pak Jokowi meneruskan program-program yang sudah direncakan dan memenuhi beberapa janji yang sempat beliau lontarkan.

Tapi menurut saya pribadi, ada beberapa hal yang jadi prioritas pemerintah dalam membangun Negara. Yang pertama adalah fokus terhadap SDM warga Indonesia, sesuai harapan pak Presiden yang selalu menekankan semangat Kerja,Kerja,Kerja! Diharapkan SDM Indonesia semakin kesini semakin produktif, karena demikian juga upaya pengentasan kemiskinan dan pengurangan ketimpangan.



Kemudian yang kedua adalah pembangunan wilayah yang merata, hal ini menghindari adanya kesenjangan antar wilayah…dengan itu pemerintah lebih fokus memperbaiki akses sehingga bisa menekan biaya logistik dan tentunya perjalanan lebih efektif.

Lalu prioritas program pemerintah berikutnya adalah meningkatkan nilai tambah di sektor pertanian, Negara kita memang Negara agraris itulah yang menjadi tanggungan pemerintah bagaimana mengelola sumber pangan yang dapat dihasilkan dari hasil bumi kita sendiri.

Selanjutnya poin ini sepertinya sudah bukan dibilang lagi prioritas pemerintah dalam upaya membangun Negara, tapi memang jadi perhatian khusus soal sektor pendidikan di Indonesia, karena kualitas SDM juga dapat ditentukan dari pendidikan.



Trakhir lansung saja saya rangkum jadi satu, prioritas pemerintah berikutnya adalah soal ketahanan pangan, energy, air dan kelestarian lingkungan…mau bagaimanapun itu bakal berpengaruh terhadap ekosisitem di Negara kita. Kita satu rantai telah rusak maka akan berimbas ke rantai-rantai berikutnya. Hidup diera modern ini tentunya menuntut pemerintah untuk lebih fleksibel terhadap dampak perkembangan teknologi, diharapkan sistem nline single submission, dimana merupakan proses perizinan mulai dari pusat hingga daerah dibuat lebih sederhana menggunakan teknologi informasi (Information Technology/IT)  dapat meningkat.

Mungkin itu saja menurut pandangan saya pribadi sebagian kecil program prioritas pemerintah untuk membangun Negara di periode berikutnya. Semoga Negara kita tetap aman, nyaman, tentram dan selalu hidup rukun berpedoman dengan Bhinneka Tunggal Ika.

Referensi : kadata.co.id(4/4/2018) Clik disini
Diubah oleh Odleva 13-10-2019 11:57
ceuhettyAvatar border
sebelahblogAvatar border
sebelahblog dan ceuhetty memberi reputasi
2
264
2
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
922.7KThread82.2KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.