Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

bellayuanitaAvatar border
TS
bellayuanita
Umpan Jitu Ikan Nila Merah Paling Galak Bikin Neter Terus!
Ikan nila merupakan salah satu ikan air tawar yang paling banyak diminati oleh semua orang. Ikan ini hidup berkelompok sehingga akan selalu bersama kemanapun perginya.

Sebaiknya sebelum menentukan dan memulai memancing ikan nila, ada baiknya mencari tahu karakter kehidupan ikan nila merah di alam bebas. Apabila melihat kehidupanya selalu berkelompok maka saat memancing ikan nantinya kita juga wajib menggunakan teknik cara jitu untuk memancing ikan nila merah.

Umpan Jitu Ikan Nila Merah Paling Galak Bikin Neter Terus!

Umpan Jitu Ikan Nila Merah Paling Galak Bikin Neter Terus!


Banyak sekali jenis umpan yang bisa digunakan untuk memancing ikan nila merah ini, berikut ini kami akan membagikan Umpan Jitu Ikan Nila Merah Paling Galak Bikin Neter Terus!

√ Menggunakan Umpan Cacing

Umpan jenis cacing masih masuk ke dalam kategori umpan paling banyak digunakan untuk mancing ikan nila. Selain karena sangat mudah mendapatkan umpan jenis cacing, umpan ini juga tergolong sangat ampuh dan jarang mengecewakan untuk memancing ikan nila merah.

Gunakan cacing yang masih hidup dan masih baru, gunakan cacing utuh dan jangan di potong-potong agar dalam air cacing mampu menarik perhatian ikan nila untuk menyantapnya dengan gerak yang dia lakukan.

√ Menggunakan Umpan Lumut

Sesuai habitat pakan utama ikan nila di alam liar, lumut merupakan salah satu pakan ikan nila merah paling terkenal di kalangan para pemancing. Apabila dalam musim kemarau, stok pakan alami kurang ia akan memakan lumut muda yang berwarna hijau. Untuk memancing ikan nila khususnya di musim kemarau, anda bisa gunakan umpan dari lumut muda yang berwarna hijau ini.

Akan lebih bagus apabila lumut yang digunakan bisa kita berikan sentuhan tambahan bahan, misalnya ditaburi garam atau tepung ikan sedikit saja. Cara ini juga tergolong sangat ampuh untuk digunakan mancing ikan nila merah. Anda bisa membuktikannya sendiri.

√ Menggunakan Umpan Rebon

Rebon masih tidak kalah dengan umpan cacing dan lumut. Akan lebih bagus apabila rebon atau udang kecil ini dibuat eksperimen dengan cara mencampurkan dengan bahan pakan lain.

Misalnya anada bisa buat dan campur cacing atau lumut diatas dengan cara dihaluskan kemudian dicampur. Intinya dibuat adonan lalu disesuaikan dengan lebar mulut ikan untuk umpan mancingnya.

√ Menggunakan Umpan Kroto/Telur Semut

Umpan kroto juga banyak digunakan pemancing, tetapi masih kalah dengan kualitas cacing apabila untuk memancing ikan nila merah. Umpan ini juga bisa digunakan sebagai umpan alternatif saja, bisa juga beberapa umpan ini dibuat kombinasi bahan campuran sendiri.

Misalnya, bahan kroto, rebon dan lumut dihaluskan untuk dibuat adonan lalu dicampur dengan kuning telur rebus. Buat bulatan sebesar mulut ikan nila merah. Kemudian umpan racikan ikan nila merah buat sendiri pun sudah siap untuk digunakan.

Itulah beberapa Umpan Jitu Ikan Nila Merah Paling Galak Bikin Neter Terus yang bisa kami berikan. Semoga bermanfaat, Selamat Mencoba SALAM STRIKE!
tien212700Avatar border
tien212700 memberi reputasi
1
4.2K
0
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Hobby & Community
Hobby & CommunityKASKUS Official
10.4KThread6.1KAnggota
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.