sukiverAvatar border
TS
sukiver
BJ Habibie, Pemimpin Yang Mendengarkan Keinginan Rakyat


Bacharuddin Jusuf Habibie, atau yang lebih dikenal sebagai BJ Habibie wafat pada 11 September 2019. Beliau dikenal sebagai Presiden ke-3 Republik Indonesia. Namun tak jarang pula beliau dikenal sebagai insinyur dirgantara termasyur, serta ikon lelaki setia dan romantis. Yang kisah cintanya telah diabadikan lewat film layar lebar dan sukses menarik simpati orang-orang yang menontonnya.


Namun tidak sedikit pula yang mengenang beliau sebagai pemimpin yang memanusiakan manusia, yang mendengarkan keinginan rakyat. Khususnya dalam perkara Timor Timur.

Namun karena hal ini pula, Eyang dikenang dengan dua cara yang berbeda. Ada yang membenci karena dianggap sebagai penguasa lemah yang membiarkan lepasnya satu wilayah Indonesia, ada pula yang memuji beliau karena bijak tidak menahan Timor Timur untuk merdeka.

Sejak resmi menjadi provinsi ke-27 Indonesia pada 17 Juli 1976, Timor Timur telah mengundang banyak kontroversi. Bahkan PBB, melalui sidang umum PBB 19 November 1976 menyatakan menolak pencaplokan Timor Timur sebagai bagian dari Indonesia.

Bertahun-tahun setelahnya, banyak usulan diberbagai forum Internasional yang mendesak untuk diadakannya referendum mengenai permasalahan ini. Termasuk oleh tokoh Timor Timur seperti Uskup Belo dan Xanana Gusmao yang kelak menjadi Presiden pertama Timor Leste. Sebab setiap bangsa berhak menentukan nasibnya sendiri, seperti yang telah diamanatkan oleh UUD 1945.


Baru dimasa Pak Habibie menjabat sebagai Presiden RI keinginan ini bisa terlaksana. Namun yang dilakukan sebenarnya hanya jajak pendapat, sebab referendum merupakan bagian dari wewenang MPR. Jajak pendapat dilakukan karena bisa dilaksanakan tanpa ketetapan MPR, walau hasil akhirnya tetap harus disetujui MPR. Singkat cerita, Timor Timur resmi berpisah dari Indonesia.

Namun kelompok nasionalis kala itu banyak menghujat keputusan beliau. Kemerdekaan Timor Timur juga mendorong MPR menolak pertanggungjawaban beliau sebagai presiden. Namun sejarah telah mengatakan, keputusan beliau sudah tepat mengenai Timor Timur. Menurut Made Supriatna, seorang peneliti tamu ISEAS Yusof Ishak Institute dalam opininya, bahwa referendum dan lahirnya sekian UU Progresif selama 18 bulan beliau menjabat, telah menjadi peletak dasar demokrasi Indonesia pasca reformasi.

***
Sedikit cerita, yang memantik keputusan Habibie untuk membukakan jalan kemerdekaan Timor Timur adalah penduduk Timor Timur sendiri. Melalui perwakilannya, Uskup Dili Carlos Filipe Ximenes Belo yang diundang ke kantor kerja presiden di Bina Graha. Beliau bertanya "Apa yang dapat saya laksanakan untuk memenuhi keinginan rakyat Timtim?" Dimana kemudian Uskup Belo membacakan dua helai kertas berisi catatan tentang Timor Timur. Beliau mendengarkan suara rakyat, sebab beliau sadar bahwa pejabat adalah pelayan rakyat. Satu hal yang agak asing pada waktu sekarang ini.

Tentunya ane sebagai rakyat Indonesia juga ada perasaan sedih Timor Timur berpisah, walau saat itu ane hanyalah seorang bocah yang mungkin baru bisa berjalan. Namun mereka berhak menentukan masa depannya sendiri. Apabila mereka merasa tidak bahagia bersama Indonesia, maka sah-sah saja kalau ingin berpisah.

"Ah gak nasionalis lu." "Gak ah, menurut ane mereka bahagia dan sejahtera dibawah Indonesia." "Lupa diri padahal Indonesia yang kasih makan, nyekolahin blablabla..." Bagi yang melempar pernyataan diatas, emang tinggal disana dulu? Emang pernah kesana dulu? Kok sotoy.

Merekalah yang paling tau keadaan mereka sendiri. Jika mereka tidak bahagia, maka tidak ada salahnya melakukan perubahan. Walau belum tentu lebih baik, namun setidaknya sudah berusaha. Seperti yang orang dulu bilang, hasil keringat sendiri hasilnya terasa lebih nikmat walau mungkin tidak semewah saat disuapi.

Salam damai.
GrestaAvatar border
ceuhettyAvatar border
sebelahblogAvatar border
sebelahblog dan 4 lainnya memberi reputasi
5
270
2
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
922.9KThread82.7KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.