Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

budimola1990Avatar border
TS
budimola1990
Penasaran? Begini Lho Cara Kerja Mesin Motor Bensin


Semua kendaraan, hampir semuanya digerakkan dengan mesin yang disebut motor. Dilihat dari jenis bahan bakarnya, kendaraan yang sliweran di jalanan, terbagi menjadi dua jenis, yaitu berbahan bakar bensin dan solar. Kedua jenis bahan bakar untuk pembakaran mesin kendaraan ini memiliki perbedaan yang cukup signifikan.

Motor dengan bahan bakar berupa bensin menggunakan konsep sistem nyala busi. Artinya, bahan bakar bisa menyala dengan menggunakan cetusan api listrik.

Sementara untuk motor dengan bahan bakar solar (biasanya ditemui pada kendaraan bermesin diesel), penyalaannya berjenis kompresi. Udara yang dikompresikan akan menjadi sangat panas, sehingga bisa menyalakan solar.


Cara Kerja Mesin 4 Tak dan 2 Tak

Mesin bekerja andalkan piston

Setelah mengetahui perbedaan dasar tentang motor berbahan bakar bensin dan solar, sekarang Anda perlu tahu, bagaimana sebenarnya cara kerja mesin motor bensin ini.

Pasalnya, penting untuk Anda mengetahui bagaimana cara mesin motor bekerja, baik mesin bensin maupun solar. Nah, berikut akan diulas bagaimana cara kerja mesin motor bensin. Simak ya!


1. Langkah Isap
Langkah isap merupakan langkah pertama dalam proses kerja mesin. Ketika proses ini terjadi, piston masih berada di posisi atas. Lalu, katup masuk akan mengalami pembukaan dan piston bergerak ke bawah sembari mengisap bahan bakar yang sudah tercampur dengan udara ke dalam silinder.


2. Langkah Kompresi
Proses berikutnya adalah kompresi. Ketika piston sudah mencapai posisi terendah, silinder akan terisi dengan bahan bakar yang bercampur dengan udara sepenuhnya. Pada saat yang sama, katup masuk akan menutup kembali dan piston bergerak ke atas perlahan dengan mendorong isi dari silinder tadi.


3. Langkah Eksplosi
Sesaat sebelum piston mencapai posisinya yang paling tinggi atau titik mati puncak, isi dari silinder akan dinyalakan dari cetusan api yang berasal dari busi. Cetusan ini akan menyebabkan terjadinya eksplosi atau letupan yang kemudian mendorong piston ke bawah dengan energi yang begitu besar.


4. Langkah Buang
Setelah eksplosi, langkah terakhir dari cara kerja mesin motor adalah langkah buang. Sesaat sebelum piston mencapai posisinya yang paling rendah atau titik mati bawah, katup buang akan terbuka. Kemudian, piston akan kembali bergerak menuju ke atas dan mendorong gas yang sudah melalui proses pembakaran, lalu gas dikeluarkan melewati katup buang.

Keempat proses ini akan terjadi secara berulang ketika motor digunakan, selalu diawali oleh langkap isap dan diakhiri oleh langkah buang. Oleh karena melalui empat langkah piston akan terjadi satu kali proses kerja, maka motor yang menggunakan mesin ini dikenal dengan sebutan motor 4 tak atau empat langkah.

Pada sistem motor ini, setiap satu proses kerja perlu perputaran poros engkol sebanyak dua kali, dan setiap satu putaran sama dengan dua kali kerja piston. Sementara untuk motor dua tak, setiap satu kali putaran pada poros engkol akan menghasilkan satu langkah kerja, dengan sekali putaran poros engkol sama dengan dua kali kerja piston. Lanjut baca ulasan selengkapnya disini.
deni051994Avatar border
ironstark7Avatar border
miamia87Avatar border
miamia87 dan 2 lainnya memberi reputasi
3
413
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Kendaraan Roda 2
Kendaraan Roda 2KASKUS Official
19.1KThread9.2KAnggota
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.