Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

007RamesBonAvatar border
TS
007RamesBon
Garuda Keok lagi!
JAKARTA, KOMPAS.com - Pelatih timnas Indonesia, Simon McMenemy, menyebut kelelahan jadi salah satu penyebab kekalahan timnya atas Malaysia.

Hal itu dilontarkannya usai laga Indonesia vs Malaysia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (5/9/2019).

Laga Indonesia vs Malaysia yang merupakan laga pertama Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia Grup G, berakhir dengan sor 3-2 untuk kemenangan tim tamu.

"Kita bisa lihat 20 menit terakhir pemain kelihatan lelah," kata McMenemy seusai latihan.

Menurut McMenemy, kelelahan membuat taktik yang sudah direncanakannya menjadi tak berjalan.

Ia menyebut pada awal pertandingan sampai awal babak kedua, para pemainnya masih bisa menjalankan strategi yang diminta karena masih dalam kondisi bugar.

McMenemy menyebut gol Beto Goncalves pada babak pertama juga merupakan hasil dari penerapan strategi.

Namun, semua berubah saat pertandingan memasuki pertengahan babak kedua.

Para pemain tim Garuda mulai kelelahan. Akibatnya, banyak area permainan yang menjadi renggang dan hal inilah yang dimanfaatkan Malaysia.

"Kaki capek, akhirnya pikiran juga capek, reaksi juga kurang bagus," kata McMenemy.

"Pemain sudah mengerahkan segala upaya. Mereka lari sampai mereka tidak lagi bisa berlari. Ketika di akhir pertandingan, banyak dari mereka kolaps tidak sanggup lari karena kelelahan," tutur juru taktik asal Skotlandia itu.

Kelelahan Karena Liga 1?

Beberapa waktu lalu, McMenemy sempat mengeluhkan jadwal Liga 1 yang tak sinkron dengan persiapan timnas.

Namun, usai laga melawan Malaysia, McMenemy enggan menjadikan padatnya jadwal liga sebagai kambing hitam kekalahan timnya.

Walau ia tak memungkiri, saat pemusatan latihan digelar, sebagian pemainnya sudah dalam kondisi kelelahan akibat rutin tampil di Liga 1.

"Pertandingan Liga Indonesia 3 kali dalam seminggu kita tidak bisa jadikan alasan. Tapi ketika kita mengadakan pemusatan latihan, kita terima anak-anak dalam keadaan lelah, capek," ujar McMenemy.

Menemy kemudian mencontohkan Stefano Lilipaly yang datang ke pemusatan latihan dalam kondisi kelelahan.

Pasalnya, Lilipaly hampir rutin dimainkan klubnya, Bali United, di Liga 1 2019 yang kerap tak memiliki masa jeda yang baik antar tiap pertandingan.

"Begitu juga dengan Andik (Vermansah) yang kelihatan lelah di akhir-akhir pertandingan. Juga ketika Ricky (Fajrin) cedera, itu juga dampak dari kelelahan," kata McMenemy.

Meski sudah jelas-jelas tak diuntungkan jadwal liga, McMenemy menyatakan tak mau menjadikan hal tersebut sebagai alasan.

Ia menyebut kekalahan dari Malaysia merupakan hasil yang harus diterima.

8Opini gue,
Gue lebih demen liat sepak terjang yunior2nya, yg diasuh Fahkri Husaini. Klo pas nonton mereka berlaga ada sedikit harapan ke depan. Harapan menjadi tim terbaik. Semoga!
kolollolokAvatar border
kakekane.cellAvatar border
kakekane.cell dan kolollolok memberi reputasi
2
1.1K
33
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
672KThread41.7KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.